Status single membuatmu rajin bebenah diri. Dengan niat supaya menarik di mata cowok, kamu berusaha menjadi sosok cewek yang sangat disukainya. Padahal cowok itu nggak banyak mau. Cukup jadi dirimu saja – sesimpel itu kok.
Tapi memang kamunya sendiri yang sibuk memikirkan. Memakai alasan “memantaskan diri“, kamu malah berubah menjadi orang lain. Kamu sibuk ini dan itu, sementara cowok cuma melihat sisi menarikmu dari sepuluh hal ini saja.
ADVERTISEMENTS
1. Ekspresi terkejutmu saat diberi surprise membuatnya terpesona, terpana, dan selalu teringat-ingat
ADVERTISEMENTS
2. Caramu tertawa dan menertawakan diri sendiri bikin dia gagal paham dengan sisi menggemaskanmu
ADVERTISEMENTS
3. Kamu suka nggak pede, gugupan, dan serba kikuk? Cowok menganggapmu begitu lucu
ADVERTISEMENTS
4. Sadar nggak kalau selama ini dia salting saat sedang bercerita? Karena kamu sedang mendengarkan dengan saksama dan dia suka
ADVERTISEMENTS
ADVERTISEMENTS
5. Wajah polosmu tanpa polesan makeup lah yang selalu membuatnya nyaman melihatmu karena cantik naturalmu
6. Pun demikian dengan wajah seriusmu yang begitu lucu saat lagi makeup-an. Membuatnya ingin bisa sesekali menciummu
7. Ketika dirimu berusaha pertahankan pendapat, meski serba kikuk dan penuh kegugupan
8. Gerak tubuhmu ketika menguap kerap cowok perhatikan. Terlihat apa adanya, tanpa dibuat-buat
9. Cowok sulit mengalihkan pandangannya dari kamu yang sedang panikan dan stres. Membuatnya ingin memelukmu segera
10. Dan wajahmu yang lagi diam memerhatkan situasi. Mengeluarkan pesona lain yang membuat pikirannya berantakan
Dengan modal jadi diri sendiri tanpa penuh kepalsuan, cowok akan menyenangimu. Cara simpel ini kerap diragukan, padahal memang benar adanya. Semoga kelak, kamu mendapati cowok dengan dirimu yang tanpa dibuat-buat.