Kalau Cowok Belum Juga Memberi Kamu Kepastian, Sebenarnya Hal-hal Ini yang Sedang Dia Pikirkan

Saat cowokmu belum juga memberikan kepastian, kamu seringnya mulai ketar-ketir. Lalu jadi berpikir kalau dia udah nggak sayang lagi. Setelahnya pikiran buruk pun makin banyak. Kamu pikir, mau menunggu apa lagi. Karir bagus, kehidupan percintaan kalian pun selalu ke arah yang positif. Tapi kenapa dia tak kunjung mengajakmu melenggang ke pelaminan.

Namun mulai sekarang berhentilah memandang semua hal dari sudut pandangmu sendiri. Coba buka mata lebih lebar. Tidak semua hal bisa dilihat berdasarkan logika yang kamu bangun.

Jika sampai sekarang cowok tak kunjung memberi kepastian, kemungkinan hal-hal ini yang sedang ia pikirkan. Daripada terus mempertanyakan kapan, bukankah lebih baik meningkatkan kualitas hubungan?

ADVERTISEMENTS

1. Kebebasan jadi alasan klasik bagi setiap cowok yang tak ingin buru-buru berumah tangga

Bebas

Iya masih pengen bebas via www.boredpanda.com

Memang sih ini adalah alasan klasik. Namun setiap cowok pasti memikirkan hal ini terlebih dahulu sebelum akhirnya mereka berani mengambil keputusan. Sebagai makhluk yang memuja kebebasannya, cowok jelas tak ingin buru-buru mengikat diri dalam janji suci. Bukan berarti cowok tak mau menikah, namun kebebasan jadi pertimbangan berat untuk melangkahkan kakinya pada pernikahan. Setelah menikah, tanggung jawabnya bertambah. Ia tak lagi bisa sebebas merpati. Jelas lah cowok berpikir panjang untuk ini.

ADVERTISEMENTS

ADVERTISEMENTS

2. Kemapanan jadi beban pikiran. Apalagi kalau finansial belum siap untuk menghidupi pernikahan kalian

320

Meski saat ini sudah banyak cewek mandiri yang bilang bahwa tak perlu mapan dulu untuk meminangnya sebagai istri, namun harga diri cowok jadi taruhannya di sini. Ia jelas tak mau menikah dengan asal saat kondisi finansialnya masih belum mumpuni.

Pikiran cowok yang cenderung mengedepankan logika dan realita membayangkan bahwa hubungan tak selamanya indah. Jika tak ada pondasi ekonomi yang cukup, rumah tangganya tak akan bertahan dengan lama. Banyak masalah yang akan muncul saat finansialnya tak mumpuni. Wajar dong cowok memintamu menunggunya menyiapkan finansial dulu.

ADVERTISEMENTS

ADVERTISEMENTS

3. Benar kata pepatah boys will be boys. Dia yang tak kunjung melamar biasanya masih asik dengan dunianya

86

Sampai kapanpun cowok akan tetap memiliki sisi kekanakan. Meski usianya sudah memasuki usia siap menikah, ia masih saja menyibukkan diri dengan dunianya sendiri. Entah itu futsal, basket, nonton anime, hingga mengoleksi action figure, cowok tetap menyukai hobinya itu.

Memutuskan untuk menikah berarti dia harus siap meninggalkan dunianya. Hal itulah yang membuat cowokmu masih belum berani untuk melamarmu. Terkesan egois memang, tapi cowok memang begitu adanya.

ADVERTISEMENTS

4. Atau kadang masih ada ragu yang menghantui. Benarkah kamu orangnya?

77

Keraguan bisa datang kepada siapa saja. Termasuk keraguan yang datang dari cowok. Berdasarkan hubungan kalian sekarang, mungkin masih ada ragu yang dia rasakan. Sehingga dia tak kunjung melamarmu juga. Kali ini dia sedang berpikir, mungkinkah kamu memang orangnya?

5. Masih ada cita-cita yang belum dia tuntaskan. Cowok butuh waktu untuk mewujudkan impian

368

Kamu tak salah jika kamu pernah marah dan bilang bahwa cowok itu egois. Memang, kok. Setiap cowok pasti egois. Terbukti dari dia yang lebih memberatkan cita-citanya ketimbang melamarmu. Namun jangan salah. Pilihannya untuk mengejar mimpi dulu bukan perkara yang mudah. Ia pun sejatinya sudah ingin melamarmu, namun impian semasa kecilnya tak mungkin ia lepaskan begitu saja.

Kalau sudah begini, beri dia waktu untuk mewujudkan mimpinya. Setelah ia mencoba mewujudkan cita-citanya, ia pasti segera melamarmu, kok.

6. Cowok merasa perlu bertanggung jawab pada orangtua, sebelum memutuskan berkeluarga

Membahagiakan orangtua

Membahagiakan orangtua via footballcrown.tumblr.com

Sebagai cowok, ia menanggung beban berat di pundaknya yang tak seberapa besar itu. Selain perkara menentukan masa depan pribadinya, ada tanggung jawab kepada orangtuanya juga. Sedari kecil kedua orangtuanya merawat dan mendidiknya. Jasa-jasa mereka tak mungkin bisa dilupakan begitu saja. Meski ia tak bisa membalas semua kebaikan orangtuanya, paling tidak ia ingin melukis senyum di wajah mereka terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk berkeluarga.

7. Bukannya tak cinta, namun cowok hanya sedang berupaya agar membuatmu tak kepayahan nantinya

357

Tolong jangan pernah meragukan cintanya. Dia tak kunjung melamarmu karena tak ingin kamu kepayahan saat kalian nanti berkeluarga. Saat ini, dia masih belum siap menjadi imam yang baik untukmu. Sifatnya masih kekanakan, dia masih belum bisa meninggalkan mainannya, secara finansial dia juga belum mapan. Menikah saat ini hanya akan membuatmu repot dan payah saja. Beri dia waktu untuk menata dirinya terlebih dahulu. Saat ia merasa siap nanti, ia pasti akan segera memberi kepastian soal hubungan kalian.


Sabar, ya. Tenangkan hatimu yang tengah gundah itu. Percayalah pada hubungan kalian. Dia sudah menemanimu melalui suka dan duka. Tak mungkin tak ada pikiran untuk melamarmu dengan segera. Yang jelas jangan memaksanya. Saat ia siap, ia pasti melamarmu, kok.

Suka artikel ini? Yuk follow Hipwee di mig.me

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Penikmat jatuh cinta, penyuka anime dan fans Liverpool asal Jombang yang terkadang menulis karena hobi.