Hal-hal Ini yang Sering Dipikirkan Cewek Saat Belum Juga Dilamar. Kamu Juga Berpikir yang Sama?

Pernikahan mungkin menjadi impian bagi kalian yang udah lama menjalin hubungan. Rasanya pasti bahagia bisa membangun keluarga bersama dia yang kamu cinta. Apalagi kalau buah hati hadir nggak begitu lama setelah kalian resmi berkeluarga. Sempurna sudah kamu berproses dari menjadi seorang istri hingga ibu dari anak-anakmu nanti.

Namun berbeda lagi, apabila kamu dan dia udah lama menjalin hubungan, tapi belum juga dihalalkan. Rasanya pasti penasaran, kenapa cowokmu belum juga melamarmu. Padahal kedua orangtuamu juga nggak henti-hentinya bertanya kapan mereka bisa mendapatkan menantu. Selain penasaran, sebagai cewek yang ingin segera dilamar ternyata beberapa hal ini sempat kamu pikirkan. Mulai dari potensi diri untuk menjadi seorang istri hingga kesiapan cowokmu sebagai calon imam nanti.

Hipwee Hubungan merangkum hal-hal yang biasanya cewek pikirkan saat cowok belum juga melamar mereka. Kira-kira kamu gini juga nggak ya?

ADVERTISEMENTS

1. Kamu merasa ada sesuatu yang kurang dari dirimu. Dari sana kamu mulai berkaca dan mengembangkan potensi diri yang ada

Hal-hal Ini yang Sering Dipikirkan Cewek Saat Belum Juga Dilamar. Kamu Juga Berpikir yang Sama?

Aku kurang apa sih, Yang? via elizabethwellsphoto.com

Saat cowokmu belum juga melamarmu, kamu pun merasa ada sesuatu yang kurang dari dirimu. Mungkin dia merasa kalian berdua harus menjalani hubungan sedikit lebih lama agar kalian sama-sama yakin. Kamu pun mulai berkaca pada diri sendiri dan berpikir “Apa sih yang sebenernya kurang dari diri ini?”

Dari berkaca pada diri sendiri pun kamu bisa mengetahui potensi diri yang ada. Misalnya kamu nggak jago masak, tapi kamu suka mencoba hal-hal yang baru. Nantinya kamu bisa mencoba resep makanan kesukaan dia saat kalian resmi membangun rumah tangga.

Nggak perlu minder sama diri sendiri karena belum dilamar juga. Mungkin memang jalan kalian memang harus lebih panjang dari yang lainnya.

ADVERTISEMENTS

2. Sesekali kamu juga bertanya mengenai sosok pendamping idamannya. Lalu diam-diam kamu membandingkan diri dengan sosok idamannya nanti

Hal-hal Ini yang Sering Dipikirkan Cewek Saat Belum Juga Dilamar. Kamu Juga Berpikir yang Sama?

Yes, gue banget nih tipenya! via da-photo.co.uk

Kamu: Tipe calon istri idaman kamu tuh kayak apa sih, Yang? Aku penasaran.

Dia: Mmm yang biasa aja. Yang penting bisa sayang sama aku dan keluargaku.

Kamu: *gue banget ini!*

Ketika belum dilamar juga, kemudian terlintas di pikiranmu tentang bagaimana sosok calon istri idamannya. Kamu pun sesekali bertanya tentang sosok istri idaman cowokmu nanti. Dan ketika cowokmu menjelaskan tentang tipe calon istri idamannya, diam-diam kamu pun mulai membandingkan diri.

Aku udah seperti itu belum ya?

Sah-sah saja menanyakan hal tersebut ke cowokmu. Selain mengetahui tipe idamannya, kamu juga bisa menjadikan pertanyaan tersebut sebagai kode halus biar dia segera melamarmu sebagai pendamping hidupnya.

ADVERTISEMENTS

3. Saat dia belum juga melamarmu, padahal kalian sudah menjalin hubungan lama. Pertanyaan apakah dia serius denganmu kemudian muncul di kepala

Hal-hal Ini yang Sering Dipikirkan Cewek Saat Belum Juga Dilamar. Kamu Juga Berpikir yang Sama?

Kamu serius nggak sih, Yang? via elizabethwellsphoto.com

Sebenernya dia serius nggak sih sama aku?

Pertanyaan tersebut terkadang mampir di benakmu karena dia belum melamarmu juga. Meskipun hubungan kalian udah berjalan cukup lama, tapi masih saja kalian bertahan dengan status pacaran. Padahal diam-diam kamu sudah ingin melangkah ke jenjang yang lebih serius dengannya.

Dilema kemudian kamu rasakan. Ingin menanyakan hal tersebut ke cowokmu tapi gengsi. Kalau dipendam dalam hati, sampai kapan kamu dan dia akan menjalani hubungan yang seperti ini.

ADVERTISEMENTS

4. Perasaan lelah menunggu kadang ada, namun kamu mengerti bahwa dia juga masih ingin membantu kedua orangtuanya

Hal-hal Ini yang Sering Dipikirkan Cewek Saat Belum Juga Dilamar. Kamu Juga Berpikir yang Sama?

Aku lelah, Yang via elizabethwellsphoto.com

Meskipun kamu ingin segera membangun keluarga dengannya, tapi kamu juga sadar bahwa dia juga masih memiliki tanggung jawab sendiri. Dia belum juga melamarmu bukan karena main-main dalam hubungan, melainkan dia masih ingin membantu keluarganya. Kalau cowokmu sebagai anak sulung, sudah sepantasnya dia membantu kedua orangtuanya dulu sebelum dia serius dan membangun keluarga baru denganmu.

Walaupun sudah nggak lagi zaman cewek harus menunggu, tapi rasa lelah pasti menghampirimu. Rasa lelah akan kepastian dari dia yang belum kamu dapatkan juga, karena dia belum mengutarakan pinangannya.

Sebagai cewek, bukannya gengsi bahwa kamu ingin segera dihalalkan, tapi bukankah cowok yang harusnya mengutarakan maksudnya duluan? Mengingat dia akan menjadi kepala keluarga suatu saat nanti.

ADVERTISEMENTS

5. Rasa nggak enak juga akan kamu rasakan pada kedua orangtuamu. Karena mereka sudah menanyakan kapan dia akan segera melamarmu

Hal-hal Ini yang Sering Dipikirkan Cewek Saat Belum Juga Dilamar. Kamu Juga Berpikir yang Sama?

Tunggu aja ya, Ma 🙂 via elizabethwellsphoto.com

Mama: Kayaknya kamu udah lama pacaran. Nggak ada niatan mau lamaran?

Kamu: Dia belum ngelamar aku. Tunggu dulu ya Ma

Kadang para orangtua juga turut ikut serta saat anaknya belum juga dilamar oleh pasangan mereka. Mereka pun akhirnya mulai bertanya-tanya kapan dia akan ke rumah bersama kedua orangtuanya. Karena cowokmu memang belum melamarmu, kamu pun cuma bisa menjawab pertanyaan orangtuamu dengan senyum dan sesekali dengan kalimat penjelasan bahwa dia memang belum melamar.

Rasa nggak enak pasti juga akan kamu rasakan. Apalagi kalau dia udah sering main ke rumah dan sudah mengenal kedua orangtuamu dengan baik.

ADVERTISEMENTS

6. Kamu pun pada akhirnya berusaha stay positive. Mungkin dia tengah mempersiapkan diri untuk membuatmu bahagia suatu saat nanti

Hal-hal Ini yang Sering Dipikirkan Cewek Saat Belum Juga Dilamar. Kamu Juga Berpikir yang Sama?

Stay positive aja~ via elizabethwellsphoto.com

Pada akhirnya kamu mencoba untuk tetap berpikiran positif dengannya. Atas nama cinta dan kebersamaan yang ingin kamu lanjutkan menjadi sebuah keluarga, kamu tetap setia berada di sisinya. Kamu kemudian berpikir bahwa mungkin dia juga tengah mempersiapkan diri untuk membuatmu bahagia suatu saat nanti. Karena kamu sadar bahwa melamarmu bukan perkara menjadikanmu seorang istri, melainkan juga menyatukan dua keluarga dan budaya.

Memulai sebuah kehidupan bersama seseorang yang dicinta memang nggak mudah. Kalau dia belum juga melamarmu, bukan berarti dia nggak serius menjalani hubungan denganmu. Pasti dia punya pertimbangan sendiri mengapa belum juga melamarmu untuk menjadi seorang istri.

Namun memikirkan hal-hal tersebut juga sah-sah saja. Toh, sebagai cewek kamu pasti juga punya target tersendiri ‘kan dalam menjalani hubungan.

Kalo kamu gimana? Masih belum dilamar sama cowokmu juga?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Not that millennial in digital era.