Ada kalanya kebawelan cewek itu dianggap menarik oleh sebagian cowok. Katanya sih, cewek terlihat lucu ketika sedang cerewet. Tapi beberapa cowok pun ada yang merasa bahwa kebawelan cewek itu sangat menyebalkan dan sulit untuk ditaklukkan.
Dan bila dicermati, sepertinya hampir semua cewek suka bebicara panjang lebar alias bawel. Oleh karena itu, kamu para cowok tak perlu kaget dan kesal ketika berhadapan dengan hal yang satu ini. Dan kalau kebetulan cewekmu termasuk kategori bawel tingkat dewa, berikut ini Hipwee akan memberikan solusi untuk menghadapi kebawelan cewek dengan tenang dan nyaman. Tarik napas dalam-dalam ya sebelum membacanya.
ADVERTISEMENTS
1. Pandangi saja paras wajahnya, sampai ia tersipu malu, salah tingkah dan akhirnya tak lagi fokus berbicara
Cewek sangat suka sekali diperhatikan, maka dari itu ia gemar membicarakan apa saja demi menarik perhatianmu. Terlebih jika kamu tipe cowok yang cuek saat berpacaran, jangan heran kalau pacarmu hobi bercerita alias bawel.
Tapi ada cara yang patut kamu coba untuk mengatasi kebawelannya. Caranya cukup mudah dan tergolong manis (di mata cewek). Ketika kebawelan pacarmu sudah kumat dan kamu merasa risih karenanya, coba deh sekali-kali pandangi paras wajahnya, tatap matanya dalam-dalam. Yakinlah bahwa pelan-pelan ia akan berhenti karena tersipu malu mendapati gelagatmu itu. Kamu akan menemukan reaksi pacarmu yang lucu dan menggemaskan.
ADVERTISEMENTS
 2. Meski kurang paham dengan semua celotehnya, mengangguk atau mengiyakan bisa jadi cara paling ampuh membuatnya lebih cepat terdiam
Kamu pasti sering mendapati pacarmu ngomel-ngomel sonder juntrungan yang jelas. Nah pada saat itu usahakan jangan sekali-kali membantahnya kalau kamu nggak mau urusan dan kebawelannya tambah panjang. Lebih baik mengangguk-angguk saja.
ADVERTISEMENTS
3. Mengalihkan pembicaraan ke hal yang kurang dimengerti olehnya, setidaknya ia belajar menjadi pendengar sesekali
Saat berduaan, biasanya cewek yang lebih banyak berbicara dibanding cowok.. bener nggak? Nah kalau benar, pasti ada satu momen di mana kamu merasa nggak karena dia ngomong terus nggak berhenti-berhenti. Di situlah kamu mesti mengambil alih situasi dengan mencoba mengalihkan pembicaraan ke topik yang nggak dikuasai oleh pacar. Lama-lama karena nggak paham ia bakal berhenti dengan sendirinya.
ADVERTISEMENTS
ADVERTISEMENTS
4. Atau tanggapi dengan jawaban singkat jelas dan padat, bukan tak peduli, tapi ini bisa bikin ia lelah bercerita sendiri
Yap kalau mengangguk-angguk saja belum memuaskan cewekmu yang sedang bawel mengomelimu maka cara yang paling baik atalah menanggapinya. Tapi usahakan jangan banyak menanggapinya dengan bantahan karena ini akan membuatnya makin menjadi-jadi. Cukup jawab seperlunya saja. Kalau ia ingin kamu menyetujui pendapatnya cukup jawab ia, kalau pun kamu nggak setuju akan argumennya jawab tidak. Semakin singkat kamu jawab semakin cepat kelar kebawelannya.
ADVERTISEMENTS
5. Sekali-kali balas dengan juga kebawelan, dan kalau ia sudah mulai mendengarkan, kamu bisa pelan-pelan mengurangi percakapan
Kalau kamu malas atau gengsi mengalah terus, maka trik yang bisa kamu lakukan adalah dengan ikutan cerewet juga. Ketika ia cerita panjang lebar, kamu mesti balik juga menceritakan kisahmu. Percayalah ia jugapasti akan malas mendengarkan pembicaraanmu, apalagi kalau hal yang nggak dikuasainya. Dari situ ia akan berhenti sendiri dan kamu pelan-pelan bisa mengurangi pembicaraanmu juga.
6. Kalau kebawelannya sudah parah dan nggak bisa diatasi, satu-satunya cara ya mencari alasan untuk pergi mendadak
Ini sudah masuk ke dalam fase yang parah. Ketika semua cara sudah kamu coba, mulai dari mengangguk, mengiyakan, mengalihkan pembicaraan sampai ikutan bawel dan tetap nggak bisa membuat kebawelannya berhenti. Maka cara terakhir yang bisa kamu lakukan adalah kabur atau menghindar darinya 😀 hehe.. Memang sih agak jahat, tapi ya mau bagaimana lagi.. daripada kamu pusing sendiri.
Caranya adalah kau bisa berpura-pura ke kamar mandi, laper ingin cari makan, pura-pura ada urusan mendadak dan lain sebagainya. Tapi kamu mesti hati-hati, mesti pinter akting supaya ia percaya dan nggak bisa berbuat apa-apa atau melarangmu hingga akhirnya rela ditinggal olehmu. Dengan begitu kamu bisa bebas Hehe..
Jangan salah menghindar dari pacar juga ada seninya lho. Itulah beberapa trik mengatasi kebawelan pacarmu yang mungkin bisa kamu coba lakukan ketika kamu sedang menghadapi kebawelan pacarmu yang terasa menyebalkan. Selamat mencoba dan semoga berhasil.