Cewek Harusnya Bersikap Seperti Ini, Biar Kamu Cepat Diperistri. Dan Nggak Buang Waktu Lagi

Kecantikan memang masih selalu jadi juara untuk menarik hati. Tapi cantik nggak selalu jadi patokan bagi cowok dalam mencari seorang tambatan hati. Setiap cowok pasti punya penilaian lain tentang cewek selain fisik yang bisa membuatnya menjatuhkan pilihan. Karena cowok pun tak ingin salah pilih untuk urusan pendamping hidup masa depan.

Sebenarnya kriteria cowok dalam mencari istri tak jauh dari sikap pribadinya cewek itu sendiri. Bisa jadi kamu yang biasa saja, tapi punya sikap-sikap yang diinginkan oleh si cowok justru jadi pilihan pertamanya. Sebab cowok sendiri sadar, cantik tak cukup untuk jadi modal mengarungi kehidupan bersama dengan visi dan misi yang sama. Nah, supaya kamu cepat jadi pilihan pertama dia sebagai istri, ada baiknya simak artikel Hipwee kali ini. Semoga tak perlu waktu lama ya!

ADVERTISEMENTS

1. Cewek nggak harus bilang iya, sebab sosoknya pun perlu lebih tegas kelak

Aku tak bilang iya bukan karena ingin membangkang

Aku tak bilang iya bukan karena ingin membangkang via elizabethwellsphoto.com

Kelak istri memang harus menurut dengan semua kata suami. Tapi bukan berarti cewek harus menanggalkan ketegasan dirinya. Kamu sendiri sudah sepatutnya tahu, mana hal baik yang perlu segera diiyakan, dengan hal yang menurutmu sendiri itu tak harus seperti maunya. Sebab tegasmu ini sebenarnya bukan bermaksud untuk membangkang, hanya saja pendampingmu pun sudah seharusnya menghargai pendapatmu. Kan tak selalu menurut dia baik, tapi menerutmu demikian.

Tegasnya cewek pun bisa sangat bermanfaat untuk menghadapi lingkungan sekitar. Bisa jadi kelak ketegasan dari cewek inilah kamu perlukan untuk perjalanan kesuksesanmu. Seperti kata pepatah umum, di balik keberhasilan laki-laki selalu ada wanita tangguh di sana. Bukankah tangguh itu salah satunya persoalan ketegasan?

ADVERTISEMENTS

2. Karena manja nggak selalu manis di mata cowok, kamu sebagai cewek perlu mengedepankan kemandirian

kamu bisa manja, tapi juga bisa mandiri

kamu bisa manja, tapi juga bisa mandiri via www.logancoleblog.com

Menempatkan semua pada porsinya, termasuk urusan bermanja ke pasangan. Seringnya cewek salah mengira, jika cowok akan selalu suka dengan sikap manja manisnya kamu. Sesekali memang perlu, supaya cowokmu sendiri bisa merasakan chemistry sebagai pasangan. Tapi kalau keseringan yang ada cowokmu juga malas. Cowok kadang perlu adanya tantangan seperti halnya kemandirian yang kamu punya.

Kelak kemandirian kamu ini juga yang dibutuhkan saat menjadi istri sekaligus ibu. Ada masanya di mana kamu tak bisa selalu mengandalkan pasangan, dan memang benar-benar harus mandiri. Sebab pasanganmu pun tak bisa selalu menemani, misal ketika kamu harus belanja bulanan, tapi dia sedang ada banyak pekerjaan, mau tak mau kamu harus pergi sendiri karena tak ingin mengganggu dia yang sedang mencari nafkah.

Jadi kalau kamu masih mau bermanis-manis manja, jangan harap dia mau cepat memperistrimu. Di pikiran cowok kamu yang manja masih harus terus belajar untuk mandiri dan mandiri lagi.

ADVERTISEMENTS

3. Bukan pelit, tapi cewek memang harus lebih bisa mengatur keuangan. Saat belanja bulanan jangan sampai gelap mata

sebelum belanja cari info potongan harga

sebelum belanja cari info potongan harga via www.logancoleblog.com

Semuanya serba dianggarkan dan dihitung dengan teliti, mulai dari uang transportasi, uang untuk biaya makan, uang belanja bulanan, sampai uang yang akan ditabung. Cewek melakukan hal itu bukan karena dia terlalu pelit atau perhitungan. Justru apa yang dia lakukan ini demi menjaga perputaran keuangan agar tetap selalu baik, dalam arti tak kekurangan dan kalau bisa ada lebihnya sedikit untuk bisa ditabungkan.

Mengingat semua keperluan rumah tangga kelak akan jadi tanggung jawab cewek sepenuhnya. Cowok tahunya hanya mencarikan nafkah untuk keluarga kecilnya.

ADVERTISEMENTS

4. Sensitif boleh, tapi jangan lupa untuk mengendalikan perasaan supaya tak mudah panikan

Panik justru jadi malapetaka selanjutnya untukmu

Panik justru jadi malapetaka selanjutnya untukmu via www.logancoleblog.com

Baru nggak dikabarin sehari aja, pikiran langsung bercabang kemana-mana dan berkali-kali pula coba menghubungi dia. Sedangkan saat mendengar kabar kurang baik, seketika itu pula fokus kerjamu terganggu dan lagi-lagi yang ada di bayanganmu pun terlalu berlebihan.

Cewek memang perasa sekali dalam segala hal, apalagi yang berkaitan dengan dirinya sendiri juga orang di sekitarnya. Tapi bukan berarti perasaan kamu ini membuatmu jadi orang yang mudah sekali panik. Kamu perlu mengendalikan perasaan dengan pikiran. Menenangkan diri saat perasaanmu mulai tercampur aduk dengan kebingungan. Toh ini demi kebaikanmu sendiri bahkan orang lain di sekitarmu

ADVERTISEMENTS

5. Cewek cerewet itu perlu, supaya cowok punya seseorang yang bisa diandalkan sebagai pengingat selalu

Dia pengingat pribadimu

Cewek ini pengingat pribadimu via www.logancoleblog.com

Eh iya, kamu pasti lupa lagi beli buku pesananku?! Besok kalau lewat sana, mampir sebentar ya, Yang.

Sayang, kemarin katanya kamu mau beli alat cukuran? tuh kumis sama brewoknya udah tumbuh liar dan asal-asalan.

Selain punya pembendaharaan kata yang banyak, cewek juga paling kuat untuk urusan ingat mengingat. Bahkan untuk tanggal pertama kalinya kalian jalan bareng atau mulai pendekatan. Makanya cowok sendiri seharusnya sudah sadar diri, bahwa kecerewetan cewek tak selamanya buruk. Malahan kecerewetan cewek bisa punya andil untuk kebaikan dirimu sendiri, salah satunya menjadi pengingat pribadimu.

ADVERTISEMENTS

6. Saat ada yang tak sejalan, komplain tak masalah asal jangan diikuti acara ngambek-ngambekan segala

Nggak perlu ngambek segala

Nggak perlu ngambek segala via www.logancoleblog.com

Nggak bisa antar kamu ketemu teman-temanmu, dia langsung diceramahin dan dibilang nggak peduli. Atau saat dia masih tenang dengan pendapatnya untuk tak mengumbar-umbar kalian, kamu justru ingin dia bisa lebih sedikit terbuka. Kan tak harus bermesraan di depan publik, yang penting orang lain tahu kalian bersama.

Apapun itu, cewek sekali lagi terkenal sebagai ratunya komplain. Sebenarnya kebanyakan cowok tak masalah dengan komplainnya cewek, asalkan caranya ada pada tempatnya yang baik dan benar, semisal dengan percakapan dari hati ke hati atau secara baik-baik. Bukan dengan acara ngambek-ngambekan segala.

7. Diam-diam cowok mencari sosok seperti ibunya, makanya cewek harus selalu bisa menenangkan

Menenangkan

Menenangkan via elizabethwellsphoto.com

Kedekatan batin setiap anak memang selalu berbeda. Tapi satu hal yang selalu sama, kebanyakan cowok diam-diam mencari pendamping yang tak berbeda jauh dari sosok ibunya. Bukan berarti cewek itu harus mirip secara fisik dengan ibunya atau punya keahliaan yang sama. Sosok yang dimaksud di sini ini lebih ke sifat dan sikap yang dimiliki oleh ibunya.

Di mata cowok, ibu itu seseorang yang selalu bisa menenangkan anaknya dalam segala kondisi. Dari ketenangan itu pula sikap lain seperti perhatian atau kepedulian bahkan dukungan pun dirasakan olehnya. Makanya agar sosok ibu tetap hidup di dalam dirinya, cowok pun kebanyakan mencari sikap menenangkan itu pada cewek yang akan diperistri olehnya.

Sekarang tinggal balik ke diri kamu girls, kalau mau cepat diperistri pastikan sikap-sikap ini sudah menempel di pribadimu. Nggak sulit ‘kan maunya cowok. Tak salah juga kan kalau kamu atau dia saling melengkapi maunya pasangan seperti apa, dan pastinya tak mementingkan ego sendiri.

Suka artikel ini? Yuk follow Hipwee di mig.me

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Tukang catat yang sering dilanda rindu dan ragu