Mengungkapkan perasaan kepada orang yang dicintai memang dapat dilakukan dengan berbagai cara, mulai dari cara yang penuh effort hingga sederhana. Biasanya, anak muda zaman sekarang akan mengerahkan seluruh usahanya demi meyakinkan sang kekasih hati mengenai ketulusan cintanya, padahal hal-hal tersebut bisa dilakukan secara sederhana, lo.
Bila mengintip tentang perjalanan kisah cinta di masa lampau, banyak pasangan yang mengungkapkan perasaan cintanya hanya dengan cara-cara yang simpel. Sayangnya, cara sederhana tersebut kini sudah tidak banyak lagi digunakan oleh pasangan zaman sekarang.
Lalu, seperti apa cara sederhana yang romantis dalam mengungkapkan cinta untuk pasangan yang mungkin sudah mulai dilupakan oleh banyak orang? Intip selengkapnya yuk, SoHip!
ADVERTISEMENTS
1. Mengirim surat cinta kepada kekasih, cara tulus untuk saling mengungkapkan perasaan satu sama lain
Bertukar surat cinta menjadi salah satu cara romantis yang kini sudah jarang digunakan lagi. Pasalnya, saat ini kita mungkin lebih terbiasa bertukar kabar melalui pesan daring. Padahal, bertukar surat menjadi hal yang populer dilakukan oleh pasangan zaman dulu yang sedang jatuh cinta, lo.
Berkirim surat cinta dengan pasangan menjadi salah satu cara paling tulus untuk mengungkapkan perasaan karena dianggap romantis dan dapat meluluhkan pasangan. Kamu bisa menulis kata-kata yang romantis tentang bagaimana kamu menyayangi dan mencintai pasanganmu melalui selembar kertas. Dengan begitu, pasanganmu akan tahu bahwa kamu sangat mencintai dirinya dengan tulus. Jika ingin melakukannya, sekarang kamu juga bisa mengirim melalui surel, kok.
ADVERTISEMENTS
2. SMS-an dengan pasangan, kerap terkendala lantaran pulsa yang tidak cukup
SMS kini sudah tidak lagi banyak dilakukan oleh orang-orang zaman sekarang karena tergantikan dengan fitur chat pada beberapa aplikasi media sosial. Padahal, SMS menjadi salah satu perantara dalam mengungkapkan cinta oleh pasangan zaman dulu, lo.
Dulu, banyak sekali pasangan yang SMS-an dengan kekasihnya hingga larut malam. Uniknya, ada beberapa SMS yang harus diketik dengan singkat karena adanya keterbatasan karakter dalam berkirim pesan. Lucunya lagi, SMS juga bisa terkendala karena faktor pulsa sehingga ada pesan yang tidak terbalas dan dapat membuat pasangan menjadi ngambek karena salah paham.
Kalau ingin mencoba hal-hal yang berbeda, cobalah untuk bertukar pesan melalui SMS dengan pasanganmu. Hitung-hitung, kamu dan pasanganmu dapat flashback ke masa-masa dulu.
ADVERTISEMENTS
3. Teleponan di wartel, buat janji dengan pasangan agar saat ditelepon dapat langsung diangkat
Zaman dulu, ponsel belum banyak digunakan seperti saat ini sehingga beberapa pasangan harus pergi ke wartel atau warung telepon hanya untuk mendengar suara sang pujaan hati. Romantisnya, mereka harus janjian terlebih dahulu untuk menelepon di jam tertentu agar ketika ditelepon oleh pasangannya di wartel, ia dapat langsung mengangkatnya.
Selain itu, biaya menelepon melalui telepon selular juga zaman dulu masih tergolong mahal. Maka, tidak heran bila wartel menjadi penyelamat mereka untuk mengobati rasa rindu kepada suara pujaan hatinya masing-masing.
ADVERTISEMENTS
4. Mengukir nama di pohon, dianggap sebagai bukti bahwa hubungan akan langgeng
Cara romantis tapi sederhana yang dilakukan oleh pasangan zaman dulu ialah mengukir nama di sebuah batang pohon. Tidak sedikit pasangan yang mencoba untuk mengabadikan nama mereka berdua di sebuah batang pohon karena dianggap romantis dan nama tersebut tidak akan hilang selamanya, kecuali jika batang pohon itu ditebang.
Mengukir nama di batang pohon juga dianggap dapat menjadikan hubungan pasangan tersebut langgeng, lo. Jadi, tidak heran bila banyak pasangan yang mencoba mengukir namanya dengan kekasih hatinya di sebuah batang pohon karena percaya bahwa hubungan mereka akan bertahan lama. Namun, sekarang hal ini sebaiknya dihindari karena ada potensi merusak pohon yang bertumbuh.
ADVERTISEMENTS
5. Titip salam di radio, membuktikan bahwa cintamu tulus dan tidak main-main
Zaman dulu, radio menjadi salah satu alat komunikasi yang digunakan oleh banyak orang untuk mendengarkan berita, mendengarkan lagu, hingga sebagai perantara untuk menitip salam kepada pasangannya. Menitip salam kepada pasangan melalui radio dianggap sebagai hal yang romantis karena dapat didengar oleh siapa saja yang mendengarkan saluran radio tersebut.
Pasangan yang namanya disebut oleh penyiar radio akan merasa sebagai orang yang beruntung karena memiliki kekasih hati yang sangat mencintainya dan berani untuk menitipkan salam melalui radio. So, cobalah untuk menirukan cara lawas ini kepada pasangan sebagai pembuktian bahwa kamu memang benar mencintainya.
ADVERTISEMENTS
6. Mengungkapkan rasa cinta melalui puisi hingga lirik lagu yang romantis
Mengungkapkan perasaan melalui tulisan tidak hanya dilakukan melalui kertas surat saja, melainkan juga dapat dilakukan dengan menulis sebuah puisi romantis atau lirik lagu yang menggambarkan perasaan dan isi hati kepada pasangan.
Bila gemar menulis sajak atau bermain musik, cobalah untuk menulis puisi dan lirik lagu yang mengungkapkan perasaan cintamu kepada pasanganmu. Dengan begini, maka karyamu tersebut akan terus diingat dan dikenang oleh kekasih hatimu, lo.
7. Pakai perhiasan couple sebagai ajang pembuktian kekompakan suatu pasangan
Memakai perhiasan couple dengan nama atau inisial nama pasangan juga banyak dilakukan oleh pasangan zaman dulu. Tidak sedikit pasangan yang mencoba menggunakan perhiasan couple sebagai ajang untuk membuktikan kekompakan mereka berdua dan sebagai sinyal bahwa mereka telah memiliki pasangan satu sama lain.
Tidak perlu menggunakan perhiasan yang mahal, cukup gunakan perhiasan dengan harga yang terjangkau asalkan perhiasan tersebut memiliki bentuk yang sama dengan kekasihmu. Meskipun sederhana, cara ini dapat membuktikan kesetiaan pasanganmu, lo.
Nah, itu tadi deretan aksi sederhana yang romantis tetapi sudah jarang dilakukan oleh anak generasi sekarang. Padahal, untuk dianggap romantis oleh kekasih tidaklah harus mengeluarkan biaya yang banyak, cukup dengan usaha yang sederhana asalkan dilakukan dengan tulus, pasanganmu pasti akan senang dan bahagia. Jadi, mau coba cara yang mana nih, SoHip?