Kejadian teror bom di sekitar pusat perbelanjaan Sarinah, Thamrin, Jakarta Pusat 14 Januari 2016 lalu sempat mengebohkan seluruh warga Jakarta — bahkan Indonesia. Pihak kepolisian serta jajaran keamanan segera turun tangan mengamankan keadaan. Dalam beberapa jam, setelah baku tembak yang tegang dan 7 nyawa melayang, situasi kembali normal.
Tapi masih ada larangan lain yang mengikuti setelahnya. Konon, sebaiknya kita menghindari the so called American Brand karena alasan keamanan. Hmm…kenapa ya? Adakah penjelasan rasionalnya? Di sini Hipwee akan mengulasnya.
1. Ini pengingat biar kita kembali ke yang lokal-lokal. Mulai dari jajanan lokal…..
Ternyata, sudah saatnya kita beralih ke makanan lokal yang enak dan sehatnya nggak kalah sama makanan luar negeri. Yuk mulai jajan ke pasar tradisional!
2. Sampai cowok ganteng lokal
Semangat, Pak! #KamiNaksir
3. Buat dapet kopi kamu nggak perlu masuk ke mall dan bayar mahal. Nih, lokal Starbucks siap sedia
Emang apa sih bedanya rokok sama kopi lokal vs luar negeri? Cuma beda mahal sama murah aja kali ya…
4. Lagian gaya mau ngopi di Sbux, emang nggak takut bokek?
Bayangin deh, kalau harga kopi di Starbucks aja 45.000-an (itu pun yang paling murah). Berapa ratus ribu yang akan kaian hamburkan kalau setiap hari gegayaan ngopi di sana? Hitung sendiri deh.
5. Biasa minum kopi sachet perut bisa berontak kalau dikasih kopi mahal. Nggak lucu kan kalau diare?
‘Kan nggak lucu kalau lagi mesen kopi tiba-tiba mules di Starbucks?
6. Biar tetap aman, ngopi aja di rumah. Toh, kopi buatan emak sama kopinya Starbucks nggak jauh beda rasanya.
Kayaknya semua kopi rasanya sama deh, cuma harganya aja yang beda.
*maafin kalau sotoy*
*digampar orang satu RT*
7. Gajian juga masih lama. Mau beli pakai apa?
8. Menjadi orang yang mawas diri serta update berita itu penting. Jatuhnya korban di teror Jakarta kemarin benar-benar membuatmu harus berhati-hati.
Kalau kalian aktif di sosial media, ada baiknya follow akun-akun pemerintah atau instansi terkait, ya. Biar update informasi dan pengetahuan juga.
Jangan cuma follow akun mantan. #eh
9. Bersyukurlah, kalian masih selamat dan hidup dengan tenang. Do’akan semoga para korban tewas mendapat tempat terbaik di sisi Nya.
Tanpa menghujat dan menyalahkan siapapun, mari kita saling intropeksi diri. Mendoakan yang terbaik bagi para korban adalah yang terbaik. Berusahalah menjadi warga yang baik dan menghindari aksi balas dendam, ya! Be safe!
Jadi, hikmah mana yang mau kamu ambil?