Bedanya Cowok yang Cuma Main-main dengan Dia yang Serius Ingin Menjadikanmu Partner Hidupnya

cowok main-main vs cowok serius

Sebenarnya cinta itu selalu sederhana. Tapi menjalin hubungan tak pernah sederhana. Apalagi di umur yang sekarang ini, yang semuanya harus semakin dewasa dalam arti membutuhkan keseriusan. Kamu sudah tak lagi bisa asal memilih seseorang dan menjalin hubungan begitu saja. Mencintai tapi seringnya hanya dipermainkan saja itu rasanya pun tak enak.

Kamu perlu mencari seseorang yang tak hanya menawarkan cinta semu. Seseorang yang bisa memberikan kepastian jika dia tak akan lagi main-main dengan urusan hati, dan berniat menikahimu. Nah, supaya kamu bisa menemukan orang yang tepat itu dengan mudah, Hipwee akan memberikan beberapa tanda yang bisa dijadikan patokan.

ADVERTISEMENTS

1. Cowok yang main-main seringnya menggebu-gebu dalam mendekati, sedangkan dia yang serius melakukan pendekatan dengan perlahan dan berhati-hati

dia berhati-hati mendekatimu

dia berhati-hati mendekatimu via www.afistfullofbolts.com

Tak ingin gagal mendapatkanmu sekarang juga, dia yang main-main mendekatimu dengan sangat menggebu-gebu. Hampir setiap saat dia tak berhenti mencurahkan perhatiannya ke kamu. Sedangkan kode-kode mengarah ke urusan pacaran pun tak henti dia berikan. Sikap seperti ini lah yang seringnya menjebakmu dengan cepat ke perasaan nyaman. Namun sayangnya setelah mendapatkanmu sikapnya akan biasa saja. Sampai akhirnya kebosanan di dirinya tiba, dan kamu bisa dengan mudah dia tinggalkan.

Sedangkan dia yang serius ingin menikahimu akan lebih berhati-hati dalam melakukan pendekatan. Sebab dia juga ingin meyakinkan kembali dirinya, jika kamu memang orang yang tepat. Tanpa ada kode-kodean atau umbar-umbar janji, dia akan segera mengutarakan niat baiknya itu.

ADVERTISEMENTS

2. Dia yang main-main sudah berani mengobral kata cinta. Tapi dia yang serius lebih sering mengajakmu berbagi cerita, demi pengenalan yang lebih antara dirimu dan dirinya

berbagi cerita

berbagi cerita via www.afistfullofbolts.com

Aku cinta sama kamu.

Iya, sama. Aku juga

Di masa pendekatan ucapan manis tentang cinta, sayang dan lain sebagainya dengan mudah keluar dari dia yang hanya ingin main-main. Seolah-olah memang cintanya itu tak lagi terbendung. Hanya saja satu kekurangnya, pendekatan dia dengan kamu minim sekali obrolan tentang diri masing-masing lebih dalam.

Berbeda sekali dengan dia yang memang serius, yang untuk bilang sayang aja sulit sekali karena memang perlu banyak pertimbangan. Buatnya lebih baik kalian saling berbagi cerita, agar dia ataupun kamu bisa saling mengenal lebih dalam lagi. Dalam hal ini kamu akan dibuatnya takjub, sebab dia tak pernah ragu menceritakan hal-hal yang mungkin memalukan atau tak menyenangkan untuknya.

ADVERTISEMENTS

3. Jangan percaya dengan cowok yang belum apa-apa sudah berani pegang tangan atau merangkul badan. Sebab cowok serius justru sungkan untuk melakukan

dia punya alasan memegang tanganmu

dia punya alasan memegang tanganmu via www.afistfullofbolts.com

Bilangnya sih cinta, tapi ketertarikannya kepadamu ternyata sebatas fisik saja. Dia sering curi-curi kesempatan untuk menggenggam tanganmu, atau merangkul pinggang juga punggungmu. Terkadang tangannya itu merangkul dengan sangat nakal. Padahal kalian sendiri masih dalam proses pendekatan. Jika dipikir-pikir bagaimana nanti jika kalian sudah pacaran? Apa yang akan dia lakukan terhadapmu?

Tapi kalau si cowok serius yang mendekatimu, kamu nggak akan mendapatkan perlakuan seperti itu. Untuk menggenggam tanganmu saja dia harus pikir-pikir dua kali. Dia tak ingin membohongimu dengan kenyaman seperti itu. kalaupun ingin menggenggam tanganmu, dia punya alasan kuat dan meminta izinmu terlebih dulu. Cowok ini tahu sekali memahami keinginanmu jauh lebih penting, daripada sekedar menyentuh setiap lekuk tubuhmu.

ADVERTISEMENTS

4. Saat membicarakan keluarganya cowok main-main selalu menghindar, tapi dia yang serius menikahimu dengan senang hati menuturkan

Bedanya Cowok yang Cuma Main-main dengan Dia yang Serius Ingin Menjadikanmu Partner Hidupnya

Photo by Andi Alexander from Pexels via www.pexels.com

Eh, iya adik kamu itu sekolahnya di mana sih? Siapa tahu kenal sama adik sepupuku.

An, film yang kamu bilang kemarin itu judulnya apa lupa aku. Kayaknya aku mau donlot itu deh!

Jangankan membicarakan keluarganya, saat kamu bertanya dirinya saja dia kadang menghindar. Seolah-olah hubungan kalian ya hanya tentang kalian ini saja. Kamu hanya tahu sebagian teman-temannya, itu pun sekedar kenal biasa.

Berbeda dengan dia yang memang serius, yang tanpa kamu tanya sudah akan menuturkan segala sesuatu tentang dia juga keluarganya. Sebab dia tahu untuk mengenalnya lebih dalam, kamu harus mengenal keluarganya, lingkungannya dan semua hal yang berkaitan dengannya. Toh dari sana kamu akan tahu cowok seperti apa yang sekarang menawarkan cinta kepadamu.

ADVERTISEMENTS

5. Tanggapan si cowok main-main dengan cita-citamu akan apa adanya saja, tapi cowok yang serius justru akan berbagi pengalaman dan dukungan dengan sebaik-baiknya

menanggapi dengan serius cita-citamu

menanggapi dengan serius cita-citamu via elizabethwellsphoto.com

Cita-citamu itu buatnya bukan hal yang menarik untuk dibicarakan, dan itu cukuplah urusanmu sediri. Makanya dia tak akan menanggapinya dengan antusias, sesekali mungkin dia akan berkomentar. Tapi selebihnya, jangan berharap lagi ada tanggapan dari dia.

Padahal di mata dia yang serius, cita-citamu itu bisa jadi nilai plus tentang dirimu. Cita-citamu ini pun bisa jadi bagian dari komunikasi kalian, mulai dari pengalamannya sendiri, sampai dukungan dengan sebaik-baiknya. Tanpa pernah kamu ketahui, diam-diam dia akan selalu mengingat cita-citamu ini.

ADVERTISEMENTS

6. Biasanya cowok yang serius tak menjadikan materi sebagai modal pendekatan. Tapi dia yang main-main bisa saja mengumbar kekayaan

materi bukan modal mendekatimu

materi bukan modal mendekatimu via www.afistfullofbolts.com

Cintanya ke kamu itu tak bisa dinilai dengan materi, begitu juga sebaliknya. Dia yang serius ingin menikahimu tak menjadikan materi sebagai modal untuk pendekatan. Justru dia ingin tahu sampai seberapa tulusnya kamu menerima dirinya apa adanya, tak peduli dia kaya, sederhana bahkan tak punya. Agar kelak saat hidup menawarkan cobaan seperti salah satunya dalam hal materi, kamu bisa tetap diandalkan untuk melalui kesulitan itu bersama-sama.

7. Bersama dia yang main-main kamu masih sering dilanda kekhawatiran. Sementara bersama dia serius kamu bisa lebih tenang tanpa perlu berpikir macam-macam

sebab kamu pasti dai lamar

sebab kamu pasti dai lamar via www.afistfullofbolts.com

Kenyamanan itu lebih membahayakan dari cinta. Itu juga yang sebenarnya paling utama dari sebuah hubungan. Dia yang cuma main-main tak terlalu ambil pusing dengan itu semua. Kamu justru sering dibuatnya berpikiran macam-macam, mulai dari kekhawatiran dia selingkuh, atau kelak meninggalkanmu.

Sementara dia yang serius tak hanya bisa membuatmu aman, tapi juga tenang. Apapun yang dia lakukan membuat pikiran yang negatif tak hadir di kepalamu. Kamu benar-benar merasa dijaga olehnya. Meski kesalahpahaman kecil tetap tak bisa dielak, tapi dia selalu bisa menahan diri dan tak sampai hati untuk membentak kamu yang dicintai.

Mencari cowok yang bisa diajak serius memang tak mudah. Mungkin kamu harus terlebih dulu bertemu dengan mereka yang masih mau main-main. Tapi setidaknya dari sana kamu bisa belajar berhati-hati dan mengenal banyak karakter laki-laki.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Tukang catat yang sering dilanda rindu dan ragu

Editor

Not that millennial in digital era.