Mantan, siapa tuh?
Ada beberapa orang memilih berusaha mati-matian untuk melupakan mantannya. Katanya supaya tak ada lagi bayangan masa lalu yang menyakiti hatinya. Tapi ada juga dari kamu yang memilih untuk menyimpan kenangan, dan memutuskan move on dengan cara berdamai dengan semuanya.
Membicarakan persoalan masa lalu dan mantan memang tak akan pernah ada habisnya. Setiap orang punya caranya sendiri untuk menyikapi tentang mantan ini. Tapi namanya pernah dekat, pernah bersama, pasti tetap saja ada rasa-rasa yang sukar dijelaskan jika kalian tak sengaja bertemu. Sekalipun kamu atau dia merasa sudah move on dari hubungan kalian yang lalu.
Namanya juga mantan, paling nggak dia bisa membuat jantungmu memompa darah lebih cepat. Bahkan sampai buatmu mendadak kehabisan kata-kata. Hal-hal apa lagi sih yang pernah dialami kamu saat ketemu mantan? Rasa-rasa lucu tapi kesal seperti apa sih? Bacanya jangan sampai kangen mantan lho ya!
ADVERTISEMENTS
1. Sekalipun perasaan sudah netral, ekspresi kaget sampai bengong tetap nggak bisa disangkal
Mantan itu ibarat setan. Bukan menakutkan, tapi tetap saja bikin kamu kaget nggak karuan saat tiba-tiba bertemu atau berpapasan. Apalagi kalau sudah lama nggak bertemu, dan ada sedikit perubahan di penampilan kalian. Duh, jadi gemas sendiri ‘kan?
ADVERTISEMENTS
2. Namanya juga mantan, dulu pernah cinta, pantas saja kalau ketemu masih salah tingkah
Setelah sesi kaget dan tebengong-bengong. Ada juga dari kamu yang sulit mengendalikan diri, dan akhirnya salah tingkah di depan mantan. Kamu yang tadinya minum dengan santainya, tiba-tiba tanganmu bergetar sampai minumanmu tumpah. Meski tumpah sedikit, tetap saja malunya tak terkira. Atau kamu yang awalnya bicara dengan riangnya, mendadak lidahmu kelu dan cuma bisa senyam-senyum saja.
Ya, begitulah mantan, tak membuat hatimu berantakan, tapi masih saja bisa mengacak-acak pikiran.
ADVERTISEMENTS
3. Biar terkesan sudah move on, kamu biasanya pura-pura cuek atau jaim gitu ‘kan
Kamu jadi ngomong seadanya dan tak banyak tingkah. Pokoknya sebisa mungkin terlihat kalem atau tenang di hadapannya. Bukan efek malu atau kaget, tapi ini salah satu pencitraanmu, supaya mantan tahu kalau kamu sudah move on. Dan kehadirannya tak mempengaruhi perasaan atau dirimu lagi.
ADVERTISEMENTS
4. Kalau yang putusnya baik-baik, meski canggung sesi tanya jawab kabar tetap saja tak terlewat
Apa kabar, Mus?
Baik Ji, kamu sendiri apa kabar?
Meski sudah tak bersama, sekadar bertanya kabar ‘kan tak ada salahnya. Ya, sekalipun cara berbicara kamu atau dia sedikit agak gugup. Lagi-lagi, namanya juga mantan….
ADVERTISEMENTS
5. Cie yang bisanya cuma curi-curi pandang, mau menegur tapi gengsi
Itu si Reza ‘kan ya, mantan kamu?
Oh…. Iya ya.
Padahal sedari tadi kamu sendiri tahu kalau cowok di depan sana itu seseorang yang pernah mengisi hati dan hari-harimu. Tapi atas nama gengsi, akhirnya kamu cuma bisa pura-pura nggak tahu kehadirannya. Tapi diam-diam tetap saja mengamatinya dalam-dalam. Cie…. malu-malu tapi kangen.
ADVERTISEMENTS
6. Pamer pasangan masing-masing, sekalipun itu masih berstatus gebetan
Hai Did, apa kabar?
Baik-baik. Oh iya kenalin ini Mus, calon aku….
Entah dalam rangka apa pengenalan itu, tapi yang jelas kamu atau dia sama-sama saling menegaskan kalau kalian sudah move on dari hubungan yang lalu.
7. Pengen terus kelihatan senyum atau ketawa, biar mantan percaya tanpanya kamu tetap bahagia
Aku ora opo-opo…..
Dikit-dikit tebar senyum dan tak segan-segan tertawa lebar. Sebenarnya bukan hanya ingin menarik perhatiannya, tapi kamu juga ingin membuatnya sadar jika kamu tetap bahagia meski tanpanya.
8. Ketemu mantan sama pacar barunya, kamu pasti nyinyir di belakang, “Ah biasa aja tuh ceweknya,”. Cie cemburu ~~
Dih ceweknya biasa aja sih. Masih mendingan aku….
Padahal di depan dia dan pacar barunya, kamu terlihat ramah serta baik-baik saja. Tapi saat di belakang, kamu tiba-tiba menggerutu, entah ke diri sendiri, entah ke temanmu yang lainnya.
9. Ada juga yang di depan biasa aja, tapi di belakang bilang sama temennya “Duh, seneng banget ketemu dia,”
Nggak perlu bohong, walaupun sudah selesai dengan pahitnya sakit hati. Ada kalanya mantan tetap saja terlihat begitu menarik di matamu. Membuat kamu diam-diam bilang ke temanmu.
“Dia kok tambah kelihatan laki banget ya. Duh, jadi pengen balikan….” Lho
Kalau kamu sendiri biasanya bagaimana saat ketemu mantan? Senang, sedih, kesal, atau biasa saja?