10 Video Game Paling Berpengaruh dari Tahun 1980-an, Beruntung Kalau Pernah Memainkannya

Video game 1980

Jauh sebelum era smartphone, bermain video game bisa dibilang menjadi sebuah kemewahan bagi kebanyakan anak. Maklum saja, untuk dapat memainkan video game dibutuhkan konsol yang nggak bisa dibilang murah harganya. Hanya anak sultan pada masanya yang memiliki Sega Genesis atau Nintendo Entertainment System (NES) di rumahnya. Beruntunglah kamu yang sempat mencicipi dua konsol tersebut.

Akan tetapi, keberuntunganmu nggak akan paripurna tanpa 10 video game yang digadang-gadang sebagai video game paling penting dari zaman keemasannya di tahun 1980-an. Deretan video game berikut ini dianggap penting karena sangat memengaruhi industri video game hingga hari ini berkat inovasi yang dibawanya. Apa saja?

ADVERTISEMENTS

1. Street Fighter yang dirilis tahun 1987 adalah game pertarungan paling kompetitif yang menjadi inspirasi game serupa setelahnya. Konsep yang diusung game ini cukup inovatif dan juga menarik

ADVERTISEMENTS

2. Final Fantasy yang juga meluncur pada tahun 1987 disebut sebagai role-playing game (RPG) paling penting. Lewat berbagai inovasinya, game ini berhasil mempopulerkan RPG hingga ke luar Jepang

ADVERTISEMENTS

3. SimCity yang dirilis tahun 1989 adalah cikal bakal The Sims. Nggak sekadar game, SimCity disebut penting karena kerap menginspirasi orang-orang untuk bekerja dalam perencanaan kota, politik hingga manajemen transportasi

ADVERTISEMENTS

4. Diluncurkan tahun 1989, Prince of Persia adalah pelopor game dengan visual yang lebih realistis. Game ini juga disebut sebagai platformer sinematik pertama dengan grafis yang inovatif, gameplay yang imersif dan cerita yang luar biasa

ADVERTISEMENTS

5. Duck Hunt yang dirilis tahun 1984 memang bukan game yang detail maupun rumit. Namun, game ini cukup penting karena berhasil mengajak orang-orang untuk “berburu” hanya dari rumah. Game ini juga memengaruhi lahirnya Nintendo Wii

ADVERTISEMENTS

6. Donkey Kong, game pertama yang memprioritaskan cerita dibanding gameplay. Melalui game yang dirilis tahun 1981 ini, pemain untuk pertama kalinya diberi kebebasan untuk memikirkan cara menyelamatkan seorang gadis yang diculik gorila

7. The Legend of Zelda yang dirilis tahun 1986 adalah game pertama yang memungkinkan pemain menyimpan progres permainan berkat inovasi teknologi semacam kartu memori

8.Tetris yang dirilis tahun 1984 adalah game penting dari eranya karena dinilai sangat kompetitif meski nggak punya sistem penilaian. Game satu ini meraih kesuksesan besar ketika dimasukkan ke dalam Nintendo Game Boy

9. Ketika kebanyakan game pendahulunya berkutat dengan karakter yang gagah, Pac-Man pada tahun 1980 hadir dengan karakter nan lucu. Berkat permainannya yang bisa dinikmati semua orang, game ini pun menjadi fenomena budaya yang hingga saat ini masih digemari

10. Banyak hal yang dapat dipuji dari Super Mario Bros, mulai dari musiknya yang catchy, visual yang ciamik hingga gameplay yang menghibur. Pada masanya, kesuksesan game ini disebut sebagai penyelamat industri video game 

Nah, itu dia 10 video game paling penting dari tahun 1980-an, diukur dari inovasi dan dampak yang tercipta bagi industi. Beberapa permainan beserta konsolnya saat ini masih bisa ditemukan dengan mudah. Cocok banget buat generasi 80 atau generasi 90-an yang mau nostalgia sama masa lalu.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Editor

Kadang menulis, kadang bercocok tanam