Heboh Persoalan Tukang Parkir di Minimarket, Begini Pandangan Para Warganet. Gimana Menurutmu?

Tukang parkir minimarket

Ketika masuk ke minimarket seperti misalnya Indomaret dan Alfamart, biasanya kita nggak akan  sampai lebih dari 5 menit. Banyak dari kita seringkali dibuat geram dengan jurus bayangan tukang parkir ilegal yang tiba-tiba muncul. Padahal, ketika datang ke tempat tersebut pada awalnya tidak ada sedikitpun melihat tanda adanya tukang parkir. Keberadaan tukang parkir ilegal di sejumlah minimarket ini seringkali membuat tidak nyaman. Apalagi jika kunjungan kita ke situ hanya beberapa menit atau sekedar mampir mengambil uang di ATM.

Baru-baru ini, warganet dihebohkan dengan sebuah banner besar di sebuah minimarket yang menuliskan bahwa parkir gratis khusus pelanggan di area tersebut. Bahkan, tulisan itu juga memuat pasal yang dapat menjerat pihak tukang parkir ilegal. Hal tersebut langsung mendapat banyak respons pro dan kontra dari publik. Beginilah curhatan warganet terkait dengan persoalan tersebut.

ADVERTISEMENTS

1. Daripada menambah penyakit hati karena memendam perasaan kesal, memang ada baiknya bijak memilih toko yang jelas nggak ada tukang parkir ilegalnya sih

Heboh Persoalan Tukang Parkir di Minimarket, Begini Pandangan Para Warganet. Gimana Menurutmu?

Bijak memilih / Credit: Twitter

ADVERTISEMENTS

2. Legal maupun ilegal, keberadaan tukang parkir di minimarket memang nggak jadi masalah kalau kerjanya nyata daripada cuma tiba-tiba muncul dan langsung minta uang parkir

Heboh Persoalan Tukang Parkir di Minimarket, Begini Pandangan Para Warganet. Gimana Menurutmu?

Asal kerja / Credit: Twitter

ADVERTISEMENTS

3. Nah, ini yang seringkali bikin greget kalau ketemu tukang parkir. Habis ambil duit langsung buat bayar parkir, sayang banget jadi nggak utuh lagi duitnya 🙁

Heboh Persoalan Tukang Parkir di Minimarket, Begini Pandangan Para Warganet. Gimana Menurutmu?

Duit langsung pecah / Credit: Twitter

ADVERTISEMENTS

4. Wah, kalau dapet tukang parkir galak emang bikin takut sih. Apalagi kalau diteriakin pas pergi padahal udah minta maaf :’)

Heboh Persoalan Tukang Parkir di Minimarket, Begini Pandangan Para Warganet. Gimana Menurutmu?

Dimarahin kang parkir / Credit: Twitter

ADVERTISEMENTS

5. Parkir gratis emang bikin banyak orang teringat Bali. Soalnya Pulau Dewata ini beneran jarang banget ada tukang parkir di minimarket atau di depan ATM

Heboh Persoalan Tukang Parkir di Minimarket, Begini Pandangan Para Warganet. Gimana Menurutmu?

Bener lo / Credit: Twitter

ADVERTISEMENTS

6. Nah, kalau tukang parkirnya kelewat santai gini emang harus digalakin balik sih biar dia juga sadar tentang kewajibannya~

Heboh Persoalan Tukang Parkir di Minimarket, Begini Pandangan Para Warganet. Gimana Menurutmu?

Nyentil tukang parkir / Credit: Twitter

7. Jalanan ramai dengan lalu lintas padat memang lebih baik ada tukang parkir dibandingkan dengan jalanan kecil yang sebenarnya nggak terlalu terasa pengaruhnya

Heboh Persoalan Tukang Parkir di Minimarket, Begini Pandangan Para Warganet. Gimana Menurutmu?

Saran warganet / Credit: Twitter

8. Tukang parkir memang gitu, suka datang tiba-tiba kalau udah selesai padahal pas kita datang nggak ada. Mana cuma bawa uang pas dan tidak bersisa, bayar parkir pakai apa kan, ya?

Heboh Persoalan Tukang Parkir di Minimarket, Begini Pandangan Para Warganet. Gimana Menurutmu?

Jurus bayangan tukang parkir / Credit: Twitter

9. Niat hati mau beli kebutuhan di minimarket, tapi nggak ada. Udah gitu pas keluar malah disuruh bayar tukang parkir. Padahal cuma 3 menit. Hadeeeh!

Heboh Persoalan Tukang Parkir di Minimarket, Begini Pandangan Para Warganet. Gimana Menurutmu?

Sayang banget / Credit: Twitter

10. Tuh kan, sebenarnya ada tukang parkir ilegal nggakmasalah asalkan bisa bekerja dengan baik. Sayangnya, banyak pengalaman warganet nemu tukang parkir yang cuma ada pas mau pergi dan megang jok motor aja

Heboh Persoalan Tukang Parkir di Minimarket, Begini Pandangan Para Warganet. Gimana Menurutmu?

Masalah tukang parkir / Credit: Twitter

11. Tetapi kita juga harus bijak kepada siapa uang tersebut diberikan, nder. Semua bisa saling ikhlas memberikan uang parkir kalau sesuai dengan kerja yang sudah dilakukan, ok?

Heboh Persoalan Tukang Parkir di Minimarket, Begini Pandangan Para Warganet. Gimana Menurutmu?

Bijak memahami / Credit: Twitter

12. Kalau kita saling menghargai tetapi membiarkan tukang parkir ilegal yang dilihat dari hukum termasuk perbuatan salah, berarti termasuk hal negatif kan?

Heboh Persoalan Tukang Parkir di Minimarket, Begini Pandangan Para Warganet. Gimana Menurutmu?

Gimana? / Credit: Twitter

Sebenarnya keberadaan tukang parkir nggak akan jadi masalah. Terutama jika ia bekerja sesuai dengan kewajibannya dalam menata kendaraan, menjaga, dan memudahkan pelanggan menyebrang jalan. Bukan malah cuma tiba-tiba datang pas kita mau pulang aja. Apalagi kalau setelah dikasih uang langsung ditinggal pergi. Kalau SoHip gimana nih menanggapi keberadaan tukang parkir ilegal?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Editor

Kadang menulis, kadang bercocok tanam