Hari Minggu adalah hari yang dinantikan banyak orang dari beragam kalangan usia. Jika orang dewasa biasa bersantai selepas bekerja lima hari sebelumnya, maka anak-anak mengisi hari liburnya dengan menonton sederet film kartun di televisi. Dari pagi sampai sore hari.
Kartun memang sudah identik dengan anak-anak. Berbeda dengan film-film atau serial televisi dewasa, kartun lebih mudah dicerna, bahkan oleh anak-anak kecil yang belum mengerti banyak hal. Setiap kartun pasti memiliki tokoh utama yang membawa setiap jalan cerita. Biasanya tokoh-tokoh ini dibuat semenarik mungkin agar disenangi oleh anak-anak. Nggak sedikit tokoh kartun yang sangat ikonis dan dikenali oleh banyak anak-anak di seluruh dunia. Nah, berikut ini ada 10 tokoh kartun ikonis yang berhasil merebut hati anak Indonesia. Penasaran? Yuk langsung aja simak selengkapnya di bawah ini!
ADVERTISEMENTS
1. Spongebob yang bersemangat bekerja, selalu tersenyum dan positif mengajarkan nilai-nilai kebaikan. Hal ini membuat sosok Spongebob disenangi anak-anak
ADVERTISEMENTS
2. Upin Ipin adalah tokoh yang punya sifat penasaran. Hal ini bisa melatih sifat kritis anak-anak yang menonton. Saking senangnya pada Upin-Ipin, anak Indonesia nggak bermasalah dengan bahasa Malaysia yang digunakan dua kakak-beradik ini
ADVERTISEMENTS
3. Selanjutnya ada sahabat Spongebob, Patrick Star. Perilakunya yang lugu, polos dan lucu sangat menggambarkan sifat anak-anak. Banyak anak yang menyenangi Patrick karena merasa mirip dengannya
ADVERTISEMENTS
4. Meski mereka berseteru setiap hari, Tom dan Jerry tetap dua tokoh yang disenangi oleh anak-anak Indonesia. Ada yang menyenangi Tom karena lucu sebab seringkali kena sial dan ada juga yang menyenangi kecerdasan Jerry
ADVERTISEMENTS
5. Nussa adalah tokoh kartun animasi asli Indonesia. Nussa jadi panutan banyak anak-anak Indonesia karena memiliki sifat yang baik, mau belajar dan religius
ADVERTISEMENTS
6. Nggak lengkap rasanya jika kita nggak memasukan tokoh Doraemon. Robot kucing satu ini disenangi anak-anak karena memiliki peralatan ajaib dari masa depan. Hayo siapa yang pengin punya Doraemonnya sendiri?
7. Ben dari kartun Ben 10 sangat disenangi oleh anak-anak, terutama cowok. Sifatnya yang peduli sesama dan baik jadi salah satu alasan ia disenangi. Selain itu Ben juga memiliki kekuatan super yang bisa berubah-ubah menjadi monster yang kuat
8. Bersifat baik, lucu dan menyenangkan menjadikan sosok Avatar Aang disenangi oleh anak-anak Indonesia. Apalagi kartun Avatar pernah tayang di televisi Indonesia sampai tamat sehingga anak-anak familiar dengan sosoknya
9. Jika anak cowok menyukai Ben, maka anak cewek Indonesia banyak yang menggemari Elsa dari film “Frozen”. Anak-anak mana sih yang nggak hapal lagu “Let it Go”?
10. Toy Story adalah salah satu film animasi yang sangat disenangi oleh anak-anak kecil di Indonesia. Sosok mainan Buzz Lightyear yang penuh kepercayaan diri sangat disenangi oleh anak-anak ketimbang sosok Woody
Nah, itu dia 10 tokoh kartun yang disenangi oleh anak-anak Indonesia. Apakah saat kamu kecil juga menyukai tokoh-tokoh kartun di atas?