Sepak Terjak Ibu Sartika, Sosok yang Sering Jadi Saksi Ketika Ada Kejadian. Ada yang Masih Ingat?

Sosok Ibu Sartika

Menjadi terkenal saat ini bisa terjadi begitu instan. Bahkan, jalannya pun bermacam-macam dan nggak jarang berawal dari hal-hal yang dianggap konyol atau kocak. Begitulah yang dirasakan oleh sosok perempuan bernama Sartika. Namanya mendadak viral sejak beberapa tahun silam setelah dirinya menemukan mayat di dalam gentong.

Bukan misteri tentang penemuan tersebut, publik lebih menyoroti sosok Ibu Sartika karena komentarnya yang dianggap unik. Kalimat demi kalimat yang dilontarkan oleh beliau, ditambah dengan nadanya yang dianggap begitu khas begitu membekas di benak banyak orang hingga saat ini. Usut punya usut, rupanya bukan hanya sekali itu saja Ibu Sartika masuk TV sebagai saksi suatu kejadian. Banyak warganet yang berhasil mengabadikan sosoknya saat beberapa kali tampil di depan kamera sebagai saksi.

ADVERTISEMENTS

Warganet pun sampai terheran-heran dengan kehadiran sosok beliau yang nggak hanya sekali atau dua kali menjadi saksi dalam sebuah kejadian

Sepak Terjak Ibu Sartika, Sosok yang Sering Jadi Saksi Ketika Ada Kejadian. Ada yang Masih Ingat?

Ibu Sartika / Credit: Twitter

Menjadi saksi dalam sebuah kejadian, apalagi kalau kejadiannya bukan merupakan kasus biasa sebenarnya wajar-wajar aja kalau hanya sesekali. Tapi, kalau sampai beberapa kali jelas bikin banyak orang jadi terheran-heran. Sejak kemunculannya pada kasus penemuan mayat dalam gentong itu, nama Ibu Sartika sontak menjadi perbincangan banyak orang karena komentarnya yang begitu kocak.

Sosok ibu-ibu yang belakangan diketahui berprofesi sebagai pengumpul barang bekas tersebut sempat beberapa kali masuk ke stasiun TV dan diwawancarai reporter sebagai seorang saksi. Nggak diketahui secara pasti apakah munculnya beliau dalam beberapa stasiun TV itu terkait satu kasus yang sama, atau memang karena beberapa kasus berbeda. Namun, saat tampil di depan kamera, Ibu Sartika memang tampak menggunakan baju yang berbeda-beda. Itu artinya, ia tampil di TV dalam momen dan waktu yang berbeda-beda pula.

ADVERTISEMENTS

Sederet pertanyaan muncul, apakah tempat tinggal beliau memang problematik, ataukah sebenarnya intel?

Sepak Terjak Ibu Sartika, Sosok yang Sering Jadi Saksi Ketika Ada Kejadian. Ada yang Masih Ingat?

Ibu-ibu legendaris / credit: Twitter

Sejumlah spekulasi tentang fenomena unik ini pun akhirnya bermunculan di kalangan para warganet. Jika memang beliau sempat masuk di beberapa stasiun TV sebagai saksi dalam berbagai kejadian, ada sederet pertanyaan dan dugaan unik yang terlintas di pikiran warganet.

Pertama, banyak yang overthinking apakah lingkungan tempat tinggal Ibu Sartika ini benar-benar problematik. Buktinya, ada-ada aja kejadian yang mencatut nama Ibu Sartika sebagai saksi. Kedua, ada juga yang punya dugaan jika sebenarnya sosok ibu-ibu ini adalah seorang intel.

Nggak salah juga sih, namanya juga berspekulasi. Apalagi kita sebagai orang biasa juga nggak tahu gimana cara kerja seorang intel. Ada yang nyamar jadi seorang penjual bakso, driver ojol, dan siapa tahu jika ternyata sosok ibu tersebut juga intel yang sedang menyamar. Memang benar-benar nih Ibu Sartika, bikin kita jadi kepikiran macam-macam. 🙁

ADVERTISEMENTS

Komentar warganet pun nggak kalah kocak menanggapi sosok ibu-ibu yang ikonik banget ini

Sepak Terjak Ibu Sartika, Sosok yang Sering Jadi Saksi Ketika Ada Kejadian. Ada yang Masih Ingat?

Komentar warganet / Credit: Twitter

Viralnya sosok Ibu Sartika ini sejak awal kemunculannya memang benar-benar dianggap unik oleh banyak orang. Bahkan, nggak sedikit juga warganet yang hafal kata demi kata saat Ibu Sartika memberikan komentarnya pada kasus penemuan mayat dalam gentong. Hingga saat ini,  sosoknya semakin familier di kalangan para warganet.

Berbagai komentar kocak pun diberikan oleh beberapa warganet terkait dengan viralnya hal tersebut. Apa pun profesi beliau, entah seperti apa spekulasi orang-orang di luar sana, semoga ibu-ibu yang satu ini selalu diberikan kesehatan. Jangan sering-sering jadi saksi di kejadian nyeremin dong, Bu! Serem lihatnya. 🙁

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Kadang menulis, kadang bercocok tanam