Memasuki Episode Akhir, Serial Superhero DC “Peacemaker” Pastikan Berlanjut ke Musim Kedua

Serial superhero fenomenal Peacemaker telah mengakhiri musim pertamanya

Film atau serial bertema superhero memang menjadi salah satu hiburan yang paling diminati oleh masyarakat dunia hari ini. Selain film-film superhero Marvel, banyak orang yang kini sedang menyoroti serial superhero dari komik DC, Peacemaker. Serial tersebut memboyong pegulat WWE, John Cena sebagai pemeran utama serialnya.

Setelah berjalan sejak awal tahun 2022, serial Peacemaker berhasil menarik perhatian publik dan para penggemar superhero. Serial ini dianggap sebagai salah satu serial superhero terbaik hari ini dengan jalan cerita yang ciamik. Kini, sang sutradara Peacemaker, James Gunn mengumumkan bahwa akan ada musim kedua untuk serialnya.

ADVERTISEMENTS

Sutradara Peacemaker memastikan serialnya akan berlanjut ke musim kedua

Memasuki Episode Akhir, Serial Superhero DC “Peacemaker” Pastikan Berlanjut ke Musim Kedua

Cuitan resmi sang sutradara / Credit: Twitter

Serial superhero yang tayang di kanal streaming HBO Max, Peacemaker kabarnya akan berlanjut ke musim kedua. Hal ini sendiri diumumkan langsung oleh pemeran utama serialnya, John Cena dan juga sutradara Peacemaker itu sendiri, James Gunn. Lewat media sosial masing-masing, mereka sangat bahagia mengumumkan kabar baik ini.

“Membuat Peacemaker adalah salah satu kebanggaan dalam hidup saya, secara profesional maupun sebaliknya, bersama dengan John Cena dan tim kreatif, serta rekan-rekan kami di HBO Max.” ungkap James Gunn dengan bangga.

Dalam pengumuman tersebut, James Gunn menyebut bahwa dirinya sangat bangga karena telah berhasil membuat serial Peacemaker. Bahkan ia menyebut kalau serial superhero DC tersebut merupakan karya terbaik yang pernah ia buat sepanjang kariernya di industri perfilman.

ADVERTISEMENTS

Mendapatkan sambutan luar biasa dari para penggemar dan seluruh kalangan penonton

Memasuki Episode Akhir, Serial Superhero DC “Peacemaker” Pastikan Berlanjut ke Musim Kedua

Cuitan dari akun pribadi John Cena / Credit: Twitter

Pengumuman soal musim kedua Peacemaker sebenarnya nggak mengherankan sama sekali. Pasalnya, serial ini memang mendapatkan sambutan yang luar biasa dari penonton sejak awal perilisannya. Bahkan serial ini disebut sebagai serial superhero terbaik tahun ini. Alasannya, Peacemaker menyajikan cerita yang unik dan menarik.

Karena mendapatkan sambutan luar biasa setiap penayangan episodenya, James Gunn selaku sutradara mengucapkan terimakasih pada para penggemar dan penontonnya. Ia merasa tersanjung karena karya terbaiknya bisa diterima oleh banyak kalangan.

Akhir kata, James Gunn juga sudah dipastikan akan menulis dan juga menyutradarai seluruh episode serial Peacemaker musim kedua. Dalam musim kedua kelak, John Cena akan kembali memerankan tokoh utama, sang sueprhero penjaga kedamaian yang sangat ikonik tersebut.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Represent

Editor

Kadang menulis, kadang bercocok tanam