Lupakan Tubuh Molek Ala Barbie, Cewek Down Syndrome Ini Akan Ubah Persepsimu Soal Kecantikan

Ketika mendengar kata cantik, apa yang kamu pikirkan? Wanita dengan rambut panjang, tubuh langsing bak gitar Spanyol, tubuh jenjang, dan berkulit putih? Wah Barbie banget, ya? Tapi gak bisa dipungkiri kalau definisi wanita cantik modern itu, ya seperti itu. Gak heran kalau di Ukraina, bisa kita temui model bernama Valeria Lukyanova yang terobsesi habis-habisan menjadi Barbie hidup. Meski dari sananya sudah cantik, ia rela operasi sana-sini ditambah dengan dukungan dari orang tuanya.

Definisi cantik wanita selama ini

Definisi cantik wanita selama ini via 3.bp.blogspot.com

Namun, definisi cantik barangkali berbeda bagi Madeline Stuart. Madeline atau akrab disapa Maddy adalah gadis berusia 18 tahun yang tinggal di Brisbane, Australia. Tahukah apa yang spesial darinya? Ia adalah gadis down syndrome yang mampu membuatmu terpana berkat kemampuannya menjadi foto model. Mari kita simak dahulu fotonya!

Maddy telah bertransformasi total

Maddy telah bertransformasi total via www.facebook.com

Pasti kamu bertanya-tanya, kok bisa ya Maddy berubah seperti itu? Cerita pun bergulir sangat panjang. Saat Maddy lahir, dokter menyatakannya sebagai anak berkebutuhan khusus. Rosanne yang adalah ibu Maddy, begitu sedih mendengarnya. Dokter bahkan menyebutkan kalau Maddy tidak akan pernah mencapai apa-apa. Belum lagi sebagian orang yang menilai anak down syndrome tidak akan pernah mendapatkan tempat di pergaulan sosial. Meski hatinya sesungguhnya pilu, namun Rosanne tak pernah sedikit pun patah arang. Ia selalu mengatakan bahwa putrinya itu begitu lucu, cantik, dan cerdas dari hari ke hari.

Sempurna!

Sempurna! via www.facebook.com

Sampai kemudian hari, Maddy beranjak dewasa. Ia ingin sekali seperti model yang dilihatnya di media-media. Langkah luar biasa pun dilakukan Rosanne. Ia mendukung keinginan anaknya tersebut untuk menjadi model. Langkah pertama yang dilakukannya adalah menurunkan berat badan. Bayangkan Maddy berhasil menurunkan berat badan sebesar 40 lbs atau setara dengan 18 kilogram! Bagaimana ia mencapainya? Dengan berenang, menjadi pemandu sorak, serta menari yang biasa dilakukan oleh teman-teman sebayanya. Asal kalian tahu, penurunan berat badan yang begitu banyaknya mustahil terjadi kalau kalian juga tidak mengiringi ketiga kegiatan tersebut dengan kedisiplinan.

Rosanne bangga akan perjuangan anaknya. Baginya, modeling akan membantu masyarakat mengubah pandangan tentang orang dengan down syndrome. Berkebalikan dengan anggapan negatif orang, membuka diri tentang kondisi Maddy yang sesungguhnya justru akan membantu anak-anak down syndrome lebih diterima dalam kehidupan sosial. Oleh karenanya, Rosanne pun membuatkan fanpage khusus untuk Maddy pada Facebook . Hasilnya? Maddy menemukan semangat dan kepercayaan dirinya hingga seperti sekarang ini.

Tak kalah anggun dengan Barbie

Tak kalah anggun dengan Barbie via www.facebook.com

Cerita tentang Maddy bahkan telah menyebar hingga seluruh dunia dan menjadikannya sebagai inspirasi bagi semua orang. Orang yang tadinya menganggap rendah keberadaan orang berkebutuhan khusus atau down syndrome, akan lebih mampu menerima mereka di masyarakat. Sedangkan anak-anak beserta keluarga dengan keadaan down syndrome, tak perlu mengeluh lagi. Sebab Maddy jadi contoh nyata bahwa anak berkebutuhan khusus juga sanggup bersemangat, memiliki kepercayaan diri, bermanfaat bagi sesama, dan sukses.

Lalu, masih berpikir bahwa cantik itu seperti Barbie yang sempurna dari ujung kepala hingga ujung kaki? Tidak, cantik itu adalah bagaimana kamu menjalani hidupmu penuh dengan semangat, percaya diri, dan perjuangan seperti yang Maddy lakukan!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Mesin karaoke berjalan yang gemar film hantu