Menambah wawasan memang tidak hanya datang dari lingkungan pendidikan saja, melainkan juga dapat melalui alternatif media lain. Seperti misalnya menonton film bertema dunia kedokteran.
Biasanya, film yang mengusung tema kedokteran ini akan bercerita mengenai lika-liku dibalik profesi seorang tenaga medis, lalu terdapat juga berbagai ilmu atau istilah yang sering dijumpai dalam dunia medis yang dapat SoHip temukan hanya dengan menonton film. Menarik, bukan?
Nah, berikut ada beberapa rekomendasi film berlatar medis yang dapat menambah wawasan SoHip tentang dunia kesehatan maupun kehidupan seorang tenaga medis. Check it out~
ADVERTISEMENTS
1. Something The Lord Made (2004), kisah orang biasa yang bantu menemukan terobosan besar di dunia kesehatan karena kecerdasannya
Something The Lord Made mengisahkan tentang seorang teknisi biasa bernama Vivien yang kemudian bekerja sebagai petugas kebersihan di sebuah laboratorium. Vivien yang memiliki otak cerdas kemudian diangkat menjadi asisten laboratorium milik Dr. Blalock.
Adanya kasus blue baby syndrome membuat banyak pasien meninggal tanpa berhasil diterapi. Hal ini membuat Dr. Blalock bersama Vivien berusaha untuk mencari cara agar kasus ini tidak semakin meluas. Hingga akhirnya, Dr. Blalock dan Vivien kemudian menemukan terobosan baru dan menjadi yang terbesar di dunia kedokteran.
ADVERTISEMENTS
2. The Good Doctor (2011), kecerobohan seorang dokter yang menewaskan pasiennya
Serial yang dirilis pada tahun 2011 silam ini menceritakan kehidupan sisi kelam seorang dokter bernaam Martin. Dr. Martin ini menangani pasien dengan penyakit gagal ginjal yang bernama Diane. Ia ingin agar Diane cepat sembuh dan pulih dari penyakitnya, sehingga memutuskan untuk menyuntikan sebuah obat.
Naasnya, obat yang ia suntikkan kepada Diane tersebut bukanlah obat yang tepat untuk menyembuhkan penyakit Diane. Akibatnya, karena kecerobohan dan sikap gegabah dari Dr. Martin, membuat Diane tewas karena faktor kesalahan obat.
Film ini mengusung genre thriller psikologi yang diperankan oleh Orlando Bloom. Film The Good Doctor ini sangat menarik untuk ditonton jika SoHip ingin mengenal bagaimana rumitnya profesi seorang dokter dan tenaga medis.
ADVERTISEMENTS
3. Contagion (2011), gemparnya penularan wabah virus yang semakin luas dan menelan banyak korban
Dirilis di tahun yang sama dengan The Good Doctor, film Contagion ini juga mengusung konsep kesehatan dengan menampilkan banyak istilah medis di dalam filmnya. Namun bedanya, film ini menceritakan tentang sebuah wabah virus yang menyebar luas di berbagai negara.
Pada film ini, akan ditemukan berbagai konflik yang seru dan menegangkan yang terjadi di dalam dunia medis. Selain itu, Contagion juga layak ditonton karena dapat menambah wawasan penontonnya karena mempunyai genre medical thriller, sehingga tidak hanya menegangkan saja, melainkan akan banyak insight baru yang didapatkan oleh penontonnya tentang dunia kesehatan.
ADVERTISEMENTS
4. Cado-Cado The Movie (2016), film lokal Indonesia yang beri gambaran tentang kehidupan remaja kedokteran saat menjalani masa ko-as
Film karya anak bangsa Indonesia ini mengusung genre komedi yang berlatar dunia medis kedokteran. Film Cado-Cado The Movie mengisahkan tentang sekumpulan remaja kedokteran yang sedang menjalani ko-as dan harus menangani pasien dengan keluhan dan penyakit yang berbeda setiap harinya.
Layaknya dunia kedokteran yang nyata, film ini juga menyuguhkan adegan sayat-menyayat serta berbagai tindakan yang biasa dilakukan oleh seorang dokter. Ambience dari film ini juga terasa natural karena akting yang keren dari para pemerannya.
Diperankan oleh Adipati Dolken, film ini berhasil masuk kategori Crosscut Asia Colorful Indonesia dalam ajang Tokyo International Film Festival.
ADVERTISEMENTS
5. Take Your Pills (2018), film dokumenter tentang efek dari sebuah pil Adderall
Film yang tayang di Netflix ini mengusung konsep dokumenter yang menceritakan tentang sisi positif dan negatif orang-orang yang mengonsumsi obat-obatan psikostimulan. Pengaruh dari obat psikostimulan tersebut juga akan dibahas lebih lanjut oleh para tenaga medis profesional melalui film ini.
Akan ada banyak sekali istilah obat-obatan yang dapat ditemui dalam film ini. Tak hanya itu, film ini juga membahas lebih dalam tentang obat Adderall yang banyak dikonsumsi oleh para remaja khususnya mahasiswa.
Nah, itu dia lima rekomendasi film bertema dunia medis dan kedokteran yang dapat ditonton untuk menambah wawasan baru. Tidak harus menjadi dokter dahulu untuk paham mengenai dunia medis, SoHip pun bisa mengetahui hal-hal seputar dunia medis hanya melalui film saja. Selamat menonton!