Rekomendasi Film tentang Anjing Tersedih. Siapin Banyak Tisu~

Ngomongin anjing, salah satu sifat yang paling melekat adalah kesetiaannya. Ternyata, sifat inilah yang sering kali digambarkan dalam film. Biasanya, kesetiaan anjing kepada sang pemilik menjadi tema sentral cerita yang membuat penonton berderai air mata, SoHip.

Nah, film-fim berkisah tentang anjing dengan cerita tersedih nyatanya bukan cuma satu atau dua film saja. Ada banyak film tentang anjing yang menarik untuk ditonton, terutama untuk kamu yang menyukai hewan dan membutuhkan tontonan haru. Terkadang, kita memang butuh medium untuk menyalurkan kesedihan, kan?

Ini dia film tentang anjing legendaris yang mampu membuatmu menangis. Jangan lupa siapin tisu dulu~

ADVERTISEMENTS

1. Dari Togo, kita belajar tentang bahwa hewan juga memiliki kepedulian dan keberanian

Togo

Adegan dalam film Togo | Credit: IMDB

Togo, anjing Siberian Husky yang berusaha menyelamatkan desa kecil bernama Nome. Penduduk desa Nome menghadapi wabah difteri yang mematikan. Gara-gara badai es, semua transportasi nggak bisa digunakan untuk menuju Nome. Kondisi ini semakin mengkhawatirkan sampai akhirnya Leonard Seppala, seorang penjabat tinggi, harus mengantarkan obat ke sana.

Leonhard nggak sendiri. Ia ternyata ditemani Togo yang menarik kereta salju. Keduanya seperti satu tim dengan misi besar. Mereka melakukan perjalan ratusan kilometer dan berisiko mengancam nyawa. Mengapa? Karena mereka harus melewati danau beku yang rentan retak dan pecah. Jadi, mereka bisa sewaktiu-waktu tenggelam di danau yang dingin.

Dalam perjalanan Leonhard dan Togo, ada banyak pesan kehidupan. Dari sosok Togo yang setia membersamai Leonhard, SoHip bisa menemukan makna dari kepedulian dan keberanian. Rasanya hangat sekali saat melihat mereka~

ADVERTISEMENTS

2. A Dog`s Purpose menawarkan plot yang cukup unik, tapi tetap mampu membuat kita meneteskan air mata

A Dog`s Purpose

Cuplikan adegan A Dog`s Purpose | Credit: IMDB

Film ini sebenarnya bergenre drama-komedi yang mengisahkan seeokar anjing bernama Bailey. Sebelum diadopsi ke layar lebar, ceita ini diadaptasi dari novel karya W. Bruce Cameron dengan judul yang sama.

Bailey diceritakan sebagai anjing yang mengalami 4 kali reinkarnasi. Selama reinkarnasi itu, Bailey menjadi anjing dengan ras berbeda-beda dan dipelihara oleh orang yang berbeda juga. Nah, uniknya, di masa reinkarnasi terakhir, Bailey bertemu dengan Ethan, pemilik pertamanya yang sudah tua dan hidup sendiri. Kisah mereka sangat menyentuh hati, apalagi kita diajak untuk mengetahui isi pikiran dan hati Bailey.

Penasaran dengan ending-nya? Langsung tonton aja filmnya. Cus~

ADVERTISEMENTS

3. Nggak boleh ketinggalan nih, Hachi: A Dog`s Tale dengan plot yang intens dan penuh haru-biru

Hachiko

Anjing Hachi di dunia nyata | Credit: IMDB

Ketika membahas film tentang anjing legendaris dan tersedih, Hachi: A Dog`s Tale harus masuk daftar. Film Jepang yang tayang tahun 1987 ini diangkat dari kisah nyata. Anjing Akita yang bernama Hachiko hidup masa 1920-an.

Jadi, cerita ini dimulai saat seorang profesor musik Parker Wilson menemukan Hachiko yang masih puppy (anak anjing) di peron stasiun di Bedridge. Keputusan Parker Wison membawa dan merawat Hachiko ternyata menjadi awal kisah mereka terjadi. Karena sering menghabiskan waktu bersama, tumbuh kedekatan di antara keduanya. Setiap hari Hachi mengantar dan menunggu Parker bekerja.

Rutinitas yang terbentuk selama bertahun-tahun harus berubah ketika Parker meninggal dunia. Selepas kepergian Parker inilah, perilaku Hachiko sukses membuat penonton ikut merasa sakit. Kita seperti bisa merasakan kesedihan mendalam Hachiko. Duh, sedihnya~

ADVERTISEMENTS

4. Marley & Me menyajikan anjing dengan karakter yang sedikit berbeda dari tokoh anjing pada film-film lain

Marley & Me

Anjing Marley | Credit: IMDB

Berbeda dengan tokoh anjing yang lain, Marley dalam film ini digambarkan sebagai anjing yang nakal. Pasangan suami-istri muda mengadopsi Marley, tapi ternyata mereka cukup kewalahan dengan kelakuan ajing tersebut. Belum lagi, keduanya juga mulai sibuk semenjak pindah kota sampai-sampai nggak punya waktu untuk bermain dengan Marley.

Di titik ini, dinamika relasi anjing dan pemililnya mulai kelihatan, SoHip. Kira-kira apa, ya, yang dilakukan pasangan muda tersebut pada Marley? Coba deh tonton filmnya.

ADVERTISEMENTS

5. Persahabatan anjing jalanan dengan remaja laki-laki dalam Old Yeller ini sangat layak untuk disaksikan

Old Yeller

Film Old Yeller | Credit: IMDB

Film ini terbilang film lawas karena tayang pada 1957. Diproduksi oleh Walt Disney, Old Yeller menawarkan cerita persahabatan yang unik antara remaja laki-laki dengan anjing jalanan. Dalam keluarga Coates, anjing jalanan itu pun diterima dan dicintai dengan hangat. Namun, hubungan yang itu nggak bertahan lama, SoHip. Masalah besar yang muncul mengancam persahabatan remaja tersebut dan anjingnya.

Waduh, bagaimana dengan nasib persahabatan mereka? Temukan jawabannya dengan menonton filmnya, SoHip.

Dari 5 film tersebut, mana film tentang anjing favorit kamu? Kalau SoHip punya daftar film yang lain, langsung bagikan di kolom komentar, ya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Editor

Kadang menulis, kadang bercocok tanam