Baru-baru ini, ada kabar kalau situs IndoXXI bakal dihapus pemerintah pada tahun 2020. Berita itu langsung bikin warganet gempar. Pasalnya, IndoXXI udah jadi tempat favorit untuk streaming film secara gratis. Koleksinya pun lengkap banget! Kenapa sih harus dihapus? Ternyata IndoXXI adalah situs ilegal karena udah melakukan pembajakan film. Pemerintah pun berencana menghapusnya dan menyuruh orang-orang untuk nonton film di bioskop atau layanan film berbayar.
Masalahnya, solusi yang disarankan masyarat dianggap kurang tepat. Warganet pun beramai-ramai protes di media sosial. Salah satu yang mengangkat isu ini adalah akun WatchmenID di Twitter. Unggahan mereka ditanggapi oleh sejumlah warganet. Berikut ini beberapa di antaranya.
ADVERTISEMENTS
1. Kalau nggak bisa streaming film gratis, berarti hiburannya ganti jadi nonton TV. Padahal acara TV semakin nggak jelas gara-gara kebanyakan sinetron dan gosip
ADVERTISEMENTS
2. Pemerintah nggak cuma berencana menghapus IndoXXI, tapi juga memblokir Netflix buat sebagian pengguna. Nambah-nambahin derita hidup di Indonesia aja deh~
ADVERTISEMENTS
3. Saking kesalnya, ada yang bikin perbandingan kontribusi admin IndoXXI dan pemerintah. Kamu setuju nggak nih? Hehehe
ADVERTISEMENTS
4. Ternyata ada juga yang memilih IndoXXI karena koleksi filmnya lebih komplet. Bisa buat nonton film-film yang langka!
ADVERTISEMENTS
5. Kadang-kadang, bioskop menyensor berlebihan dan bikin filmnya nggak bisa dinikmati secara utuh. Karena itulah orang-orang milih IndoXXI
ADVERTISEMENTS
6. Kalau IndoXXI dihapus, warganet disuruh beralih ke layanan situs film yang berbayar. Tapi kalau koleksi filmnya kalah lengkap, gimana dong?
7. Nggak semua orang tinggal di daerah yang punya bioskop. Mau nggak mau, mereka nonton film lewat situs online. Bakal kekurangan hiburan nih kalau IndoXXI dihapus~
8. Ngurus pembajakan film memang penting, tapi warganet ini berpendapat kalau ada hal-hal lain yang lebih mendesak dan butuh perhatian pemerintah
9. Curhat dari emak-emak nih. Kalau udah punya anak, ternyata sulit buat nonton di bioskop. Lebih enjoy nonton di rumah sambil sesekali ngurus anak
10. Warganet ini protes, harusnya pemerintah lebih ngurusin sinetron yang ceritanya makin lama makin aneh. Justru dari IndoXXI, sebetulnya kita bisa dapet konten yang lebih berkualitas
Itulah aneka macam reaksi warganet saat mendengar situs IndoXXI bakal dihapus. Gimana menurutmu? Apakah sebaiknya situs itu dibiarkan aja supaya orang-orang bisa nonton film dengan gratis? Atau sebaiknya dihapus karena kontennya ilegal? Yuk, bagikan juga pendapatmu~