Media sosial jadi salah satu tempat berkumpulnya orang-orang yang mencari inspirasi, informasi dan hiburan. Alih-alih menghindari keributan di dunia nyata, media sosial juga justru jadi tempat untuk saling beradu argumen dan saling serang satu sama lain.
ADVERTISEMENTS
Inilah Ras Terkuat di Bumi
Saking seringnya keributan yang terjadi di media sosial, warganet sampai bisa menyimpulkan ras-ras yang paling kuat di muka bumi. Nah, kalau kamu penasaran kira-kira ras apa aja yang paling kuat, kamu bisa cek ulasan di bawah ini!
ADVERTISEMENTS
1. K-popers masih menduduki peringkat satu ras terkuat di bumi. Kebayang kan, kalau mereka bersatu bakal kayak apa?
K-popers bisa menduduki peringkat satu ras terkuat di muka bumi karena mereka terbiasa bersatu untuk meningkatkan jumlah viewers musik video dan acara para idolanya. Kadang, rasa bersatu dan gotong-royong ini jadi energi yang berlebihan dan sering memicu keributan di media sosial. Bahkan kadang sesama K-popers pun bisa saling beradu argumen perihal idolanya.
Tetapi perlu diakui juga kalau ada beberapa penggemar industri hiburan Korea yang nggak seperti itu dan bisa membedakan kehidupan nyata dan kegiatan ‘fangirling’. Bahkan sempat ada beberapa aksi K-popers yang patut diiacungi jempol seperti aksi galang dana dan donasi sosial, aksi melawan rasisme dan ikut menyuarakan protes terhadap RUU KUHP yang sempat ramai beberapa waktu lalu.
ADVERTISEMENTS
2. Kalau kamu penggemar berat karakter dua dimensi alias anime, kamu berhasil jadi salah satu ras paling kuat di muka bumi~
Nggak jauh berbeda dengan K-popers, penggemar berat segala sesuatu yang berhubungan dengan Jepang atau yang biasa dikenal dengan istilah wibu juga dinobatkan jadi ras paling kuat versi warganet. Kalau kamu kedapatan menyinggung salah satu karakter dua dimensi atau hal lain yang berhubungan dengan Jepang, siap-siap akun media sosialmu akan jadi ajang pertarungan.
Sebenarnya sah-sah saja menyukai suatu hal, tetapi kalau sampai berlebihan dan nggak pikir panjang ketika bertindak, konotasi terhadap ‘wibu’ juga bisa berubah jadi konotasi yang negatif.
ADVERTISEMENTS
3. Para pecinta kucing oranye dan kucing gemuk juga masuk jadi salah salah satu ras yang terkuat lo
Belakangan ini konten kucing yang bersliweran di media sosial berhasil menyita perhatian warganet. Beragam tingkah gemas dan lucu kucing-kucing ini bikin banyak akun pecinta kucing bermunculan. Selain itu, saat ini juga muncul istilah majikan untuk si kucing.
Bahkan ada yang sampai di level curhat sama si kucing untuk mengeluarkan unek-unek di hati. Walaupun respons si kucing pasti cuma “meong-meong” aja. Pokoknya di mana ada konten kucing gembul dan lucu, di situlah pecinta kucing bersatu~
ADVERTISEMENTS
4. Siapa sih yang bisa ngalahin the power of ‘emak-emak’? Bahkan pengendara lain cuma bisa geleng-geleng kepala kalau para emak beraksi
Kalau ini sih nggak perlu diragukan lagi ya dan sepertinya banyak yang setuju kalau barisan para emak-emak juga jadi salah satu ras yang terkuat di bumi. Gimana nggak, segala macam benda yang nggak bisa kita temuin di rumah, ibu-ibu bisa menemukannya dengan cepat. Sebanyak apa pun koleksi tupperware-nya, ketika hilang satu aja para ibu juga bisa langsung menebak hingga ke bentuk dan warna-warnanya.
Bahkan kalau lagi di jalan, pengendara lainnya cuma bisa pasrah sambil geleng-geleng kepala kalau melihat aksi emak-emak belok kiri tapi pakai sein kanan. 🙁
ADVERTISEMENTS
5. Terakhir, ras buzzer pro pemerintah juga kerap jadi musuh bersama di media sosial karena kemunculannya yang memicu emosi 😀
Kalau ras satu ini sering dikenal sebagai musuh bersama para warganet di media sosial. Akar dari huru-hara di media sosial banyak datang dari ras buzzer ini. Padahal sudah berkali-kali dimaki-maki sama para warganet. tapi tetap aja akunnya bisa kembali beternak dan bertambah banyak. Hufttt 🙁
Dari beberapa ras terkuat di bumi yang disebutkan di atas, kamu masuk ke golongan yang mana nih SoHip? Coba share di kolom komentar, ya~