*Saatnya Kamis Mistis menemanimu untuk menghabiskan sisa waktu malam ini. Meski beredar di dunia maya, cerita-cerita horor ini sukses bikin bulu roma banyak orang berdiri. Dari beberapa cerita yang viral, kira-kira mana cerita yang paling menakutkan?
Seperti biasa, aku membuka beranda Twitter untuk melihat ada tubir tema apa lagi membaca cerita-cerita horor. Sebagai cewek yang doyan banget sama konten-konten horor, sehari tanpa membacanya, rasanya seperti sayur sup tanpa garam. Hambar.
Biasanya, aku selalu menyisihkan waktu untuk membaca cerita mistis sebelum tidur. Kebiasaan ini bukan tanpa alasan. Bagi sebagian orang, membaca cerita mistis tak ubahnya sebuah kesia-siaan. Pasalnya, mereka berpikir, kok ada orang yang mau-maunya membaca hanya untuk ditakut-takuti? Namun, cerita mistis mirip dengan film horor; sama-sama bikin stres minggat. Efek relaksasi ini yang membuatku pengin terus membacanya.
Nah, bisa dibilang cukup rajin mengikuti cerita horor di dunia maya, aku memiliki daftar cerita yang pernah viral plus paling menakutkan. Setiap kali mengingat ceritanya, aku merasakan kengerian seperti saat pertama kali membacanya. Tak banyak cerita yang meninggalkan kesan mendalam dan penuh ketakutan, tapi 5 cerita ini berhasil membuatku merasakan keduanya.
ADVERTISEMENTS
5. Orderan misterius ke Menara Saidah yang tak berpenghuni dan segala kejanggalan yang selama ini menyelimutinya sukses masuk 5 besar
Di tengah keseruan menyimak perang opini tentang penolakan RKUHP dan tolak revisi UU KPK, aku teralihkan dengan tagar baru di Twitter. Bahkan, tagar ini mampu menggeser bahasan panas soal rancangan undang-undang itu. Aku lupa nama tagar yang memuncaki trending topic ini, tapi aku nggak akan pernah lupa isinya.
Ya, ngomongin soal order misterius ke Menara Saidah, cerita mistis ini mencuri perhatian warganet pada masanya. Buat kamu yang belum tahu, Menara Saidah adalah bangunan tua yang terletak di Jalan Gatot Subroto, Jakarta Timur. Menara ini diresmikan tahun 2001 dan difungsikan sebagai gedung perkantoran atau pernikahan. Namun, pembangunan gedung ini sudah terjadi tahun 1995 lalu.
Dengan gaya Romawi, kamu bisa membayangkan kan kesan kuno yang melekat pada gedung ini? Apalagi nih, setelah tak berpenghuni, Menara Saidah terlihat makin tak ‘ramah’ untuk manusia. Disebabkan kesalahan kontruksi, menara ini mengalami kemiringan beberapa derajat. Duh! Makin tidak aman, ya~
Yang jadi perbincangan di jagat maya, driver ojek online (ojol) di ibukota kerap menerima pesanan dengan alamat tujuan ke Menara Saidah. Seperti yang kita tahu, menara ini kan sudah kosong. Mustahil ada pesanan makanan ke sana.
Sebenarnya, kengerian menara ini sudah terkenal sejak lama. Orang-orang sekitar mengamini kalau Menara Saidah adalah rumah bagi para makhluk tak kasat mata. Konon, sosok perempuan berbaju merah sering lalu-lalang di menara itu. Beredar kabar juga kalau keranda mayat juga muncul di lantai 3. Yang bikin merinding lagi, tampak lampu menyala dengan terang di menara ini, padahal Menara Saidah dipastikan tanpa pencahayaan. Petugas penjaga pun mengaku nggak pernah menyalakan lampu. Lantas, siapa yang menyalakannya? 😨
ADVERTISEMENTS
4. Membayangkan di posisi Agus yang naik bus hantu rute Bekasi-Bandung dengan penumpang aneh dan bau anyir bikin banyak orang bergidik
Aku ingat sekali. Gara-gara cerita horor yang viral ini, aku jadi was-was kalau pulang ke Banyuwangi dari Malang saat musim libur semester. Bukan takut jadi korban pencopetan, tapi khawatir kalau bus yang kunaiki adalah bus berhantu. Nanti nasibku kayak Hebbie Agus Kurnia.
Jadi, pada Juni 2019 lalu, warganet digemparkan dengan pengalaman Hebbie naik bus rute Bekasi-Bandung. Perjalanan yang seharusya menyenangkan itu berubah mencekam karena Agus justru menemukan sejumlah keanehan. Sebagai pembaca, waktu itu, aku seperti ikut merasakan ketakutan Agus. Apalagi, Agus sempat memotret suasana dalam bus. Rasanya kayak betulan uji nyali ketimbang jadi penumpang kendaraan umum.
Banyak kejanggalan yang membuat Agus nggak tenang selama perjalanan. Semua penumpangnya duduk tegap dengan muka pucat. Ketika diajak ngobrol sama Agus, penumpang di sampingnya juga diam. Semakin aneh kala Agus mencium bau anyir di dalam bus. Membayangkan di posisi Agus, aku pasti sudah ngompol di celana, sih. Sendirian di dalam bus yang semua isinya adalah makhluk halus, bukanlah pengalaman yang sanggup kulalui.
ADVERTISEMENTS
3. Aisyah, si hantu yang hobi buka aplikasi ojek online dan suka mengerjai driver ojol di Yogyakarta
ADVERTISEMENTS
Kamu sedang membaca konten eksklusif
Dapatkan free access untuk pengguna baru!