Kali ini kabar gembira datang untuk para penggemar Marvel Studios, khususnya film “Spiderman”. Pasalnya, beberapa waktu lalu pihak Marvel secara resmi telah mengumumkan bakal dirilisnya film terbaru tentang superhero laba-laba yang bernama “Spiderman” tersebut dengan judul “Spider-man: No Way Home”. Namun, rupanya sebelum Marvel memberitahukan kepada publik secara resmi, sempat terjadi kehebohan di kalangan para penggemarnya terkait judul apa yang sebenarnya akan dirilis.
Bahkan Tom Holland, Zendaya, dan Jacob Batalon nampak mengunggah poster film yang dibintanginya dengan judul berbeda-beda. Nggak cukup sampai di situ, para penggemar Spiderman akhirnya beramai-ramai saling menebak dan membuat poster film tersebut dengan judul yang ngaconya minta ampun.
ADVERTISEMENTS
1. Kalau Spiderman dibikin sama orang Indonesia beneran sih kayaknya juga ada kemungkinan pakai judul yang beginian. Local wisdom gitu lo~
ADVERTISEMENTS
2. Beginilah jadinya kalau sosok Spiderman udah kembali ke jalan yang benar. Semoga selalu menyebarkan kebaikan, ya, Man!
ADVERTISEMENTS
3. Daripada nanti kalau keluar-keluar tambah nggak aman karena lagi ada pandemi, jadinya begini nih. Tapi bakalan dia gabut nggak, ya?
ADVERTISEMENTS
4. Makin ngaco aja nih judulnya. Lagian kalau beneran begitu mah nanti yang ada adegan-adegan Spiderman mau diculik 🙁
ADVERTISEMENTS
5. Orang-orang kalau disuruh bikin poster pelesetannya film “Spiderman” terbaru kok ada-ada aja, bisa kepikiran sampai sini segala 😀
ADVERTISEMENTS
6. Mentang-mentang asal ada kata home, terus ngaconya nggak nanggung-nanggung nih. Kayaknya ceritanya si Spiderman jualan perabotan rumah tangga
7. Waduh! Bisa-bisanya kepikiran sampai sini segala, ya? Ini mah pasti anak-anak cowok nggak ada yang asing sama poster macam begituan
8. No debate sih, kalau Spidermannya digabung sama ini pasti bakal jadi film paling ngeselin sepanjang masa. Pokoknya pas di tengah-tengah film pakai acara buffering dulu
9. Kalau yang satu ini sih jangan ditanya lagi, paling-paling ceritanya si Spiderman bukan jadi sosok superhero, tapi perusak rumah tangga orang lain 🙁
10. “Spiderman Home Schooling”, kisah tentang Spiderman menjadi anak nakal dan bandel ketika berada di sekolah, terus keluarganya capek, dan akhirnya diikutkan progam sekolah rumahan
11. Bingung cari kerjaan di masa pandemi, akhirnya Spiderman juga bisa alih profesi sebagai sales home credit. Bisa aja emang warganet para penggemar Marvel ini
Setelah bikin heboh kalangan warganet terutama dari para penggemar Spiderman, nggak lama kemudian pihak Marvel akhirnya merilis judulnya yang asli. Wah, jadi nggak sabar nih! Semoga penayangannya nggak tertunda lagi, ya! 🙁