Nggak Cuma Indomie, Ternyata Sushi juga Bisa Kena Penistaan Makanan. Ini 11 Buktinya!

Penistaan makanan sushi

Indomie sebagai salah satu produk mie instan asli asal Indonesia yang pamornya telah mendunia hingga ke berbagai macam belahan dunia lainnya jelas memiliki tempat tersendiri di hati masyarakat luas. Makanan yang digadang-gadang sebagai salah satu makanan paling enak sedunia dan antariksa ini dapat disajikan dalam berbagai bentuk. Uniknya, mau bagaimana cara menghidangkannya, tetap aja akhirnya juga sama-sama enak. Sebentar, ini bukan endorse lo!

Masalahnya, di luar sana ada beberapa orang yang dianggap abnormal karena memakan mie instan ini dengan cara yang sungguh absurd. Nggak heran jika Indomie ini bukan hanya sebagai salah satu makanan terenak, namun juga salah satu makanan yang paling sering dapat penistaan. Rupanya makanan yang sering mendapat penistaan dari umat manusia itu nggak cuma Indomie aja lo. Kamu pernah melihat bagaimana bentuk penistaan makanan terhadap sushi nggak sih? Coba lihat ini deh!

ADVERTISEMENTS

1. Cuma orang Indonesia kayaknya yang makan sushi pakai nasi. Rasanya kurang lengkap apa gimana sih kalau nggak pakai nasi?

Nggak Cuma Indomie, Ternyata Sushi juga Bisa Kena Penistaan Makanan. Ini 11 Buktinya!

Sushi dengan nasi / Credit: Twitter ffoodfess

ADVERTISEMENTS

2. Kalau udah makan sushi mah mending nggak usah aneh-aneh deh. Ini ngapain harus jadi topping pizza segala sih? 🙁

Nggak Cuma Indomie, Ternyata Sushi juga Bisa Kena Penistaan Makanan. Ini 11 Buktinya!

Buat toping pizza / Credit: 1cak

ADVERTISEMENTS

3. Please banget, kalau ada temanmu yang cara makan sushi kayak begini mending langsung dijauhin aja. Dia pasti ikut sekte sesat!

Nggak Cuma Indomie, Ternyata Sushi juga Bisa Kena Penistaan Makanan. Ini 11 Buktinya!

Nggak ada akhlak / Credit: Boredpanda

ADVERTISEMENTS

4. Kalau nggak ada nori, mending nggak perlu sok ide mau bikin makanan ala Jepang deh. Ini sih jadinya arem-arem, bukan sushi 🙁

Nggak Cuma Indomie, Ternyata Sushi juga Bisa Kena Penistaan Makanan. Ini 11 Buktinya!

Sushi pakai daun pisang / Credit: 1cak

ADVERTISEMENTS

5. Konon katanya, fenomena absurd semacam ini adalah salah satu pertanda bahwa dunia kita benar-benar sudah tua renta

Nggak Cuma Indomie, Ternyata Sushi juga Bisa Kena Penistaan Makanan. Ini 11 Buktinya!

Bikin emosi aja nih / Credit: twitter yldamyl

ADVERTISEMENTS

6. Hmmmm, kalau yang satu ini masih bisa sedikit dimaklumi lah. Mungkin orangnya memang lagi mau eksperimen

Nggak Cuma Indomie, Ternyata Sushi juga Bisa Kena Penistaan Makanan. Ini 11 Buktinya!

Sushi goreng / Credit: 1cak

7. Sushi dengan kearifan lokal jadinya pasti kayak gini nih, nggak perlu wasabi biar pedes, tapi cukup pakai bon cabe~

Nggak Cuma Indomie, Ternyata Sushi juga Bisa Kena Penistaan Makanan. Ini 11 Buktinya!

Aneh banget / Credit: 1cak

8. Jangan sampai gambar yang satu ini dibaca oleh ibu-ibu dan masuk ke grup WhatsApp. Takutnya nanti mereka bikin lemper, tapi bilangnya bikin sushi

Nggak Cuma Indomie, Ternyata Sushi juga Bisa Kena Penistaan Makanan. Ini 11 Buktinya!

Jangan sampai begini, bund! / Credit: 1cak

9. Coba bayangin deh, ini kira-kira gimana rasanya dua jenis makanan yang nggak nyambung malah dijadikan satu kayak gini, ya?

Nggak Cuma Indomie, Ternyata Sushi juga Bisa Kena Penistaan Makanan. Ini 11 Buktinya!

Nggak kebayang rasanya / Credit: Boredpanda

10. Udah paling benar kalau sushi itu komposisinya pakai komposisi asli dari Jepang, ngapain harus pakai nasi goreng segala sih? Terlalu kreatif memang orang Indonesia ini

Nggak Cuma Indomie, Ternyata Sushi juga Bisa Kena Penistaan Makanan. Ini 11 Buktinya!

Nasi goreng sushi / Credit: 1cak

11. Udah makannya pakai nasi, sausnya pun pakai saus saset pula! Ini sih sama aja makan nasi lauk nasi. Orang Indonesiaaaa~

Nggak Cuma Indomie, Ternyata Sushi juga Bisa Kena Penistaan Makanan. Ini 11 Buktinya!

Sushi dengan nasi dan saos sachet / credit: Twitter ffoodfess

Kalau pada doyan sih nggak masalah, tapi masalahnya baru dilihat aja udah bikin pusing, bayangin gimana rasanya. Makanan udah enak-enak, ada aja orang aneh-aneh yang makannya pakai cara aneh pula. Semoga ini bukan benar-benar salah satu pertanda akhir zaman sudah dekat deh, ya! :’)

Ikuti Instagram @wolesjon , biar nggak ketinggalan informasi seputar cowok dan dunia hiburan lainnya, kuy!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Kadang menulis, kadang bercocok tanam