Mungkin banyak di antara kita yang merasa “iyuh” sekaligus “aih” saat harus berteman atau berdekatan lagi dengan mantan. Yang namanya masa lalu dengan segala kenangan rasanya harus segera ditinggalkan. Kita enggan menoleh pada masa itu lagi karena cukup menyakitkan ataupun menjengkelkan.
Padahal bagaimanapun mantan adalah sosok yang memberimu banyak pelajaran. Tanpa kehadiran seorang mantan, mungkin kamu tidak akan menjadi siapa kamu hari ini. Deretan selebriti ini membuktikan kalau tetap akrab dengan mantan bukanlah suatu hal yang sulit. Dan itu bisa terjadi dengan nyamannya tanpa ada kericuhan apapun.
ADVERTISEMENTS
1. Baru-baru ini Acha memasang foto berdua bareng Irwansyah, dia foto rame-rame juga sama Zaskia. Wah kok tahan ya hatinya?
Siapa sih yang nggak kenal pasangan serasi film dan serial Heart? Saat memerankan Farel dan Luna. Acha-Irwan pun dikenal sebagai sepasang kekasih. Namun hubungan keduanya kandas, Irwan menikah dengan Zaskia Sungkar dan Acha masih membina hubungan dengan lelaki lain saat ini. Meski sudah putus, sekarang mereka terlibat proyek film bareng lagi lho, wah masih deg-degan nggak ya hatinya?
“Meski ada satu titik rasa yang tersisa, tak perlu kita membesar-besarkannya.”
ADVERTISEMENTS
2. Kekompakan keluarga Dee Lestari dan Marcell bikin semua orang heran, super dekat seperti tak pernah ada masalah apapun
Perceraian Dee-Marcell tak menyisakan jarak di antara mereka. Justru setelah bercerai mereka tampak seperti saudara saja. Foto-foto yang diunggah di media sosial menunjukkan keduanya benar-benar sangat dewasa memaknai cinta dan sebuah hubungan. Kamu berani nggak kayak gitu?
“Perpisahan adalah sebuah proses pendewasaan, bukan penghancuran.”
ADVERTISEMENTS
3. Nggak ada yang menyanggah kalau Raffi-Bella emang serasi, termasuk saat sudah putus dan jadi sahabat lagi
Fans yang mengharapkan Raffi dan Bella bersatu itu masih ada sampai sekarang saking serasinya. Meski gosip beredar mereka tetap membuktikan bahwa tidak ada apa-apa lagi di antara mereka selain persahabatan. Bahkan Bella ternyata akrab juga lho sama Gigi, istrinya Raffi.
“Masa lalu mah udah aja ya, nggak usah lah dipikirin lagi.”
ADVERTISEMENTS
4. Demi anak, Risty dan Rifky tak segan bersama meski ikatan pernikahan sudah tak lagi ada
Saat Risty sedang bermasalah dengan mantan suaminya yang lain, ia tampil akrab dengan mantan suami pertamanya Rifky Balwell. Saat ulang tahun anaknya, mereka hadir dengan wajah-wajah bahagia tanpa membawa-bawa luka masa lalu. Artinya mereka berdua sudah bisa menjaga hati dengan baik.
“Meski berat, tak pernah ada alasan untuk menolak ajakan menjadi sahabat.”
ADVERTISEMENTS
5. Tiga dara yang pernah dicintai Anang: Krisdayanti, Syahrini, dan Ashanty tak segan bercengkrama bersama
Tak hanya sekali, ketiganya sering terlihat tampil bersama dalam suatu acara. Bahkan pernah berdiri satu panggung dalam sebuah acara penghargaan di televisi. Udah pada lupa kali ya masa lalunya gimana pernah sama-sama ada di hati Mas Anang :3
“Yang sudah adalah sudah, jangan biarkan jadi amarah.”
Tuh, foto bareng dilihat ribuan pasang mata saja mereka tak gentar. Kalian? Masih mau main kucing-kucingan?