Menonton film atau drama menjadi aktivitas pilihan yang dilakukan banyak orang di kala senggang. Berbagai jenis tontonan memiliki penikmatnya tersendiri, mulai dari genre horor, romantis, hingga komedi. Namun, sebagian besar orang menyukai kisah yang memiliki akhir bahagia. Alasannya, mereka ingin turut merasakan perasaan berseri-seri dan berbunga-bunga setelah menonton.
Banyak orang yang menghindari tontonan yang berakhir dengan ending yang tidak bahagia. Mereka berpikir akan turut larut dalam kesedihan setelah menonton film sedih. Padahal, menonton film sedih itu banyak manfaatnya lo. Berikut empat alasan kamu perlu menonton film atau drama yang nggak happy ending.Â
ADVERTISEMENTS
1. Film sedih bisa bantu kamu meluapkan perasaan terpendam
Saat kita menonton film, ada perasaan yang terhubung antara penonton dan film. Kita akan merasakan senang, sedih, atau bahkan sampai menangis tersedu-sedu karena sebuah adegan. Maka dari itu, ketika menonton film sedih, kita bisa turut melepaskan emosi dan kesedihan yang kita miliki.
Meluapkan emosi dengan menangis saat menonton film sedih akan melegakan perasaan yang sulit dikeluarkan dan terkubur lama. Dengan meluapkan emosi, maka kita akan lebih bersemangat menjalani hidup.
ADVERTISEMENTS
2. Sad ending itu realistis
Berbicara mengenai ending yang menyedihkan kebanyakan digambarkan dengan kematian sang pemeran atau tidak bersatunya kedua pemeran utama di akhir kisah. Dengan kisah yang seperti itu, ada orang yang sampai menolak menonton film atau drama yang sudah diketahui akan sad ending.
Padahal, sad ending biasanya merupakan akhir yang paling realistis. Penulis nggak muluk-muluk membuat kedua pemeran utama bersatu di akhir cerita karena begitulah kenyataan dalam hidup. Tidak semua yang kita usahakan akan kita dapatkan dan tidak semua yang kita pikirkan akan berakhir indah.
ADVERTISEMENTS
3. Kesedihan-kesedihan yang kamu temui bisa membantu membiaskan rasa sakit
Menonton film sedih ternyata juga dapat meningkatkan toleransi rasa sakit. Melansir dari SehatQ, para peneliti mengatakan bahwa menonton film sedih dan traumatis dapat meningkatkan toleransi rasa sakit yang diproduksi otak. Bahkan, studi menunjukkan bahwa toleransi rasa sakit orang yang menonton film traumatis bisa meningkat hingga 13 persen.
ADVERTISEMENTS
4. Tontonan sedih membuat kita banyak bersyukur dan lebih bahagia
Membuat kita bahagia setelah menonton film sedih mungkin tampak bertolak belakang. Namun kenyataannya, film sedih akan membuat kita bahagia karena menghargai apa yang telah kita miliki. Saat menonton film dengan masalah yang lebih besar dari yang kita alami, itu akan membuat kita lebih bersyukur dengan kehidupan. Film sedih juga membuat kita lebih memahami dunia.
ADVERTISEMENTS
5. Memberi semangat untuk bangkit
Kamu mungkin pernah menonton film sedih saat sedang menghadapi kesulitan atau masalah hidup. Di saat seperti itu, film sedih bisa memberimu semangat untuk bangkit dengan memasukkan perspektif dari luar. Selain itu, strategi dan cara para tokoh bangkit dari keterpurukan juga bisa menjadi inspirasi bagi penontonnya.