Sebenarnya jerawat bukanlah penyakit kulit yang berbahaya. Namun gejalanya yang biasa terjadi di kulit wajah bikin sebagian orang nggak nyaman. Bahkan seolah orang yang punya jerawat di wajah itu kayak punya aib yang bikin malu kebangetan.
Seorang cowok mengaku malu ‘membawa’ ceweknya ke mana-mana hanya karena si cewek berjerawat. Duh, memang sih jerawat itu gejala medis, tapi dampaknya benar-benar ke hubungan sosial dan psikologis. Nggak heran kalau cowok ini kemudian diserang balik oleh warganet. Selengkapnya di Hipwee Hiburan!
ADVERTISEMENTS
Cowok anonim ini curhat ke akun base di Twitter tentang ceweknya yang masih jerawatan. Dia juga mengaku kalau malu bawa ceweknya keluar. Hmm, emangnya ngilangin jerawat tinggal “prok-prok-prok jadi apa”?
Sebuah potongan chat diunggah oleh cowok dengan akun yang anonim melalui sebuah akun base. Percakapan memperlihatkan kalau si cewek mengirimkan sebuah foto wajahnya kepada sang pacarnya. Sayangnya si cowok justru membahas jerawatnya dan menyuruh si cewek buat merawat diri. Meski nadanya agak bercanda, namun si cowok juga mengungkit uang jatah bulanan yang seharusnya dipakai buat perawatan. Bahkan ada ancaman kalau minggu depan jerawat nggak hilang maka dia bakal cari cewek lain. Duh, yakali!
ADVERTISEMENTS
Kontan, warganet bukannya mendukung, namun justru menyerang balik si pengirim cuitan tersebut. Mulai dikatai duitnya kurang sampai nggak ngehargain pacar sendiri
Memang agak aneh sih sender yang satu ini. Kalau sudah bilang sayang ke pacar sendiri, bukankah seharusnya kita menghargai apa pun yang ada dalam dirinya? Lagian jerawat bukanlah sebuah keadaan permanen yang nggak bakal sembuh selamanya. Toh, ceweknya sudah berusaha merawat dirinya. Justru kata-kata dari cowoknya ini berpotensi bikin si cewek minder dan nggak percaya diri. Kalau sudah stres, repot urusannya.
ADVERTISEMENTS
Bukan masalah jerawatnya, melainkan masalah kesabaran dan mengatur mental kita. Jerawat memang masalah medis, tapi dampak sosial dan psikologinya cukup mengkhawatirkan
Cuplikan Instastory di atas menyadarkan kita kalau sebenarnya yang membuat jerawat jadi masalah besar adalah bagaimana orang lain di sekitar kita memperlakukan orang yang berjerawat. Seharusnya jangan ada kata-kata mengejek orang yang lagi jerawatan, biar mereka nggak down dan semangat lagi untuk merawat diri. Jerawat memang bisa disembuhkan, tapi sakit hati siapa yang tahu.
Buat kamu yang sedang berjerawat, jangan minder, ya! Jerawat itu bakal sembuh kok, kulit kita beregenerasi. Intinya berusahalah merawat diri dan kalau bisa konsultasikan ke dokter soal kondisi kulitmu. Selanjutnya kamu tinggal bersabar dan nggak usah pedulikan omongan orang yang hanya bisa memberikan energi negatif. Semangat!