Sebutan laki-laki hidung belang kini berganti jadi fvckboy dan softboy. Fvckboy lebih mudah dikenali karena terciri dari pakaian dan sikapnya, sedangkan softboy bersembunyi di balik perawakan dan sikapnya yang terkesan baik. Meski begitu keduanya sama-sama berbahaya.
Di era media sosial, keduanya bertebaran di mana-mana. Nggak cuma di Tinder atau aplikasi pencari jodoh lain, di Instagram atau Twitter pun banyak. Namun kita mesti mewaspadai pergerakan softboy yang punya banyak motif. Belakangan viral di Twitter utas seputar modus baru cowok minta bantuan body painting demi tugas yang sangat mencurigakan.
ADVERTISEMENTS
Warganet bercerita pengalamannya dimintai bantuan untuk jadi obyek body painting. Pas dikulik ternyata mencurigakan
Body painting atau modus mau cabul?
[a thread] pic.twitter.com/mxJCXxcq8n
— ? (@gimbaaale) September 17, 2019
Twit seorang warganet jadi viral di Twitter karena kisah yang mencurigakan. Akun @gimbaaale menceritakan pengalamannya dimintai tolong jadi objek body painting oleh teman lamanya yang berkuliah di Surabaya. Temannya bilang bahwa ini bagian pengembangan bakat lukisnya dan menyediakan fee sebesar 200 ribu.
Sender merasa takut karena sejatinya dia nggak terlalu dekat dengan temannya itu. Kecurigaan dimulai setelah temannya memberi opsi lokasi body painting yaitu di kosannya sendiri. Memang sih, opsi lain temannya bilang mau dateng ke rumah sender, tapi tetep aja mencurigakan dong. Hmm.
ADVERTISEMENTS
Kecurigaan semakin bertambah setelah sender tahu portofolio yang dikirim ternyata palsu dan sikap temannya yang menggebu-gebu
Belum habis kecurigaan sender tiba-tiba diminta teman yang nggak terlalu dekat dengannya, beberapa balasan temannya mengindikasikan bahwa semua modus belaka. Sender mencoba mengulik dari portofolio, ternyata gambar yang dikirim temannya ambil dari YouTube.
Lalu setelah ditanya gambar seperti apa yang akan dilukiskan pada tubuh sender, temannya seperti kebingungan. Awalnya bilang Ironman, lalu berubah jadi Wonder Woman. Sikap temannya terkesan menggebu-gebu dengan memohon-mohon setelah sender menolak.
Hmm, kalau benar-benar profesional harusnya konsep dan persiapannya matang dong?
ADVERTISEMENTS
Kemarin marak modus ena-ena pakai dalih FWB-an, kini muncul lagi konsep body painting. Waspada, Guys!
Bukan teman dekat tapi minta body painting ini sungguh mencurigakan. Kenapa memilih teman jauh? Kenapa nggak membayar model dewasa? Kenapa mengakui karya dari YouTube? Beruntung sender nggak menerima ajakan ini. Siapa yang bisa jamin temannya nggak berbuat aneh-aneh kalau diturutin?
Sejatinya nggak ada yang salah dari seni body painting. Namun yang patut digarisbawahi kasus semacam ini bisa jadi modus baru softboy. Seakan-akan meminta bantuan melakukan sesuatu yang mencurigakan. Mirip seperti ajakan FWB-an di Tinder. Pakai dalih openminded ujung-ujungnya maksa ena-ena. Mengajak jadi teman tapi ngajak ke kosan malam-malam. Mau ngapain coba? Hmm.