Meme Iklan TV ini Bukti Kalau Warganet Indonesia Imajinatif Banget. Ada-ada Aja~

Meme iklan TV

Remaja zaman sekarang mungkin sudah jarang menghibur diri dengan menonton televisi. Mereka lebih banyak bermain dengan ponsel pintar masing-masing. Pasalnya, sudah banyak suguhan hiburan yang dikemas dalam konten-konten menarik di media sosial. Tetapi, jauh sebelum ponsel pintar hadir, televisi menjadi salah satu media hiburan yang paling diminati. Kalau sekarang televisi banyak diminati oleh kalangan ibu-ibu, dulu anak-anak dan remaja pun betah menajamkan mata berjam-jam di depan televisi.

Saking betahnya, mereka yang sedang menonton acara televisi favorit tetap setia menunggu iklan yang berseliweran tanpa memindah channel. Akhirnya, banyak dari kita yang hafal dengan iklan-iklan yang muncul di layar. Karena terus terngiang-ngiang, ada banyak dari mereka yang kemudian mencoba membuat meme iklan supaya sesuai dengan imajinasi mereka. Bukannya tambah keren, meme iklan tv ini justru bikin kita yang melihatnya jadi geleng-geleng kepala.

ADVERTISEMENTS

1. Kamu pasti nggak asing dengan iklan bernuansa kuning dari merek susu anak-anak ini. Selain terkenal dengan slogannya, mereka selalu membuat iklan yang edukatif seperti melatih mandiri. Nah, apa jadinya kalau si anak justru nggak tahu cara bikinnya dan salah fokus dengan cewek cantik begini?

Meme Iklan TV ini Bukti Kalau Warganet Indonesia Imajinatif Banget. Ada-ada Aja~

Salah fokus ke cewek cantik | Credit: 1cak.com

ADVERTISEMENTS

2. Iklan Oreo yang dibintangi Afiqah ini memang paling melekat di ingatan para penonton. Suaranya yang imut dan tingkahnya yang menggemaskan bikin kita betah melihat iklan ini berkali-kali. Tapi, gimana ceritanya kok Afiqah bisa berduet dengan Pak SBY, ya?

Meme Iklan TV ini Bukti Kalau Warganet Indonesia Imajinatif Banget. Ada-ada Aja~

Afiqah berduet dengan Pak SBY | Credit: @rifqiahmadh via Twitter

ADVERTISEMENTS

3. Kalau di iklan Mastin, ekstrak kulit manggis sih memang bisa tampil bersinar. Tapi apa iya semua orang harus jadi mastin dulu biar bisa tampil good?

Meme Iklan TV ini Bukti Kalau Warganet Indonesia Imajinatif Banget. Ada-ada Aja~

Credit: 1cak.com

ADVERTISEMENTS

4. Iklan kopi instan Indocafe Cappuccino ini jadi salah satu yang unik. Suara bule yang menanyakan “Cappuccino buatanmu?” bisa melekat di telinga berhari-hari lamanya

Meme Iklan TV ini Bukti Kalau Warganet Indonesia Imajinatif Banget. Ada-ada Aja~

Cappuccino beras kencur | Credit: ke-1.com

ADVERTISEMENTS

5. Masih ingat dengan iklan Bintang Tojoe yang menampilkan Jokowi kw 2 ini? Kalau di sana sih, ‘bejo’ itu singkatan dari bersih, jujur, ojo dumeh. Nah kalo versi warganet yang jomlo, ‘bejo’ itu sebenarnya akronim dari ‘benar-benar jomlo’

Meme Iklan TV ini Bukti Kalau Warganet Indonesia Imajinatif Banget. Ada-ada Aja~

Bejo asli jomblo | Credit: 1cak.com

ADVERTISEMENTS

6. Pasti kamu masih ingat dong dengan iklan cairan pembersih toilet yang dibintangi Shahnaz Haque satu ini. Dalam iklan itu, Syahnaz tiba-tiba datang ke rumah menanyakan apakah toilet bersih. Untung saja si pemilik rumah menyambutnya. Kalau nggak, dialog di meme ini bisa kejadian tuh

Meme Iklan TV ini Bukti Kalau Warganet Indonesia Imajinatif Banget. Ada-ada Aja~

Emosi ditanyai toilet bersih | Credit: @dr_herp via Instagram

7.  Kalau iklan satu ini kayaknya sih pengin mengangkat genre keluarga. Si bapak ceritanya enak-enak makan permen split, tapi istrinya nggak dikasih sampai si ibu marah-marah. Tapi, kayaknya aslinya bukan iklan permen split deh~

Meme Iklan TV ini Bukti Kalau Warganet Indonesia Imajinatif Banget. Ada-ada Aja~

Iklan nyasar | Credit: 1cak.com

8. Terakhir, iklan ini paling banyak dibuat meme ‘pacar kamu cacingan’. Tapi, alasan nggak wisuda-wisuda karena cacingan kan nggak nyambung. Hadeeh~

Meme Iklan TV ini Bukti Kalau Warganet Indonesia Imajinatif Banget. Ada-ada Aja~

Alasan nggak wisuda karena cacingan | Credit: @zonasidikalang via Instagram

Nah, itu dia delapan meme iklan tv yang bisa kamu bagikan ke temen-temen recehmu. Kalau meme ini benar-benar jadi iklan, produknya kira-kira bakal laku keras nggak ya, SoHip?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Editor

Kadang menulis, kadang bercocok tanam