Yogyakarta dikenal sebagai kota dengan berbagai warisan seni dan budaya. Banyak festival kesenian terselenggara di kota Jogja. Salah satu yang ditunggu-tunggu yaitu JogjaROCKarta, festival musik rock internasional yang diselenggarakan untuk kedua kalinya. Seperti pada tahun 2017, di mana ribuan masyarakat Indonesia dan banyak khalayak dari negeri tetangga berbondong-bondong datang ke Yogyakarta untuk menyaksikan Dream Theater, super band progressive metal asal Amerika Serikat yang didaulat sebagai aktor suksesnya penyelenggaraan JogjaROCKarta pertama.
Tak mau berpuas hati, Rajawali Indonesia Communication sebagai promotor JogjaROCKarta kembali mengadakan festival musik berskala internasional ini kepada khalayak luas. Festival kali ini memboyong legenda thrash metal asal Los Angeles, Megadeth untuk mempresentasikan karya-karya terbaiknya yang siap digelar sore ini, Sabtu (27/10) di Stadion Kridosono Yogyakarta.
“Alhamdulillah seluruh persiapan berjalan dengan lancar. Dalam JogjaROCKarta Festival 2018, sama seperti tahun sebelumnya, yang mana kami tetap menyuguhkan para legenda musik dalam satu gelaran. Baik legenda musik dunia, nasional, maupun legenda musik yang dimiliki daerah.”-jelas Anas Syahrul Alimi, CEO Rajawali Indonesia Communication pada Jumat (26/10) di Yogyakarta
Selain menampilkan Megadeth, sejumlah nama besar dan musisi lainnya seperti Blackout, Koil, Sangkakala, Elpamas, Edane, Seringai, ILP serta God Bless dipastikan siap menyuguhkan penampilan yang spektakuler dalam helatan tahunan musik cadas yang dimiliki Indonesia.
Walau diselenggarakan sebagai festival musik rock berskala internasional, JogjaROCKarta tak pernah melupakan unsur-unsur budaya lokal yang dimiliki Indonesia. Sebagai contohnya pada JogjaROCKarta kali ini, festival ini melibatkan seorang seniman Yogyakarta yang dipercaya untuk merespons. Pada tahun ini, JogjaROCKarta melibatkan Ong Hari Wahyu dalam pengerjaan artwork untuk desain panggung JogjaROCKarta Festival 2018.
“Sampai hari ini tiket untuk gelaran Bank Jateng JogjaROCKarta Festival 2018 almost sold out. Untuk acara besok, kami akan melakukan open gate pada pukul 13.00 WIB yang nantinya penampilan awal dari JogjaROCKarta akan dibuka oleh Blackout,” papar Bakkar.
Selain menjadi sponsor utama, Bank Jateng juga memberikan kesempatan untuk para nasabah baru yang memiliki saldo minimal 1 juta rupiah bisa mendapatkan satu kupon untuk menonton JogjaROCKarta Festival. Sampai saat ini, tiket yang tersedia sudah hampir ludes terjual. Tapi kamu tidak perlu khawatir, karena masih ada tiket on the spot yang akan dibuka pada hari H pada pukul 10.00 WIB yang didukung oleh PT. Melon Indonesia by Telkom Indonesia sebagai exclusive ticketing partner JogjaROCKarta Festival 2018.