Tingkat kreativitas orang-orang Indonesia dalam menciptakan suatu karya memang nggak perlu dipertanyakan lagi. Lihat aja fenomena lagu koplo, sebuah genre lagu khas asal negara kita yang jelas nggak dimiliki oleh negara lain manapun di dunia ini. Iringan beat yang khas ditambah dengan sahut-sahutan suara antara penyanyi utama dengan pengiringnya yang biasanya lebih heboh menjadi salah satu ciri khas dari genre lagu yang satu ini.
Nggak heran jika lagu koplo menjadi lagu yang nempel banget di telinga orang-orang Indonesia dan didengarkan oleh banyak orang. Mulai dari orang-orang pelosok, hingga masyarakat kota besar. Bahkan, lagu koplo saat ini menjadi tren tersendiri setelah berkali-kali viral di berbagai macam media sosial. Nggak cukup sampai di situ juga, lagu koplo bahkan terkenal sampai ke mancanegara juga lo! Inilah sederet alasan kenapa lagu yang satu ini jadi genre yang laris manis.
ADVERTISEMENTS
1. Lagu apa pun itu, kalau dijadikan koplo pasti tetep cocok dan enak buat didengerin
Perhatikan baik-baik deh kalau nggak percaya, lagu apa pun itu jenisnya kalau di-cover jadi lagu koplo tetap aja enak didengerin. Entah itu lagu-lagu berjenis keras, cadas, mendayu-dayu, lagu anak-anak, ataupun soundtrack film kartun pun jadi punya warna tersendiri. Bahkan saat ini kamu bisa dengan mudahnya mencari berbagai macam lagu Indonesia maupun lagu luar negeri yang udah dalam versi koplo. Seriusan, uniknya nggak ada yang ngalahin!
ADVERTISEMENTS
2. Kita bisa dengerin lagu galau sesuai perasaan hati, tapi vibes-nya tetap ceria. Genre lain mana bisa~
Selain karena lagu apa aja bisa dijadikan koplo, salah satu alasan kenapa genre koplo jadi laris banget di Indonesia maupun luar negeri adalah karena hal ini. Sekalipun kamu lagi pengin dengerin lagu galau-galauan yang pas banget sama suasana hatimu yang lagi kacau, tapi vibes yang dirasakan tetep ada ceria-cerianya. Bayangin deh, kamu bisa gegalauan sekaligus ceria dalam satu waktu yang bersamaan. Lagu bergenre lain mah mana bisa kayak gini.
ADVERTISEMENTS
3. Enak banget buat joget dan tentunya bikin semangat!
Mau seseru apa pun lagu-lagu yang ada di dunia ini, tetap aja nggak ada yang bisa ngalahin enaknya lagu koplo kalau buat joget bareng-bareng. Bisa dibilang bahwa genre lagu asli asal Indonesia yang satu ini merupakan iringan yang paling enak buat nemenin kita berjoget ria. Banyak orang yang mengira bahwa koplo itu sama dengan dangdut, tapi yang jelas sih koplo ini punya alirannya sendiri, dan dengan kata lain kedua lagu tersebut memang berbeda. Makanya nggak heran jika kamu dengar istilah lagu dangdut biasa dan juga dangdut koplo. Nah, kalau didengerin lebih teliti, dangdut koplo memang punya beat yang sedikit lebih ceria dan enerjik dibandingkan dengan dangdut biasa.
ADVERTISEMENTS
4. Udah bosen sama lagu ala club dari luar negeri, apalagi kalau nggak ngerti artinya. Beda sama lagu koplo~
Bagi sebagian orang, dengerin lagu nggak cuma sekadar dengerin beat-nya yang asik aja, tapi juga memperhatikan lirik demi liriknya. Nah, di sinilah salah satu alasan kenapa lagu koplo asal Indonesia ini bisa laris manis banget. Kamu mungkin merasa bahwa lagu koplo ini nggak jauh berbeda dengan lagu-lagu club atau lagu khas diskotik dari luar negeri. Tapi mungkin banyak orang Indonesia sendiri yang udah bosen sama lagu semacam itu, apalagi kalau sama sekali nggak ngerti dan nggak paham sama liriknya. Beda dengan lagu koplo, udah beat-nya sama-sama enak buat joget, liriknya gampang dipahami pula. Bedalah sama lagu-lagu club begituan. 😀
Diakui atau nggak, dulu yang namanya dangdut dan koplo ini memang sedikit dipandang sebelah mata lo, bahkan sama orang Indonesia sendiri. Namun, saat ini udah banyak banget anak-anak muda yang menciptakan karya lagu koplo dari berbagai macam genre lagu lainnya, nggak heran jika koplo menjadi sepopuler saat ini. Intinya, pokoknya bangga bangetlah sebagai orang Indonesia punya genre lagu unik yang satu ini.