Satisfying video atau video yang katanya bisa bikin puas kita secara visual selalu viral di internet. Entah itu tentang squishy, slime, bahkan video absurd lainnya yang sebenarnya kurang berfaedah buat hajat hidup manusia. Video dengan kata kunci satisfying video selalu ramai penonton baik di Youtube maupun Instagram. Jutaan pasang mata bahkan sudah melihatnya dan tetap melihat video-video serupa lainnya.
Nggak sekadar isapan jempol, banyak orang yang hobi nonton satisfying video juga bingung kenapa selalu terasa menyenangkan dan nagih untuk menonton video absurd tersebut. Hanya menonton saja katanya bisa bikin otak rileks dan pikiran jadi damai. Ternyata ada penjelasan psikologis di balik semua kesenangan aneh dan selera manusia ini.
ADVERTISEMENTS
Video pemuas mata banyak macamnya dan sulit dijelaskan sebenarnya, intinya bikin puas mata
Banyak banget video rekomendasi yang akan muncul ketika kamu menuliskan kata kunci satisfying video di Youtube. Sampai artikel ini ditulis, total ada 3.180.000 video dengan kata kunci most satifying video yang diunggah ke Youtube. Jenisnya pun bermacam-macam. Salah satu yang paling viral adalah video memainkan slime dan menusuk-nusuknya dengan jari. Memang nggak penting banget, tapi tetap banyak yang menontonnya. Seperti video di atas yang baru sehari lalu diunggah ke Instagram tetapi sudah ditonton sekitar 620.100 pengguna dan menjadi top post Instagram dengan tagar #satisfyingvideo.
ADVERTISEMENTS
Lebih ekstrem lagi, video tentang menghancurkan sesuatu
Hydraulic press adalah sebuah alat penekan yang memanfaatkan tabung hidrolis bertekanan tinggi. Umumnya alat ini digunakan untuk menempa, membentuk, atau menghancurkan barang menjadi kepingan halus. Tapi saat ini, banyak hydraulic press yang dimanfaatkan untuk hiburan. Awalnya akun Youtube bernama Hydraulic Press Channel mengunggah bagaimana alat ini menempa barang-barang tidak lazim. Video-videonya pun seketika menjadi viral. Menurut kebanyakan orang, menyenangkan melihat suatu barang dihancurkan dan ada rasa penasaran tersendiri bagaimana bentuk barang tersebut setelah ditempa. Seperti boneka Barbie diatas yang sengaja dihancurkan. Menurut kalian, apakah video tersebut menghibur?
ADVERTISEMENTS
Bukan hanya menghancurkan sesuatu, tetapi video membakar sesuatu pun laris manis. Bikin kita bertanya-tanya, sejatinya kita juga punya jiwa perusak 😀
Video mengenai 1000 degree knife juga sangat viral di Youtube. Entah apa yang bikin puas, tapi nyatanya jutaan orang sangat menyukai ketika pisau yang dipanaskan hingga 1000 derajat celcius digunakan untuk memotong sesuatu yang tak lazim, seperti sabun, bola pingpong, keju, bahkan Coca-Cola. Buktinya video ini sudah ditonton oleh lebih dari 69 juta orang. Musik video Raisa dan Isyana saja masih kalah jauh views-nya… Mungkin pada dasarnya manusia punya jiwa perusak ya, sampai segitunya cari hiburan. 😀
ADVERTISEMENTS
Ternyata nonton video yang memuaskan mata itu bisa mengurangi stres dan menenangkan pikiran
Secara psikologis, ternyata kepuasan dalam menonton video-video aneh ini bisa dijelaskan. Ada sebuah sensasi yang dirasakan ketika menonton video tersebut, mirip perasaan geli yang menyenangkan. Dalam sains, ini disebut sebagai mood management theory di mana seseorang bisa merasakan dampak positif, negatif, bahkan rileks terhadap suatu tayangan yang sedang ditonton. Relaksasi itulah yang kemudian dapat mengurangi stres karena pikiran kita terfokus pada hal menyenangkan yang terjadi dan melupakan permasalahan sejenak.
Terlepas dari kadar kepuasan orang yang berbeda-beda, masing-masing dari kita mungkin memiliki tontonan favorit tersendiri yang terasa paling menyenangkan. Beberapa video dianggap sebagian orang sangat menyenangkan untuk ditonton, namun sebagian lain menilainya absurd. Bagaimanapun satisfying video saat ini sudah termasuk dalam sesuatu yang dirayakan banyak orang.