25 Alasan Kenapa Kamu yang Punya Kepribadian Ekstrovert Bikin Hidup Jadi Lebih Berwarna

Secara garis besar, tipe kepribadian manusia menurut bagaimana mereka memproses informasi dibedakan menjadi 2: introvert dan ekstrovert. Jika orang dengan kepribadian introvert cenderung lebih bersemangat saat sendirian, mereka yang ekstrovert justru sebaliknya.

Mudah bergaul, ramah, punya banyak teman: berbagai ciri melabeli kamu yang punya kepribadian ekstrovert. Namun, nggak jarang lho si ekstrovert ini justru dianggap biang masalah, kurang disiplin, “dangkal”, bahkan nggak pintar. Jadi, gimana sih karakteristik ekstrovert yang sebenarnya? Simak di artikel ini, yuk!

ADVERTISEMENTS

1. Sebagai seorang ekstrovert kamu punya berbagai hobi yang bisa dibilang seru. Hobimu antara lain…

ADVERTISEMENTS

a. Nongkrong

nongki

rajin nongkrong biar kece via pepzflash.deviantart.com

Beuh! orang-orang yang punya kepribadian ekstrovert memang paling suka berkumpul. Si ekstrovert adalah kamu yang nggak pernah merasa malas atau enggan menjawab “OKE” ketika ada SMS: “Broh, ntar malem kita nongkrong di tempat biasa, ya?”

ADVERTISEMENTS

b. Party

party

tiap hari ngapain? party lah… via www.wired.com

Acara kumpul keluarga, pesta syukuran di kantor, dan ulang tahun teman tidak pernah sekalipun kamu lewatkan. Kamu pun tidak akan menolak ketika ada teman yang mengajakmu pergi ke tempat karaoke atau clubbing, untuk sekadar bersenang-senang dan menikmati suasana malam hari.

ADVERTISEMENTS

c. Traveling

traveling

paling rajin kalau traveling via istanakarimunjawa.wordpress.com

Mau kemana? Menikmati suasana pegunungan di Bromo, snorkling di Karimun Jawa, atau wisata belanja di Singapura?

“Kemana aja, gw jabanin, broh!”

ADVERTISEMENTS

d. (Banyak) Ngomong

hobi = ngomong

hobi = ngomong via gifsandthingss.tumblr.com

Ekstrovert memang unik. Selain hobi-hobi yang memungkinkanmu untuk aktif bergerak dan bertemu banyak orang, kamu ternyata paling betah NGOBROL.

Ketika ketemu seorang teman lama di sebuah mall

Kamu: “Eh, apa kabar lo?”

Teman: “Baik, gue.”

Kamu: “Kerja dimana sekarang?”

Teman: “Di bank.”

Kamu: “Masih stay di Jakarta, kan? Udah nikah belom sih? Ih, makin kurus aja lo!”

Teman: (mulai mikir dan mencoba menjawab pertanyaan satu-persatu)

Kamu: “Lhah, diem aja. Ngobrol dulu yuk sambil makan.”

…dan acara ngobrol sambil makan pun berakhir setelah 5 jam kemudian.

ADVERTISEMENTS

2. Selain itu, kamu punya kebiasaan-kebiasaan yang kadang bikin orang lain (baca: introvert) merasa…geli!

a. Selfie

selfie

gimana, bibir gw uda kece? via www.biancazenkees.com

Kamu yang ekstrovert memang cenderung doyan tampil. Nggak cuma merasa nyaman dengan penampilan dan dirimu sendiri, tapi kamu punya rasa percaya diri yang cukup tinggi.

“Gimana, udah kece kan bibir gw?”

b. Berkaca

ngaca

ngaca lagi, ngaca lagi via www.biancazenkees.com

Sering bertemu banyak orang juga membuatmu cukup peduli pada penampilan. Kamu pun tidak ragu-ragu ketika menjadi pusat perhatian. Atas alasan itulah kamu jadi betah berlama-lama di depan kaca untuk memeriksa penampilanmu.

 “Aku cantik, ‘kan?”

*ngobrol sama kaca

c. Unggah video di YouTube atau Instagram

narsis

biar mirip dijahyellow via www.pekanbaru.co

Yang satu ini memang bisa dibilang unik. Meskipun tidak semua ekstrovert melakukan hal ini, kepribadian ekstrovert memang cenderung suka “tampil”. Menurutmu, sesekali unggah video lucu ketika kumpul bersama keluarga atau teman-teman bisa jadi hiburan yang seru.

3. Bagaimanapun, kata “eksis” adalah yang paling sering muncul dalam kamus hidupmu

eksis

om Farhat aja eksis bingit! via m.infospesial.net

Menurutmu, daripada berdiam diri di kamar, lebih baik keluar rumah dan bertemu teman-temanmu. Selain menunjukkan eksistensimu, penting pula untuk tau informasi dan hal-hal baru yang terjadi di sekitarmu.

4. Melewatkan malam Minggu tanpa acara kumpul sama teman-teman membuat hidupmu seperti…HAMPA!

hampa

gak malam mingguan? hidupku hampa! via favim.com

5. Diam di rumah tanpa teman ngobrol itu bikin kamu merasa bosan!

bored

aku bosan via gifstumblr.com

6. Beginilah ekspresimu ketika nggak ada pacar atau teman yang bisa menemanimu…

stres

aku kesepian… via www.studentbeans.com

7. Yang pasti, kamu adalah pribadi yang ramah, murah senyum, dan pandai bergaul. Jadi, nggak heran kalau teman-temanmu sebanyak ini…

banyak teman

ekstrovert punya banyak teman via www.studentbeans.com

“Satu, dua, tiga, empat, lima, enam, tujuh…banyak deh pokoknya!”

8. Seringnya, kamu masuk dalam jajaran anak-anak populer di sekolah, kampus, atau kantormu!

famous

sorry, gw populer! via www.troll.me

9. Predikat populer seringkali membuatmu didaulat jadi pemimpin.

ketua osis

anak-anak populer via www.sman7-slo.sch.id

Populer di sekolah -> jadi ketua OSIS

Populer di kampus -> jadi ketua HIMA

Populer di kampung -> jadi ketua Karang Taruna

Populer di kantor -> jadi badut kalau suasana kantor lagi suntuk

10. Kadang, karaktermu yang menyenangkan bikin kamu gampang cari pacar.. Kadang, lho!

pacaran

pinter gaul = gampang cari pacar via doktercinta.info

(Tapi mungkin yang satu ini khusus buat kalian yang punya wajah dan penampilan kece aja, ya… Hehehehe)

Tapi, kehidupan seorang ekstrovert nggak melulu HAHA HIHI lho. Seringkali yang terjadi justru sebaliknya…

11. Walaupun banyak yang suka keceriaanmu, nggak jarang ada yang akan melihatmu dengan pandangan seperti ini…

males

ih…males! via metro.co.uk

12. Karena mereka cuma berharap supaya kamu bisa…DIAM!

bisa diem nggak lo?

bisa diem nggak lo? via gif-central.blogspot.com

13. Sikapmu yang selalu aktif seringkali dijadikan ‘kambing hitam’ ketika ada masalah

pembuat onar

si pembuat onar via rebellion.nerdfitness.com

Ketika kaca kelas pecah saat jam istirahat…

Guru: “Siapa yang memecahkan kaca jendela?”

(teman sekelas cuma bisa diam)

Guru: “Kamu, ya?” (nunjuk kamu yang lagi duduk sambil bengong)

Kamu: “Lhah, kok saya. Bukan, Pak?”

Guru: “Kamu ‘kan yang sering heboh di kelas”

Kamu: (ah…elah bukan gue kalik! Sabar-sabar…)

14. Kamu juga dianggap nggak bisa disiplin

disiplin

nggak disiplin via makeameme.org

Seorang ekstrovert cenderung melakukan segala sesuatu dengan santai. Menurutmu, tidak ada salahnya mengerjakan tugas sambil menyanyi, menggerak-gerakkan tubuh, atau mengobrol dengan teman. Bagimu, cara-cara semacam ini justru membuatmu tetap bersemangat.

Sayangnya, tidak semua orang mengerti karaktermu. Banyak yang justru menganggap kamu tidak disiplin dan bersikap seenaknya.

15. Bukannya nggak disiplin, kamu cuma agak sulit fokus atau berkonsentrasi

susah konsentrasi

susah konsentrasi via frabz.com

Misalnya, saat mengerjakan tugas, kamu seringkali tergoda untuk mengajak rekan kerjamu bicara atau bercanda. Bagimu, terlalu lama berdiam diri di depan layar komputer membuatmu bosan dan jenuh. Kamu cenderung menyukai hal-hal yang sifatnya seru dan menyenangkan.

16. Tapi, orang-orang justru menganggapmu dangkal dan kurang pintar

tong kosong

tong kosong masih nyaring bunyinya via www.gambarmotivasi.com

Ketika orang-orang pintar bisa bersikap kalem dan tenang, kamu yang banyak bicara dan suka tertawa pun dianggap tidak pintar. Pasalnya, peribahasa “tong kosong nyaring bunyinya” masih belum berganti makna sampai saat ini. Hehehehe.

17. Bahkan, mereka mengira bahwa kamu selalu bertindak tanpa berpikir

gak mikir

situ nggak mikir? via www.ashtarcommandcrew.net

Teman: “Broh, lo pernah punya masalah nggak?”

Kamu: “Ya, seringlah.”

Teman: “Kok gw nggak pernah liat lo diem sambil mikir?”

Kamu: “Yeee…gue mikir juga, tapi nggak pakai cemberut kayak lo.”

18. Terkadang, kamu cuma bisa bertanya: “apa sih salahnya jadi aku?”

aku kudu piye?

aku kudu piye? via animasku.com

“AKU KUDU PIYE?” #ngomong sama rakyat Indonesia

Nggak ada salahnya kok menjadi ekstrovert. Kamu memang unik dengan karakteristik yang kamu punya

19. Tanpa kamu…rumah, kelas, atau kantor rasanya sepi!

kantor rame

nggak ada kamu nggak rame via mashable.com

“Percaya deh, nggak ada lo nggak rame!”

20. Ibaratnya, kamu adalah oasis di tengah gurun. Kamu yang selalu bisa menyegarkan suasana

ibarat oase di tengah gurun

ibarat oase di tengah gurun via www.tschopptech.ch

Karaktermu yang selalu bersemangat dan ceria bisa menular pada orang-orang di sekitarmu. Keberadaanmu yang menjadikan keluarga dan teman-teman ikut merasa ceria dan bersemangat.

21. Yang pasti, kamu bukan si tukang cari perhatian. Kamu hanya tau cara terbaik buat bersenang-senang.

ekstrovert

ekstrovert itu keren via charlottebehappy.blogspot.com

Setiap sikap yang kamu tunjukkan jauh dari kata sengaja atau pura-pura. Semua muncul secara alami dan kamu pun tulus bersikap menyenangkan pada semua orang yang kamu temui.

22. Ekstrovert adalah kamu yang merayakan hidup dengan berbahagia. Melakukan hal-hal yang memang kamu inginkan tanpa perlu malu-malu.

apa yang kamu inginkan

apa yang kamu inginkan via lookbook.nu

Bagimu, hidup haruslah selalu berbahagia, banyak-banyak tersenyum dan tertawa. Tidak perlu malu-malu menunjukkan apa adanya dirimu, sekalipun kadang sikapmu terlihat konyol atau bahkan bodoh. Yang pasti, kamu tau caranya bersenang-senang dengan dirimu dan orang-orang di sekitarmu.

23. Karaktermu justru jadi modal utama untuk bisa sukses dalam banyak bidang

sukses dalam karir

sukses dalam karir via www.ibye.ie

Karakter yang ramah dan mudah bergaul memungkinkan seorang ekstrovert punya banyak teman. Dalam pekerjaan dan karir, luasnya koneksi menjadi sangat dibutuhkan. Bagimu, mencari pekerjaan bukanlah hal yang sulit. Cukup siapkan beberapa folder surat lamaran lalu titipkan pada teman-temanmu.

24. Sikap yang selalu bersemangat, tanggap, dan sigap bisa menjadikanmu pegawai yang berprestasi

pegawai berprestasi

pegawai berprestasi via web-release.info

Kamu bisa jadi pegawai berprestasi lantaran disukai rekan-rekan kerjamu. Selain sikapmu yang ramah, kamu pun ringan tangan pada mereka yang membutuhkan bantuanmu. Bahkan ketika sudah dihantam banyak pekerjaan, kamu masih bisa terlihat ceria saat bertemu atasanmu.

25. Karakter ekstrovert menjadikanmu pribadi yang selalu berpikir positif dan optimis

berpikir positif dan optimis

berpikir positif dan optimis via www.verybestquotes.com

Hidup tidak pernah menjanjikan kebahagiaan. Setiap harinya, kamu justru dituntut siap menerima tantangan yang punya dua kemungkinan, gagal atau berhasil. Namun, tidak satu pun yang menciutkan nyalimu. Selama bisa menjalani hari-harimu dengan ceria, banyak kok yang akan bisa kamu genggam!

Nah, gimana? Apakah kamu yang punya kepribadian ekstrovert juga merasakan hal-hal di atas? Yang pasti, apapun karaktermu, banyak hal-hal baik yang pasti bisa kamu temukan dalam dirimu. 🙂

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Suka kopi, puisi, band beraliran folk, punya hobi mikir dan pacaran di bangku taman.