Percaya nggak, kalau tempat parkir adalah salah satu tempat keramat yang membuat kita harus hati-hati ketika berada di sana? Nggak cuma soal misteri tukang parkir yang tiba-tiba nongol kalau stater dinyalakan, berbagai kesialan pun bisa terjadi di sana. Misalnya, tarif parkir yang nggak wajar, kembalian uang parkir yang kurang, kehilangan helm atau belanjaan, dan mengalami kejadian konyol yang bikin malu seumur hidup.
Omong-omong kejadian konyol yang bikin malu banget, biasanya karena kesalahan diri sendiri, ya! Kalau nggak lupa, berarti nggak paham atau bahkan nggak tahu diri~ Apakah kamu pernah mengalami? Nah, supaya kejadian konyol di tempat parkir bisa menjadi hal yang diwaspadai, yuk simak beberapa kejadian kocak dan super konyol yang pernah terjadi di tempat parkir. Harus bisa jadi pelajaran, ya!
ADVERTISEMENTS
Salah ambil motor milik orang lain. Parahnya, kejadian tersebut sempat direkam oleh si pemilik motor yang asli dari dalam mini market
Ketemu motor yang sama di parkiran adalah hal yang lumrah. Tapi hal yang membuat nggak lumrah adalah ketika salah naik motor milik orang lain. Seperti yang dialami mbak-mbak dalam video di TikTok yang diunggah oleh @dendibay_. Video tersebut sempat viral di Twitter karena aksi kocak perempuan saat salah menaiki motor. Setelah beberapa kali mencoba memasukkan kunci, akhirnya perempuan tersebut turun dari motor untuk melihat plat nomor. Alhasil tenyata salah motor, kemudian ia meletakkan helm yang sudah dipakai dan mencari keberadaan motornya. Parahnya, kasi kocak ini direkam oleh si pemilik motor yang asli.
ADVERTISEMENTS
Sepasang suami istri melapor ke polisi karena kehilangan motor di tempat parkir. Setelah ditelusuri ternyata nggak hilang, cuma lupa tempat parkir aja~
Selain harus ingat sama motor sendiri, hal lain yang harus diingat adalah tempat parkirnya! Mau dicari sampai pening pun kalau nyarinya bukan di tempat yang sama saat parkir ya nggak akan ketemu. Seperti yang dialami oleh sepasang suami istri di Purbalingga. Dilansir dari Tribun Jateng, suami tersebut melapor ke polsek Purbalingga karena kehilangan motor mereka yang diparkirkan di depan Swalayan Harum.
Setelah mendapat laporan tersebut, polisi segera melakukan pencarian di sekitar TKP. Ternyata motor yang dikira hilang masih terpakir dengan aman dan terkunci stang di depan Toko Ridho, bukan di depan Swalayan Harum.
ADVERTISEMENTS
Gara-gara punya motor baru, seorang pemuda lupa memarkirkan motor lamanya di parkiran terminal sampai 4 bulan. Duh, masnya pasti gampang lupa sama masa lalu deh~
Kejadian konyol ini dialami oleh seorang mahasiswa bernama Yuga. Dilansir dari Grid Motor, sebelum pulang kampung Yuga sengaja memarkirakan motornya di terminal. Sesampainya di kampung tenyata Yuga dibelikan motor baru oleh orang tuanya. Setelah 3 minggu di kampung, Yuga memutuskan kembali ke perantauan dengan mengendarai motor barunya.
Beberapa bulan kemudian, Yuga menanyakan keberadaan motor lamanya pada orangtua. Sontak orangtua Yuga kaget karena motor tersebut dibawa Yuga sejak awal kuliah. Saat itulah Yuga baru ingat kalau motor lamanya ia parkirakan di tempat penitipan motor di terminal.
ADVERTISEMENTS
Saling tukar motor dengan orang yang nggak dikenal di parkiran. Ini sih sama-sama malunya, karena sama-sama lupa mana motor punya sendiri
Kejadian ini diabadikan oleh seorang teman dari salah satu pengendara motor di suatu tempat parkir. Kejadian yang terekam ini diunggah oleh akun TikTok @juwanfalyanto. Terlihat seorang laki-laki yang duduk di atas Honda Beat putih, kemudian seorang perempuan yang memboncengkan temannya sedang berusaha memasukkan kunci motor. Setelah beberapa kali mencoba dan gagal akhirnya seorang teman lain mengingatkan bahwa motor mereka tertukar dengan motor pemuda tersebut. Ternyata pemiliki kedua motor tersebut sama-sama lupa dengan motornya sendiri. Saking konyolnya, video tersebut sempat viral dan saat ini sudah ditonton lebih dari 1 juta kali.
ADVERTISEMENTS
Seorang polisi dikira tukang parkir saat membantu pengendara keluar dari parkiran. Bahkan sampai dikasih uang 2 ribu sebagai jasa parkir
Kejadian ini direkam oleh seorang teman dari polisi berjaket hitam yang membantu kendaraan keluar dari parkiran. Dilansir dari Suara, si perekam sengaja mengambil momen temannya yang berinisiatif turun dari mobil untuk membantu menertibkan kendaraan. Setelah mobil yang dibantu parkir berhasil keluar, tiba-tiba kaca pengebudi terbuka dan mengulurkan selembar uang 2 ribu pada polisi tersebut. Sontak teman-teman polisi tersebut tertawa terpingkal-pingkal, karena teman mereka yang seorang polisi dikira tukang parkir.
Nah, itulah kejadian kocak dan konyol yang terjadi di tempat parkir. Mengalami kejadian konyol seperti di atas barangkali salah satu cara Tuhan mengingatkan kita untuk selalu selalu fakus dan percaya bahwa lupa adalah pelajaran yang sangat berarti bagi kehidupan~
Ikuti Instagram @wolesjon, biar nggak ketinggalan informasi seputar cowok dan dunia hiburan lainnya, kuy!