Cowok biasanya bingung kalau harus berpose saat foto, entah foto sendiri maupun bersama teman-temannya. Kalau cewek punya banyak pilihan pose foto yang membuat mereka lucu, cantik, dan seksi maka cowok sebaliknya. Kaum Adam seolah tak punya referensi tentang pose apa saja yang bisa mereka pilih untuk berfoto agar terlihat tampan tapi nggak alay dan tetap terlihat manly.
Belum lagi, wajah tiap cowok punya karakter yang berbeda. Memang ada yang fotogenik, ada pula yang tidak. Yang fotogenik pun berbeda-beda juga, ada yang karakter wajahnya terlihat cute dan ada yang tampak jantan. Salah pose sedikit saja, tujuan pose foto yang dibuat bisa saja menimbulkan makna berbeda. Misalnya ingin terlihat jantan, tapi karena karakter wajah aslinya memang cute, malah kelihatan makin cute setelah dibuat-buat posenya. Lalu bagaimana cowok seharusnya berpose? Mungkin pose artis-artis tampan ini bisa jadi sumber referensinya.
ADVERTISEMENTS
1. Foto saat sedang berjalan dengan wajah menoleh dan tatapan mata tajam bisa bikin cowok-cowok jadi se”garang” Rio Dewanto
Rio Dewanto via ootdindo.tumblr.com
ADVERTISEMENTS
2. Memakai kacamata dan sepatu bertali memang bisa bikin cowok jadi kelihatan keren. Apalagi kalau gesturnya begini.
Oka Antara via indonesianshow.biz
ADVERTISEMENTS
3. Kalau kebetulan posemu duduk, coba arahkan tanganmu ke belakang dan tersenyum yang lebar seperti senyumnya Kak Marcel
Marcel Chandrawinata via gastronomy-aficionado.com
ADVERTISEMENTS
4. Cowok yang pakai aksesoris nggak selalu kelihatan alay kok, coba lihat Abimana saat berpose dengan menggunakan scarf ini deh!
Abimana via celebrityimages.org
ADVERTISEMENTS
5. Abaikan backgroundnya! Berpose sedang memegang lengan dan memperlihatkan jam tangan itu keren banget. Cowok harus coba sih~
Ben Joshua via avatara88.com
ADVERTISEMENTS
6. Meminum segelas air dengan satu tangan lagi sedikit dimasukkan ke saku jeans bisa jadi pose yang super seksi buat cowok
Darius Sinathrya via flickr.com
7. Yang sering disalahartikan adalah anggapan kalau berpose itu harus tersenyum, pandangan nanar pun bisa jadi sekeren ini hasilnya
Reza Rahardian via desktoping.com
8. Saat memilih pakaian pun nggak boleh asal-asalan, pilih baju yang fit di badan. Tidak terlalu ketat dan tidak pula longgar
Eza Gionino via bantenplus.co.id
9. Kamu bisa memainkan aksesoris yang kamu gunakan, seperti misalnya membalik topimu ke belakang
Adipati Dolken via hipwee.com
10. Yang bikin keren itu nggak cuma tubuhmu, coba perjelas juga dengan potret lingkungan tempatmu mengambil foto itu
Nicholas Saputra via hipwee.com
11. Nggak munafik, kendaraan yang kamu bawa juga bisa berpengaruh ke bagus tidaknya posemu!
Christian Sugiono via artistfromasia.blogspot.com
12. Jangan ragu tunjukkan kemampuan atraksimu, kalau bisa sekeren Iko Uwais kenapa enggak?
Iko Uwais via kompas.com
13. Minta temanmu untuk menangkap ekspresi naturalmu karena bagaimanapun pose terbaik adalah pose yang nggak dibuat-buat
Herjunot Ali via twitter.com
14. Senyum dan kaca mata hitam saat mobil sedang berjalan. Kalau nggak percaya pose ini manly banget, kamu harus coba sekarang juga!
Dimas Anggara via kabarmaya.co.id
15. Lebih baik hindari pose tangan “peace”, karena sesungguhnya “thumb-up” kelihatan lebih jantan daripada pose dua jari
Morgan Oey via id.bookmyshow.com
16. Nggak ada yang ngalahin ketampanan dan kejantanan senyum lebar yang tulus. Yang punya wajah biasa pun bisa jadi lebih tampan
Hengky Kurniawan via jabarmerdeka.co
17. Buat kamu yang punya wajah ayu, nggak usah berpose sok jantan karena akan tambah kelihatan aneh. Sewajarnya saja!
Aliando Syarief via viralhotnews.top
18. Pemilik bibir tipis biasanya akan sulit terlihat jantan, biar nggak kelihatan terlalu cute kamu bisa meniru pose Al Ghazali ini
Al Ghazali via youtube.com
19. Atau sembunyikan “kecantikan” wajahmu dengan mata terpejam dan dahi berkerut agar aura kejantananmu lebih keluar
Stefan William via youtube.com
Pose mana yang kira-kira cocok dengan karakter wajah dan tubuhmu?