Era digital kayak sekarang lama-lama bikin kita pengen mengikuti apa yang terlihat di media sosial. Seperti unggahan foto para selebgram yang semuanya apik untuk dipamerkan. Meski kehidupan mereka jelas sekali nggak sama kayak kita, tetap aja ada yang kurang kalau belum ngedit foto buat diunggah ke medsos segera.
Untungnya, ada banyak aplikasi untuk kita sebagai budak konten masa kini. Bukan cuma aplikasi untuk edit foto aja, tapi juga video dan suaranya. Tapi kalau kamu udah punya dan sering menggunakan aplikasi ini, berarti kau memang seorang budak konten media sosial sejati. Senjata yang wajib kamu punya, kan?
ADVERTISEMENTS
1. Nama Adobe Photoshop tentu sudah nggak asing lagi buat kamu yang suka edit foto. Kamu bisa pakai Adobe Photoshop Express di ponsel sesuka hati
Aplikasi Adobe Photoshop Express bisa kamu andalkan untuk mengedit foto semisal dikolasekan dengan beberapa foto lainnya. Edit foto pakai aplikasi ini gratis dan cara menggunakannya pun gampang. Mau terlihat lebih cantik? Lewat satu sentuhan, kamu bisa menghapus bintik, kotoran maupun debu dari fotomu.
ADVERTISEMENTS
2. Ada lagi Pixlr Express yang bikin kamu nggak galau supaya foto terlihat keren
Seperti aplikasi edit foto lainnya, Pixlr Express juga punya fitur-fitur sederhana yang gampang dan cepat digunakan untuk mengedit foto. Mulai dari mengatur ukuran, memutar atau memotong foto, hingga pengaturan warna dengan efek yang keren.
ADVERTISEMENTS
3. Buat yang pengen fotomu terlihat kayak profesional, bisa coba VSCOCam di ponsel tersayang
Kamu pasti sudah familier sekali dengan hastag #vscocam di Instagram. Maklum, banyak orang yang sudah menggunakan aplikasi ini untuk unggahan foto kecenya di Instagram. Meski diambil pakai kamera ponsel, tapi hasil foto setelah diedit pakai VSCOCam tetap nggak kalah keren.
ADVERTISEMENTS
4. Nggak kalah dengan versi komputer, Adobe Lightroom di ponsel juga punya banyak fungsi yang bikin kamu tinggal pilih saja mau edit kayak gimana
Layaknya fotografer profesional, Adobe Lightroom memanjakan kamu lewat fungsi fitur-fiturnya yang seru. Beberapa di antaranya ada Crop, Presets, Light, Color, dan Effect. Buat yang pengen memunculkan warna-warna cantik dari hasil jepretan, kamu bisa manfaatkan Light. Karena beragam exposure dan contrast tersedia, serta membantumu untuk mengeluarkan warna-warna cantik dari foto.
ADVERTISEMENTS
5. Buat gambarmu menjadi lebih hidup dengan memanfaatkan filter atau tools yang ada di Snapseed
Jujur aja, kalau salah satu fitur yang paling sering digunakan di aplikasi edit foto adalah Brightness. Hal ini lantaran pencahayaan foto yang ala kadarnya membuatmu perlu mencerahkan dulu sebelum unggah ke medsos. Untuk itu, kamu bisa menggunakan fitur Brightness dengan beragam filternya yang bisa dipilih sesuai keinginanmu di aplikasi edit foto kayak Snapseed.
ADVERTISEMENTS
6. Buat yang mau jadi youtuber, bisa banget belajar coba-coba edit video pakai PowerDirector
Bukan cuma Instagram, para budak konten juga dimanjakan dengan kehadiran YouTube. Karena itu, kamu bisa pakai aplikasi edit video di ponsel seperti PowerDirector ini. Fitur-fiturnya lengkap dan bisa kamu gunaan dari semua jenis fail, semisal video yang terdiri dari foto-foto, klip video, atau trek audio. Meski sebuah aplikasi di ponsel, kamu yang pengen edit video dari kamera DSLR juga tetap dapat gunakan aplikasi ini. Yang penting memori ponselmu cukup dan kuat.
7. Berbagai video yang direkam dengan kamera ponsel bisa di-edit dengan aplikasi gratis seperti KineMaster
Kalau kamu senang merekam video dari kamera ponsel, bisa coba gunakan aplikasi gratis seperti KineMaster. Dari video biasa, setelah diedit dengan KineMaster akan menjadi video yang lebih menarik dan seru untuk ditonton. Walau nanti media yang ingin ditampilkan nggak dikategorikan seperti dari memori eksternal atau internal, tetap aja memasukkan medianya masih bisa dibilang mudah. Hal ini karena ada pemisahan sesuai foldernya.
8. Yang senang menambahkan teks dan suara pada video, kamu bisa manfaatkan aplikasi VideoShow
Untuk menambah cantik video dengan teks dan suara, salah satu aplikasi yang bisa kamu andalkan adalah VideoShow. Efek musik pun dapat kamu tambahkan juga agar video menjadi lebih menarik untuk dilihat. Jika videomu ingin dikompres, nggak perlu khawatir lantaran kualitasnya tetap sama.
9. Ada aplikasi Viva Video yang watermark-nya ada di akun medsos banyak orang dan suka bikin kita mesem-mesem gimana gitu~
Watermark Viva Video memang ada di mana-mana, terutama di video akun medsos Instagram. Banyak banget yang sudah menggunakan, walau suka bikin kita mesem-mesem gimana gitu. Aplikasi Viva Video bisa membuat storyboard, slow motion, atau sliding foto. Tuh, asik banget, kan?
Semoga sembilan aplikasi ini memudahkanmu untuk edit foto maupun video, ya. Kamu nggak perlu pusing lagi deh sebagai budak konten untuk mengisi medsosmu dengan beragam foto dan video yang kece.