Bicara soal jodoh, pasti selalu ada hal menarik yang dapat dibahas. Sama halnya dengan masa depan, jodoh itu misteri dan sudah menjadi rahasia Ilahi. Kita tidak pernah tahu siapa yang akan menjadi jodoh kita. Banyak kasus di mana seseorang ternyata justru berjodoh dengan masa lalunya, atau bahkan dengan orang yang belum lama dikenalnya. Ada juga seseorang yang bahkan tidak berjodoh dengan kekasih yang sudah mendampingi bertahun-tahun. Kisah tentang orang yang baru menemukan tambatan hati saat sudah berusia senja juga banyak didengar. Sebaliknya, tak jarang juga kita tahu cerita seseorang menikah di usia yang masih tergolong belia. Begitu banyak kisah percintaan setiap orang di dunia ini, membuat perbincangan soal jodoh seolah tidak pernah habis walau dimakan zaman.
Namun ada yang bilang jodoh kita kelak merupakan cerminan diri kita sendiri lho. Dari sedikit klu ini seharusnya sih kita bisa menerka-nerka sedikit, seperti apa jodoh kita kelak. Katanya wanita baik itu untuk lelaki yang baik pula. Begitupun sebaliknya, wanita dengan sifat buruk, jodohnya pun tak akan jauh-jauh dari sifat dan kepribadiannya tersebut. Karena inilah, banyak orang yang kemudian memberi nasihat bahwa untuk mendapatkan jodoh yang baik, seseorang haruslah berupaya memperbaiki dirinya terlebih dahulu.
Tapi misteri tetaplah misteri. Seperti kisah seorang pria di Malaysia ini viral lantaran ujung-ujungnya ia menikahi gadis yang pernah tak sengaja difotonya saat berada di pesta pernikahan dua tahun sebelum hari pernikahannya. Cerita mereka benar-benar membuktikan kalau jodoh memang rahasia. Simak deh ulasan Hipwee berikut ini!
ADVERTISEMENTS
Sebagai seorang fotografer pernikahan, sudah sewajarnya ia mengabadikan momen tersebut, tapi kalau sampai berjodoh dengan mantan objek fotonya sih unik namanya
Adalah Zarul Izwan, seorang fotografer yang bekerja di studio foto bernama Ikanbiru Photography. Sudah menjadi pekerjaannya sehari-hari untuk mengabadikan setiap momen dalam sebuah pernikahan dalam bentuk foto. Tak jarang Zarul juga diharuskan menangkap momen-momen candid atau ketika mempelai, keluarga, atau tamu undangan tak sadar kamera. Karena biasanya justru foto momen inilah yang dapat menjadi bukti perasaan bahagia setiap orang yang hadir. Pada hari itu tanpa ada maksud tertentu, Zarul memotret seorang gadis yang terlihat sedang menyendok masakan. Namun siapa sangka, gadis itu justru menjadi istrinya dua tahun kemudian.
ADVERTISEMENTS
Bukan tamu undangan, ternyata wanita itu salah satu petugas perusahaan katering yang menjadi vendor pernikahan tempat keduanya bertemu pertama kali
Gadis itu bernama Nur Sakinah. Pada tahun 2015, ia sedang bertugas melayani para tamu undangan di sebuah pernikahan bersamaan dengan Zarul yang disewa kedua mempelai sebagai fotografernya. Tidak saling kenal, pada 2017 keduanya justru dipertemukan sebagai pasangan mempelai. Kisah cinta keduanya yang tidak tertebak tersebut menjadi viral lantaran Zarul mengunggah foto Nur Sakinah sebelum dan sesudah ia pinang melalui akun pribadinya di media sosial Facebook. Kini pasangan tersebut sudah melangsungkan pernikahan mereka di tanah kelahirannya, Malaysia, pada 29 April 2017 lalu. Pestanya berlangsung meriah dengan dihadiri sanak keluarga dan para sahabat.
ADVERTISEMENTS
Kisah Zarul dan Sakinah dapat menjadi motivasi bagi kalian yang belum berpasangan, bahwa jodoh pasti akan datang di waktu yang tepat
Kisah cinta dua sejoli di atas agaknya dapat menjadi motivasi tersendiri bagi para jomblo, bahwa jodoh akan datang dengan sendirinya di waktu yang terkadang tidak tertebak. Banyak orang yang stres atau uring-uringan di kala belum juga menemukan tambatan hati yang cocok meski usianya sudah cukup. Padahal, selama kita percaya akan rencana Tuhan sembari bersabar dan terus berusaha, jodoh dapat datang di waktu dan tempat yang bahkan tidak terpikirkan sebelumnya lho. Karena itulah tugas kita hanya menjalani hidup sebaik mungkin supaya kelak memperoleh jodoh terbaik juga.
Tetaplah berpikir positif akan segala hal yang terjadi di hidupmu, termasuk soal jodoh 🙂