Menerawang Kepribadian Cowok Berdasarkan Minuman Favoritnya

Katanya, cewek itu susah ditebak jalan pikirannya. Katanya, cewek itu punya sisi misterius yang dirinya sendiri pun susah mengerti seperti apa. Itu betul, tapi tak kalah misteriusnya!

Cowok memiliki sifat-sifat yang susah dimengerti oleh cewek, bahkan oleh teman cowoknya sekalipun. Untuk itu, kita memberikan tips bagi kalian para cewek yang ingin mengetahui sifat dari cowok, jika dilihat dari minuman yang disukai.

ADVERTISEMENTS

1. Cowok yang doyan minum air putih adalah cowok yang suka memperhatikan kesehatannya.

Cowok penyuka air putih biasanya cenderung memperhatikan kesehatan. Ia menempatkan kesehatan di atas segalanya. Kesehatan adalah hal terpenting bagi hidupnya. Ia juga biasanya lebih tertutup. Bahasa gaulnya adalah introvert. Ia taktis dalam melakukan pekerjaan.

ADVERTISEMENTS

2. Cowok penyuka kopi adalah sosok asik yang hobi bekerja keras…

Menerawang Kepribadian Cowok Berdasarkan Minuman Favoritnya

Caffeine rocks via commons.m.wikimedia.org

Cowok penyuka kopi adalah cowok sosial. Cuma cowok jomblo kesepian yang mau minum kopi di cafe atau warung sendirian. Cowok penyuka kopi juga biasanya lebih terbuka dibandingkan cowok penyuka minuman yang lain. Ia bisa mencurahkan isi hatinya ke teman ngopi nya. Cowok penyuka kopi biasanya merupakan teman ngobrol yang asyik. Cowok yang suka kopi adalah cowok yang humoris. Kopi adalah anugerah dari Tuhan untuk para kalongers, yakni cowok yang sering menghabiskan hari di kala malam. Jangan tanyakan masalah pekerjaan ke anak pecinta kopi. Mereka adalah sosok pekerja keras yang sebenarnya. Caffeine rocks!

ADVERTISEMENTS

3. Ada juga cowok yang dingin, sedingin soft drink…

Cowok yang tidak bisa lepas dari minulan bersoda. Cowok yang cool. Mereka juga mementingkan fashion diatas segalanya. Baginya, fashion digunakan untuk menunjang penampilan dan meningkatkan pamor. Selain itu, mereka menanggapi satu masalah dengan santai. Mereka mampu menjadi pemecah kebuntuan ketika terjadi masalah.

ADVERTISEMENTS

4. Energy Drink adalah minuman favorit cowok yang penyuka tantangan.

Menerawang Kepribadian Cowok Berdasarkan Minuman Favoritnya

Boom! energi baru via www.bloomberg.com

Katanya, minuman ini adalah minuman cowok sejati atau cowokers. Para cowok yang menyukai hidup yang ekstrem, sangat cocok dengan minuman ini. Minuman ini juga identik dengan cowok yang menyukai tantangan. Cowok yang menganggap hidupnya datar, akan membutuhkan minuman ini untuk meningkatkan adrenalin.

ADVERTISEMENTS

5. Cowok yang cinta pada budaya bangsa pasti minumnya jamu. Dia kebal dengan serbuan minuman dari luar negeri.

Menerawang Kepribadian Cowok Berdasarkan Minuman Favoritnya

Mencintai tradisi via m.liputan6.com

Minuman tradisional. Menandakan bahwa si cowok adalah culture man. Cowok yang tidak melupakan budaya. Jamu adalah minuman tradisional yang sudah hinggap di Indonesia. Eits, jangan salah. Cowok penyukan jamu bukan berarti mereka old school. Mereka bukan kampungan. Bahkan mereka sangat mengerti pentingnya alam dan kehidupan. Mereka biasanya mengabaikan arus globalisasi. Meskipun ia tak sepenuhnya melupakan globalisasi. Melainkan, ia mampu menyerap mana arus globalisasi yang baik dan mana yang tidak.

ADVERTISEMENTS

6. Cowok yang santai, easy going dan penikmat musik jempolan biasanya minum bir.

Cowok yang suka minum bir adalah cowok yang selera musiknya jempolan. Mereka terbiasa minum dengan diiringi alunan musik, mulai dari rock hingga EDM. Mereka biasanya menghabiskan malam dengan cara mereka sendiri. Segala beban yang ada di pikiran, semuanya hilang. Oleh karena itu, mereka sangat mudah melupakan segala kegalauan. Mereka juga biasanya orang yang easy going. Bercanda adalah makanan sehari-hari mereka.

7. Sementara cowok yang hobi bereksperimen menenggak minuman oplosan.

Menerawang Kepribadian Cowok Berdasarkan Minuman Favoritnya

Angkat lagi gelasmu kawan via m.liputan6.com

Cowok penyuka miras oplosan biasanya adalah cowok yang punya solidaritas tinggi. Mereka mementingkan gotong royong. Karena miras oplosan pasti dinikmati untuk orang banyak. Cowok yang suka miras oplosan juga suka melakukan eksperimen. Mereka punya rasa ingin tahu yang tinggi. Mereka biasanya menggunakan beraneka jenis minuman tambahan untuk di oplos.

8. Jika kamu mencari sowok yang sporty, cari samja cowok yang demen minum susu.

Menerawang Kepribadian Cowok Berdasarkan Minuman Favoritnya

Segelas setelah ngegym via commons.m.wikimedia.org

Cowok penyuka susu adalah cowok yang suka olahraga. Banyaknya kandungan gizi dalam susu, mampu membantu para olahragawan untuk meningkatkan kekuatan tulang. Selain cowok penyuka air putih yang mementingkan kesehatannya, cowok yang suka minum susu pun sama. Ia sangat mementingkan masalah kesehatan. Bedanya, ia lebih terbuka dengan orang sekitar. Apalagi dengan teman olahraganya. Dan juga cowok penyuka susu juga sangat fashionable. Mereka ingin terlihat macho dihadapan publik. Fashion mereka untuk mendukung bentuk badan mereka yang atletis.

9. Jangan main-main dengan cowok penyuka jahe anget, perawakan tengan bikin dia jadi ngangenin.

Menerawang Kepribadian Cowok Berdasarkan Minuman Favoritnya

Diam-diam menghanyutkan via commons.m.wikimedia.org

Cowok penyuka jahe anget adalah lelaki yang sebelas duabelas dengan cowok penyuka jamu. Mereka suka yang berbau tradisional. Cowok penyuka jahe anget biasanya memiliki kemampaun lebih untuk mengendalikan emosi. Perawakan mereka tenang. Mereka tidak mudah emosi dan mampu menjadi penenang. Tapi jangan salah, cowok yang sangat menyukai jahe anget ini tenang tapi menikam. Diam-diam menghanyutkan lah. Seperti rasa jahe yang pedas di tenggorokan.

10. Manis, Ceria, dan (kadang) Cuek, Itulah sifat cowok penyuka sirup!

319631_sirup-buah_663_382

Seperti sirup yang manis, cowok penyuka sirup adalah cowok yang bertingkah manis. Mereka memiliki sifat supel, apa adanya, dan selalu membuat orang tertawa karena dia. Mereka cenderung tak memperdulikan yang namanya pendapat orang. Baginya, asal dia merasa senang, hal buruk tentang dia cenderung dilupakan.

Minuman tak hanya digunakan untuk melepas dahaga. Minuman juga bisa digunakan untuk mengetahui sifat dari para cowok. Jadi, buat para cewek yang ingin mengetahui seperti apa sifat asli dari pacar atau gebetan atau bahkan selingkuhan kalian, silahkan cek dari hal yang terdekat, yakni minuman apa yang sering mereka pilih ketika jalan bareng kalian. Atau buat cowok yang ingin kedok nya tak diketahui publik, kalian bisa mencoba minuman-minuman yang bisa membuat rahasia kalian aman.

Jadi, tipe seperti apakah kalian, atau pacar kalian atau gebetan kalian atau siapapun yang ada di dekat kalian?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Penyuka kopi, sepak bola, dan senyumanmu.