Belum lama ini JYP Entertaiment secara resmi mengenalkan girl group baru yang bernama NMIXX. Girl group baru ini memiliki warna musik yang sedikit berbeda dari grup sebelumnya dengan menciptakan genre campuran antara bailey funk dan teenage pop rock yang disebut mixx pop.
Grup yang terdiri dari sekawanan gadis cantik Korea ini resmi melakukan debut pada 22 Februari 2022 dengan merilis satu video musik. Di tengah euphoria debutnya, anak didik JYP ini terlibat isu plagiarisme pada video musiknya.
ADVERTISEMENTS
1. Girl group NMIXX beranggotakan tujuh orang
Girl group besutan agensi JYP Entertaiment ini memiliki tujuh anggota yang sudah mulai diperkenalkan satu persatu sejak akhir tahun 2021. Ketujuh anggota tersebut ialah Lily, Haewon, Sullyon, Jinnni, BAE, Jiwoo dan Kyujin. Park Jin Young mengadaptasi konsep baru di industri Kpop di mana ketujuh anggota grup ini nggak terbatas pada posisi tertentu.
Semua anggota grup bisa menjadi vokal, dancer dan visual yang membuat mereka terkesan unik dan berbeda. Konsep baru dari JYP Entertaiment ini juga diharapkan bisa membuka era Kpop yang baru.
ADVERTISEMENTS
2. Nama NMIXX memiliki beberapa makna untuk kemajuan grup di masa depan
Di balik penamaan grup NMIXX, terdapat beberapa makna yang menggambarkan eksistensi girl group satu ini. Huruf “N” di nama NMIXX memiliki makna “now” yang berarti saat ini, “new” yang berarti baru dan “next” yang berarti selanjutnya.
Sedangkan “MIX” menggambarkan keragaman yang ada di dalam grup tersebut. Keragaman tersebut diharapkan bisa menjadi kombinasi terbaik di era baru industri musik Kpop.
ADVERTISEMENTS
3. Kehadirannya sudah sangat dinantikan oleh penggemar musik Kpop
Selain memperkenalkan masing-masing anggota ke seluruh penggmar Kpop, JYP Entertaiment juga sudah mulai mempromosikan debut grup NMIXX sejak tahun lalu. Pihak agensi membuka pre-order single album debut mereka tanpa mengungkapkan informasi apa pun.
Pre-order tersebut rilis pada bulan Juli 2021 dengan nama “Blind Package” dan terjual hanya dalam 10 hari. Album ini mencatat penjualan hingga hampir 40 ribu kopi. Selain itu, video musik dari lagu utama juga berhasil mendapatkan 25 juta viewers dalam waktu satu hari. Hal ini menunjukkan kalau NMIXX telah ditunggu oleh banyak penggemar.
ADVERTISEMENTS
4. NMIXX berhasil merilis empat lagu single album pada debut pertamanya
NMIXX debut dengan album single berjudul “AD MARE” dengan total empat buah lagu yang dirilis dalam single album debut mereka. Video musik pertama NMIXX adalah video dari lagu utama berjudul “O.O”. Selain lagu utama, album tersebut juga berisi lagu berjudul “Tank” dan dua track instrumental.
ADVERTISEMENTS
5. Di balik euphoria debutnya, NMIXX menerima tuduhan plagiat video musik
Di sisi lain, girl group yang baru aja memulai debutnya selama dua hari ini langsung menimbulkan kontroversi di kalangan penggemar Kpop. Video musik lagu “O.O” milik NMIXX dituding plagiat karena memiliki beberapa kesamaan dengan video musik milik boy group ATEEZ yang bejudul “Illusion”.
Penggemar grup ATEEZ menyoroti beberapa adegan dalam video musik yang memiliki kesamaan seperti adegan saat anggota grup memandang langit dengan latar kota dan gambar kapal yang muncul di langit. Adegan dalam video musik tersebut disebut mirip dengan konsep bajak laut pada video musik ATEEZ.
Para penggemar menyayangkan hal tersebut karena mereka ingin NMIXX bisa tampil dengan ciri khas tersendiri. Sampai saat ini, JYP Entertaiment juga belum merilis pernyataan resmi terkait isu plagiarisme.