7 Fakta Serial Baru Star Wars, Obi-Wan Kenobi Sang Jedi Master Ikonik

Star Wars Universe memang tidak ada habis untuk dibahas. Setelah bergabung dengan Disney, semesta Star Wars pun semakin luas. Setalah film dan animasi, Star Wars beranjak pada serial. Tentunya hal ini akan memanjakan para penggemar Star Wars.

Sebelumnya, dua serialnya yang sukses yaitu The Mandalorian dan The Book of Boba Fett, kali ini giliran sang kesatria Jedi Master, Obi-wan Kenobi yang akan hadir untuk memanjakan para penggemar Star Wars.

Beberapa waktu lalu, laman Youtube Star Wars merilis perdana serial solo sang kesatria Jedi Master yang tentunya telah lama dinantikan oleh para penggemar Star Wars di seluruh dunia. Nah, sambil menunggu serialnya yang akan tayang pada tanggal 25 Mei mendatang, yuk simak dulu 7 fakta di bawah ini!

ADVERTISEMENTS

1. Aktor Ewan McGregor masih memerankan Obi-Wan Kenobi sang Jedi Master

Ewan McGregor

Ewan McGregor masih akan berberan sebagai Obi-Wan Kenobi | photo by Lucasfilm via IMDb via www.imdb.com

Sejak kemunculan Star Wars pada 1977, sosok karakter Obi-wan Kenobi merupakan karakter yang populer dikalangan para penggemar Star Wars. Ewan McGregor sendiri telah memerankan sebagai karakter Obi-Wan Kenobi dalam Star Wars: Episode I – The Phantom Manace (1999).

ADVERTISEMENTS

2. Serial Obi-Wan Kenobi berlatar 10 tahun setelah Star Wars: Episode III – Revenge of the Sith (2005)

Heyden Christensen and Ewan McGregor

Heyden Christensen sebagai Anakin Skywalker (kiri) dan Ewan McGregor sebagai Obi-Wan Kenobi (kanan), Star Wars: Episode III – Revenge of the Sith (2005) | photo by Lucasfilm via IMDb via www.imdb.com

Disney+ mengungkapkan serial solo Obi-Wan Kenobi akan berlatar belakang 10 tahun  setelah setelah Star Wars: Revenge of the Sith (2005) di mana Obi-Wan Kenobi menghadapi kekalahan terbesarnya. Yakni jatuhnya sahabat dan muridnya, Anakin Skywalker yang beralih ke sisi gelap yang kita sebagai Lord Dart Vader.

ADVERTISEMENTS

3. Karakter Lord Dart Vader akan diperankan Oleh aktor Hayden Christensen

Hayden Christensen in Star Wars: Episode III - Revenge of the Sith (2005)

Hayden Christensen akan memerankan Lord Dart Vader | photo by Lucasfilm via IMDb via www.imdb.com

Kemuculan nama aktor Hayden Christensen sebagai Dart Vader menjadi salah satu faktor yang membuat serial Obi-Wan Kenobi sangat ditunggu. Adannya nama Hayden Christensen membuat penggemar Star Wars  tidak sabar untuk menonton serial ini.

ADVERTISEMENTS

4. Bakalan ada rematch perkelahian epik antara Obi-Wan Kenobi dengan Anakin Skywalker

Ewan McGregor and Hayden Christensen in Star Wars Episode III - Revenge of the Sith (2005)

Pertarungan Obi-Wan Kenobi dan Anakin Skywalker akan menjadi hal yang ditunggu para penggemar | photo by Lucasfilm via IMDb via www.imdb.com

Presiden Lucasfilms, Kathleen Kennedy sempat membocorkan akan adanya rematch perkelahin yang epik. Para penggemar pun bersepekulasi bahwa pertarungan antara Obi-wan Kenobi dan Anakin Skywalker yang akan di rematch, apalagi nama aktor Hayden Christensen yang akan memerankan kembali  karakter Dart Vader.

ADVERTISEMENTS

5. Memiliki setting tempat di planet Tatooine

Ewan McGregor in Obi-Wan Kenobi (2022)

Planet Tatooine akan menjadi seting tempat serial Obi-Wan Kenobi | photo by Lucasfilm via IMDb via www.imdb.com

Dalam trailer memperlihatkan Obi-Wan Kenobi sedang berada di gurun pasir dan mengawasi Luke Skywalker dari kejauhan. Latar belakang gunung pasir pun masuk akal, mengingat bahwa setelah mengalahkan Anakin di Mustafar, Obi-wan pergi ke planet gurun pasir. Dengan adanya Luke, bisa dipastikan planet itu bernama Tatooine.

ADVERTISEMENTS

6. Menampilkan Grand Inquisitor dan para Jedi Hunters lainnya

Sung Kang and Rupert Friend in Obi-Wan Kenobi (2022)

Tapilnya The Grand Inquisitor dalam serial Obi-Wan Kenobi | photo by Lucasfilm via IMDb via www.imdb.com

The Grand Inquisitor merupakan pemburu Jedi yang di latih oleh Dart Vader untuk menghabisi seluruh Jedi yang tersisa. Grand Inquisitor dan para Jedi Hunter akan menjadi antagonis dalam serial Obi-Wan Kenobi.

7. Tanggal dilirisnya serial Obi-Wan Kenobi bertepatan dengan 45 tahun film perdana Star Wars diliris

Alec Guinness in Star Wars (1977)

Alec Guinness memerankan karakter Obi-Wan Kenobi dalam Star Wars: Episode IV- A New Hope (1977) | photo by Lucasfilm via IMDb via www.imdb.com

Awalnya, Disney+ tidak memberikan tanggal resmi rilisnya serial ini, hanya memberikan petunjuk pada Mei 2022.  Rumah produksi Lucasfilms pun meliris tanggal 25 Mei 2022 sebagai tanggal lirisnya serial Obi-Wan Kenobi. Hal ini sontak membuat para penggemar menggila.  Tanggal 25 Mei merupakan diperkenalkannya pertama kali karakter Obi-Wan Kenobi melalui film perdana Star Wars: Episode IV- A New Hope (1977).

Untuk para penggemar Star Wars terntunya sudah tidak sabar untuk segera menonton serial Obi-Wan Kenobi. Kita nantikan saja~

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Editor

Kadang menulis, kadang bercocok tanam