Nggak Semua Lagu Hits Disukai, 10 Video Klip Berikut Justru Paling Banyak Dapat Dislike di YouTube

dislike terbanyak di YouTube

Semakin terkenal sebuah lagu, biasanya semakin banyak yang suka dan semakin terkenal penyanyinya. Tapi nggak bisa dimungkiri, makin banyak yang tahu lagu itu, makin banyak juga yang benci. Suka atau bencinya orang-orang dengan sebuah lagu difasilitasi YouTube dengan tombol like dan dislike atau kalau dalam bahasa Indonesia jadi “suka” dan “tidak suka”.

Menelusuri data  di YouTube, Hipwee Hiburan bakal memberikanmu daftar video klip lagu atau musik yang paling banyak dapat dislike. Ternyata sebagian besar adalah lagu-lagu hits yang pernah booming pada masanya. Yuk simak!

ADVERTISEMENTS

10. Musik ‘beneran’ dari rumah produksi profesional aja bisa begitu banyak dibenci orang. Meski begitu, lagu “Anaconda” mengantarkan Nicky Minaj jadi seterkenal sekarang

ADVERTISEMENTS

9. Sebenarnya lagu “Pokemon Go Song” cuma dibuat iseng aja sih. Tapi seorang bocah bernama Misha malah dihakimi banyak orang. Padahal cukup lucu kok videonya 😀

ADVERTISEMENTS

8. Jacob Sartorius mungkin memang punya bakat nyanyi, tapi lirik lagu “Sweatshirt” yang cukup cringe karena bocah-bocah saling merayu membuatnya dapat bom dislike

ADVERTISEMENTS

7. Kayaknya memang lagu anak-anak banyak disuka bocah, tapi banyak dibenci orang dewasa. Lagu “Johny Johny Yes Papa”

ADVERTISEMENTS

6. Sebagai sebuah musik dari Korea yang pernah mendunia, “Gangnam Style” yang dinyanyikan oleh Psy juga panen haters. Saking seringnya orang-orang nyanyiin dan joget Gangnam Style, jadi muak kali, ya?

ADVERTISEMENTS

5. Lagu hits anak-anak ternyata dapat banyak banget dislike. Mungkin saking bosannya orang-orang dengar “Baby Shark” dari PinkFong ini. Kolom komentar pun sampai nonaktif lo

4. Dibilang punya lirik yang nggak masuk akal hingga video klip yang ceritanya nggak jelas, Bibi H, youtuber asal Jerman ini dapat hampir 3 juta dislike. Musik video tersebut berjudul “How It Is (Wap Bap)”

3. Beragam kontroversi dan kebencian pada Rebecca Black membuat lagunya yang berjudul “Friday” masuk daftar video musik paling banyak dislike. Sebagian nggak suka karena talentanya dalam bermusik dinilai sangat kurang

2. Lagu “Despacito” yang dinyanyikan oleh Luis Fonsi ft. Daddy Yankee bisa jadi baru nge-hits dua tahun belakangan, tapi dislike-nya udah banyak banget! Sebanyak 4.1 juta orang nggak suka lagi ini

1. Mungkin saking bosannya orang-orang dengar lagu ini dan banyak fangirl yang mulai berlebihan akan kehadiran Justin Bieber. Lagu debutnya berjudul “Baby” pun jadi juara bertahan sebagai lagu paling banyak dapat dislike, yaitu sebanyak 10 juta

Dunia memang kadang sekejam itu. Nggak bisa sembarang berkarya cuma demi portofolio atau demi popularitas semata. Semakin banyak telinga yang mendengar, maka semakin banyak yang menilai.

Semoga aja beberapa video di atas memberikanmu sebuah insight untuk bikin karya yang bagus sekaligus disukai banyak orang. Lebih baik lagi kalau karyanya nggk ngebosenin. Hehe. Tapi sulit. 🙁

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Editor

Senois.