Coba bayangkan, kamu kebelet pipis atau pup, tapi sedang berada di luar rumah. Akhirnya, kamu mencari toilet umum. Namun, sayangnya bukan kelegaan yang didapat setelah buang air kecil atau buang air besar, kamu malah ketakutan. Bagaimana nggak takut, SoHip, kalau desain toiletnya sangat menyeramkan sampai bikin nyali menciut.
Desain toilet kan umumnya seperti kamar mandi biasa, ya. Yang membedakan paling hanya WC jongkok atau WC duduk di dalamnya. Namun, desain-desain toilet ini sangat aneh dan seram. Kalau melihat desainnya sih, mending nggak jadi ke toilet aja sih. Hiiii….
ADVERTISEMENTS
1. Kok buang air di toilet ini, rasanya kayak mengantarkan nyawa ke malaikat maut, ya? Bisa-bisa kita malah terjerat kabel atau malah tersengat listrik. Amit-amit deh~
ADVERTISEMENTS
2. Rencananya sih, toilet dibuat ala sudut ruang bawah tanah. Eh, tapi hasilnya malah seram kayak begini? Bukannya estetik, malah terlihat creepy
ADVERTISEMENTS
3. Toiletnya memang bersih, tapi kalau didesain seperti ini, rasanya menyeramkan juga, ya? Soalnya, kita pup atau pipis dilihat banyak orang, malah jadi tontonan 🙁
ADVERTISEMENTS
4. Kira-kira ada masalah apa, ya, sampai ada orang yang membuat desain toilet sempit seperti di lorong panjang? Belum masuk toilet aja, rasanya udah sesak dan pengap, pengin buru-buru pergi
ADVERTISEMENTS
5. Mungkin nih, toiletnya didesain unik biar beda dari toilet pada umumnya, tapi desain garis-garis abstraknya justru bikin pusing dan nggak nyaman. Keinginan buang air langsung hilang nih
ADVERTISEMENTS
6. Awalnya pengin desain toilet yang lucu. Sayang hasilnya malah menakutkan. Rasanya kayak diintai tiga Donal Bebek. Merinding~
7. Kalau model toiletnya seperti ini, rasanya penuh tantangan sekali, ya? Sekali salah pijak atau salah langkah, nyawa bisa melayang 🙁
8. Andai saja patung di toiletnya lebih bagus, pasti toilet ini nggak seram-seram banget deh. Jika bentuknya seperti ini, agak was was juga waktu buang air
Ternyata, toilet-toilet menyeramkan memang bukan satu atau dua saja. Terlepas dari niat atau tujuan pembuatnya, rasanya tetap saja menakutkan kalau buang air besar atau buang kecil. Menurut SoHip, mana desain toilet paling menyeramkan?