“Yang terbuka mungkin enak dipandang, tapi sama sekali tidak menciptakan rasa penasaran.”
Cowok mana yang nggak suka cewek seksi? Pasti semuanya suka kan? Tapi apa iya untuk menjadi seksi, cewek harus selalu tampil terbuka misalnya dengan berbikini ria? Ternyata tidak selalu harus seperti itu. Cowok memang mahluk visual yang mementingkan apa yang dia lihat, tapi aslinya justru hal-hal yang nggak bisa mereka lihat yang membuat mereka lebih semangat.
Jika ingin tampil seksi di depan cowok, sebenarnya kamu tidak perlu berpakaian terbuka. Ada beberapa jenis pakaian bermodel tertutup yang justru dianggap sangat seksi oleh para cowok. Kemeja adalah salah satu pakaian yang dianggap seksi tersebut. Ini alasan kenapa cowok menganggap cewek yang memakai kemeja kedodoran itu justru dianggap seksi.
ADVERTISEMENTS
Memakai kemeja membuat cewek terlihat lebih pintar dan cewek pintar selalu lebih seksi di mata cowok
Kemeja dan smart adalah pasangan yang tak terbantahkan. Siapapun yang memakai kemeja selalu terlihat lebih pintar dari yang lainnya. Apalagi jika dibandingkan dengan yang pakaiannya terbuka, pasti jauh bedanya. Apalagi nih, kalau cewek-cewek memakai kemeja oversized atau bahkan kemeja cowoknya. Makin seksi aja >.<
ADVERTISEMENTS
Jangan salah! Seksi dan “bitchy” itu berbeda, cewek bisa memilih ingin menjadi yang mana
Seksi boleh, tapi terlalu seksi jangan, karena justru akan jadi terlihat “bitchy” dan nantinya cenderung dianggap murahan oleh cowok. Menjadi seksi cukup dengan menggunakan baju yang fit atau pas di tubuhmu, nyaman dipakai dan terlihat bagus. Semakin banyak kulit tubuh yang kamu tunjukkan kamu akan semakin terlihat berusaha ingin seksi dan itu cukup menggelikan.
ADVERTISEMENTS
Asal kamu tahu, dari 90% bagian tubuh cewek yang dibuka, cowok justru fokus ke 10% yang ditutup
Sisakan ruang bagi cowok untuk berimajinasi. Jika semuanya sudah dibuka itu sama artinya dengan membunuh imajinasi para cowok. Lalu bagaimana agar tetap bisa terlihat seksi tanpa harus terbuka? Gampang saja. Cowok tidak senafsuan itu dan hanya memikirkan payudara dan pantat saja. Kalau kamu terlihat percaya diri dan smart, cowok juga akan menganggap itu seksi.
Daripada memperlihatkan anggota tubuhmu demi terlihat seksi, membuat kesan sweet dan innocent justru lebih menarik bagi cowok. Ya tapi definisi seksi bagi cowok kadang berbeda bergantung pada bagaimana kepribadian mereka juga :p