Girls, Hal-hal Ini yang Biasa Diobrolin Cowok Sama Teman Ceweknya. Nggak Selalu Mau Selingkuh Kok!

Kiranya memang wajar ketika pasangan kita menaruh cemburu terhadap pasangan kita. Atas nama cinta, rasa cemburu ditaruh di urutan teratas ketika mereka mencurigai gerak-gerik pasangannya yang memang terlihat nggak seperti biasanya. Dan setiap orang pasti memiliki rasa cemburu terhadap pasangannya, nggak cuma cowok, tapi juga cewek.

Biasanya cowok memang jarang untuk cemburu. Sementara cewek, gampang banget buat marah karena cemburu. Bahkan, Hipwee Boys yakin banget cewekmu pernah cemburu  denganmu gara-gara kamu berduaan dengan cewek selain dirinya. Meskipun cewek tersebut adalah sahabatmu sendiri. Dengan berbagai dalih, marahlah cewekmu atas dirimu dan teman cewekmu tersebut. Nah, sebagai peringatan buat para cewek, sebenarnya cowok cuma ngobrolin beberapa hal ini loh kalau lagi berduaan dengan cewek lain. Nggak ada maksud lain, cuma ngobrol biasa.

ADVERTISEMENTS

Berduaan dengan cewek yang baru ditemuinya, paling cowok cuma menanyakan hal-hal yang superficial 

Girls, Hal-hal Ini yang Biasa Diobrolin Cowok Sama Teman Ceweknya. Nggak Selalu Mau Selingkuh Kok!

Nggak aneh-aneh kok. via flickr.com

Cemburu memang nggak kenal alamat. Cewek selalu bisa menaruh curiga dan cemburu pada cowoknya, di manapun mereka berada. Selama itu bersama cewek lain, cewek pasti bakal marah-marah tanpa kasih alasan. Padahal, ketika cowok berduaan dengan cewek lain di suatu tempat yang nggak biasa, bisa jadi cowok hanya menanyakan sebuah alamat yang nggak dia tahu pada cewek tersebut. Ya, kali, cowok main serong dengan cewek yang baru dia temui? Kan, nggak mungkin.

ADVERTISEMENTS

Kalau cewek itu sahabatnya, paling juga cuma ngomongin pasangannya masing-masing. Nggak ada maksud buat aneh-aneh

Girls, Hal-hal Ini yang Biasa Diobrolin Cowok Sama Teman Ceweknya. Nggak Selalu Mau Selingkuh Kok!

Anak udah berapa? via pexel.com

Pasti cewekmu pernah marah ketika kamu berduaan sama sahabatmu yang cewek. Padahal, cowok dan cewek yang bukan pasangannya kalau berduaan belum tentu melakukan hal-hal aneh. Percayalah, mereka hanya ngomongin hal nggak penting. Ya, namanya juga dengan sahabat. Pasti banyak hal yang bisa diobrolin. Dan semuanya nggak ada yang penting-penting banget. Harusnya sih cewek paham akan hal ini.

ADVERTISEMENTS

Meski bukan sahabatnya, kalau mereka berduaan, bisa saja itu urusan kuliah atau pekerjaan. Jangan langsung cemburu, ya!

Girls, Hal-hal Ini yang Biasa Diobrolin Cowok Sama Teman Ceweknya. Nggak Selalu Mau Selingkuh Kok!

Cuma urusan kampus kok. via becominghiseve.com

Inilah yang paling sering menjadi bahan cemburu cewek pada cowoknya. Ketika cowok berduaan dengan lawan jenis, bisa jadi itu hanya urusan kuliah atau pekerjaan. Tapi sayangnya, cewek selalu curiga dan cemburu terlebih dahulu sebelum menanyakan siapa cewek yang sedang bersama cowoknya. Hei, ini bukan urusan asmara kok!

ADVERTISEMENTS

Kalau kamu lihat mereka berdua ketawa-tiwi, nggak usah iri. Jangan selalu mikir kalau mereka sedang sangat berbahagia!

Girls, Hal-hal Ini yang Biasa Diobrolin Cowok Sama Teman Ceweknya. Nggak Selalu Mau Selingkuh Kok!

Jokes internal. via shutterstock.com

Sakit memang ketika melihat pasangan kita bisa tertawa terbahak-bahak dengan orang lain, apalagi yang berbeda jenis kelaminnya. Sementara dengan pacar sendiri, dia nggak bisa selepas itu tertawanya. Tapi jangan terlalu cemburulah, kalau cowokmu melakukan hal ini bersama teman ceweknya. Tawa seseorang tidak menjamin kenyamanan kok. Belum tentu tawa lepasnya bersama cewek lain itu lebih menyamankan dibandingkan duduk diam di sebelahmu.

ADVERTISEMENTS

Kadang nggak semua hal bisa diselesaikan bersama pasangan. Ada satu masalah yang hanya bisa diselesaikan bersamanya

Girls, Hal-hal Ini yang Biasa Diobrolin Cowok Sama Teman Ceweknya. Nggak Selalu Mau Selingkuh Kok!

Ada hal yang perlu dibicarakan berdua saja dengan sahabat. via www.glamour.com

Ya, kadang nggak semua hal bisa diselesaikan dengan pasangan. Kadang juga nggak semua hal harus dibicarakan dengan pasangan. Apalagi kalian masih sebatas pacaran, masih ada hal-hal yang hanya bisa dituntaskan bersama orang-orang terdekat selain pacar, sahabat misalnya. Jadi, jangan terlalu menaruh curiga dan cemburu ketika cowok sedang berbincang serius dengan sahabatnya yang cewek. Semua ada porsinya.

Cemburu memang nggak kenal waktu dan tempat, tapi cemburu dengan teman atau sahabat dari cowok itu agak aneh dan nggak tepat. Sementara, cemburu itu menjadi bukti bahwa kamu nggak percaya diri akan kualitasmu untuk mempertahankan hubungan. Kalau kamu PD dengan kualitasmu, tentu kamu nggak akan khawatir cowokmu akan berduaan dengan siapapun.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Senois.