7 Kebiasaan Buruk Cewek Ketika Berkendara. Nggak Hanya Nyebelin Tapi Kadang Juga Membahayakan

Hal-hal yang berbau otomotif memang lebih lekat dengan cowok. Tapi masa semuanya harus cowok soal itu? Tuntutan kebutuhan harusnya bisa membuat cewek mau nggak mau kudu ngerti otomotif. Nggak sedikit ayah dari kaum hawa jenis ini suka marah-marah karena anaknya suka ngerti pake doang dan nggak tau ngurus.

Nggak soal ngurus kendaraan ternyata, cewek juga punya kemampuan yang bisa dengan mudah diprediksi para cowok. “Pasti cewek nih yang bawa,” kata cowok ketika kendaraan mereka berada di belakang kendaraan yang nggak lancar lajunya. Stereotip sih memang, tapi memang begitulah fakta-faktanya. Yuk langsung aja simak!

ADVERTISEMENTS

1. Cewek sering cuma tau pake doang, padahal ngerawat rutin kendaraan itu nggak susah lho

Pastikan oke, biar enak.

Pastikan oke, biar enak. via www.jenningswire.com

Buat cewek yang cuma tau pakai doang, kasihanilah mesin kendaraanmu. Kenali dan sayang kendaraanmu dengan baik, terutama masalah mesin. Mesin kendaraan adalah bagian penting yang kudu dipahami cewek. Nggak berfungsinya suatu mesin dengan baik pasti bakal ganggu mobilitas kendaraan. Buruk-buruknya, mogok di tengah perjalanan. Nah inilah biasanya tipe-tipe cewek yang cuma tau pake doang.

Padahal ngecek kondisi mesin kendaraanmu nggak susah kok. Sebulan sekali adalah waktu maksimal buat melakukan pengecekan dan servis rutin kendaraan. Ketahui juga waktu yang tepat untuk ganti oli. Untuk perawatan tahunan, jangan lupa buat ganti busi setiap tahun.

Cewek juga perlu tahu soal kondisi fisik juga kendaraan. Anggaplah mobilmu itu dirimu sendiri. Ia butuh perawatan penampilan juga. Cuci dengan rutin dan berkala. Kalau males nyuci sendiri, datangi tempat-tempat pencucian kendaraan atau bengkel terdekat dan terpercaya. Gampang ‘kan?

ADVERTISEMENTS

2. Jangan bikin kaget kendaraan. Lagi enak-enak istirahat, malah langsung diajak lari -_-“

Gassss...

Ada satu hal simpel lainnya yang kerap cewek lupakan soal kendaraannya. Cewek sering lupa manasin kendaraannya. Pagi-pagi, karena buru-buru langsung starter dan kebut aja. Ibaratnya lagi enak tidur, tiba-tiba dibangunin terus diajak lari. ‘Kan kasian?! Pokoknya hindari membuat kaget kendaraan kamu. Setidaknya rutinlah manasin kendaraan kamu 5 menit di pagi hari jelang kamu menggunaannya.

 

ADVERTISEMENTS

3. Cewek juga nggak tahu ‘kan kalau bahan bakar jangan dicampur-campur?

Jangan dicampur

Jangan dicampur via www.wisatasidoarjo.com

Hipwee yakin banyak cewek yang nggak ngerti banyak soal nyampur-nyampur bahan bakar. Mungkin cowok juga ada beberapa yang nggak tau. Pikir kebanyakan cewek, hal tersebut bisa bikin hemat biaya, plus bisa menjaga kesehatan mesin biar nggak cepat kotor. Tapi ternyata, itu tindakan keliru.

Perbedaan oktan dan zat aditif pada tiap jenis bahan bakar dapat menurunkan kualitas bahan bakar yang lebih bagus jika bercampur di tangki bahan bakar kendaraan. Jadi ketika seseorang mencampur dua jenis bahan bakar tersebut, maka kualitas pertamax akan menurun dan malah nggak ada bedannya sama premium.

ADVERTISEMENTS

4. Soal tanjakan, kendaraan yang dikendarai cewek lebih ditakuti ketimbang truk-truk pengangkut sembako

Jangan sampe kaya gini, sebelahnya panik.

Jangan sampe kaya gini, sebelahnya panik. via memolira.com

Buat cowok yang pernah mengalami perjalanannya terganggu ditanjakan gara-gara mobil berhenti, kamu pasti langsung nyari tau siapa pengendaranya. Kalau pengendaranya cowok, kamu pasti cuma ngeluh biasa. Tapi kalau pengendaranya cewek? Kamu pasti dengan spontan bilang, “Ah, pantesan cewek.”

ADVERTISEMENTS

5. Lampu sen sering lupa dimatiin, sampai lampu sen terbalik dengan arah tujuan. Ibu-ibu banget nih…

Hihihihihi tiati ya bu

Hihihihihi tiati ya bu via tango.image-static.hipwee.com

Ah sudah nggak heran soal ini mah. Sudah jadi pengetahuan umum kalau tingkat kehati-hatianmu bisa bertambah puluhan kali lipat ketika tepat berada di belakang kendaraan yang dikendarai ibu-ibu. Menyalakan lampu sen ketika hendak berbelok memang penting. Sangat penting. Namun, ibu-ibu biasanya sering menyalakan sen yang terbalik dengan arah tujuan beloknya. Sen ke kiri, beloknya ke kanan, dan begitu sebaliknya~

 

ADVERTISEMENTS

6. Cewek nggak pandai soal memarkir kendaraanya. Berantakan~

Biar gak dipandang sebelah mata lagi.

Biar gak dipandang sebelah mata lagi. via admirallockandkey.net

Parkir adalah susah-susah mudah bagi pemula, terutama cewek nih. Kalau kamu nemu mobil atau motor yang nggak rapi parkirnya, bisa jadi yang punya itu cewek. Padahal bukan cuma soal nilai estetika yang penting, tapi juga bisa memberikan keleluasaan bagi pengendara lain, entah itu yang lewat atau yang hendak parkir di sekitarnya.

Turor gambarnya.

Nih dikasih tau lewa gambar via mobil-indro.blogspot.co.id

7. Dear cewek, pasti pernah nyetir pake tangan dibalik ‘kan?

Jangan praktekan ini.

Jangan praktekan ini. via 4.bp.blogspot.com

Pernah liat orang megang gas motor dengan tangan terbalik? Hipwee yakin kamu pasti pernah. Sebagian besar cewek pernah melakukan kebiasaan buruk dan berbahaya tersebut. Alasannya sih takut kulit jadi hitam karena sengatan sinar matahari. Akhirnya, mereka mikir membalikkan genggaman tangan dan telapak menghadap ke atas bisa bikin semua lebih baik.

Akan tetapi kenyataannya adalah nggak baik, dan malah bikin bahaya diri sendiri dan orang lain. Kebiasaanmu ‘kan ngegas dengan telapak tangan ke bawah menggenggam gas. Contoh entengnya gini deh. Pas kamu tadinya mau ngurangi gas, eh yang ada malah nambah ngebut, karena posisi tangan seperti itu biasanya memang di-setting untuk menambah gas. Kalo takut item, pakailah perlengkapan lengkap.

Nahhh itulah 7 kebiasaan buruk yang biasanya dilakukan kaum hawa soal berkendara di Indonesia. Kamu punya cerita atau karakteristik lain nggak? Jangan ragu buat berbagi ya di kolom komentar :p

Suka artikel ini? Yuk follow Hipwee di mig.me!

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

A brocoli person.