5 Kekhawatiran Cewek Saat Sang Kekasih Bertemu Ayahnya. Nggak Cuma Cowok Aja yang Deg-degan!

Semakin bertambahnya usia hubunganmu, kamu semakin sadar pula bahwa sudah saatnya kamu menjalani hubungan yang serius dengan pacar kamu. Semakin dewasa usia kalian semakin pula kalian memikirkan masa depan. Keinginan untuk hidup bersama memang bukan hal yang mudah untuk diwujudkan. Karena ketika kamu memutuskan untuk menikahinya, kamu juga harus menyadari bahwa kamu akan menjadikan keluarganya sebagai keluargamu juga. Maka berkenalan dengan keluarganya adalah kewajiban mendasar yang harus kamu jalani terlebih dahulu.

Tentu saja semua cowok sudah mafhum bahwa menemui sang calon mertua adalah hal yang sangat mendebarkan. Namun, cowok juga harus tahu bahwa hal ini tak hanya mendebarkan bagi cowok, tapi bagi cewek juga. Cewek yang sudah mencintaimu sekian lama akan sangat ingin pertemuan ini berjalan sukses dan kisah cinta kalian bisa dibawa ke level berikutnya.

1. Dia akan sangat berharap kamu akan berpenampilan serapi mungkin, sehingga ayahnya nggak akan mengira kamu preman

5 Kekhawatiran Cewek Saat Sang Kekasih Bertemu Ayahnya. Nggak Cuma Cowok Aja yang Deg-degan!

Samakan persepsi dulu sama pacar via i1.wp.com

Pacarmu mencintaimu apa adanya, boys. Tapi ketika hendak menemui ayahnya dia sangat berharap bahwa penampilanmu nggak akan menimbulkan salah paham ke ayahnya. Cewek tahu bagaimana kesan pertama orang terhadap dirimu sangat mempengaruhi penilaian selanjutnya. Jadi, alangkah baiknya kamu konsultasikan ke pacar kamu, bagaimana dandananmu sebaiknya. Bukan bermaksud membenarkan pernyataan “menilai sesuatu dari cover-nya” tetapi kesan pertama bertemu menimbulkan hello effect juga, lho. Berpakaianlah yang rapi dan sopan, tapi jangan sampai berlebihan hingga pakai tuksedo dan dasi kupu-kupu. Itu sangat tidak perlu 😀

2. Ayahnya dan kamu, adalah laki-laki yang paling dia sayang. Ingin kalian berdua selalu ada di hidupnya!

5 Kekhawatiran Cewek Saat Sang Kekasih Bertemu Ayahnya. Nggak Cuma Cowok Aja yang Deg-degan!

Ketemu Calon Mertua via www.mldspot.com

Wajar dong, kalau dia juga deg-degan. Karena cewek kamu akan mempertemukan dua pria yang paling ia sayangi dalam hidupnya. Dia selalu berharap bahwa diantara ayahnya dan kamu timbul kecocokan. Ingat, boys. Jangan pernah bercerita buruk tentang ayahnya, dia pasti akan sangat kecewa mengetahui kedua orang yang ia sayangi tidak saling cocok. Dia akan merasa tidak enak pada ayahnya sendiri dan kamu.

3. Dia berharap kamu bisa menjadi sahabat bagi ayahnya. Siapa perempuan yang tak ingin calon suami yang memahami ayahnya?!

5 Kekhawatiran Cewek Saat Sang Kekasih Bertemu Ayahnya. Nggak Cuma Cowok Aja yang Deg-degan!

Mengakrabkan diri via www.casemad.com

Bagaimanapun kamu dan dia merencanakan hidup bersama. Hidup bersama juga artinya menganggap ayahnya sebagai ayahmu juga. Artinya kamu harus pintar-pintar mengambil hati ayahnya. Mintalah pacar kamu untuk menceritakan padamu bagaimana karakter ayahnya, apa hal yang dia suka, dan apa hal yang dia benci. Akan sangat membahagiakan bagi dia kalau kalian berdua bisa bersahabat.

4. Jangan memperlihatkan kegugupanmu padanya, ketika kamu gugup maka pacarmu semakin gugup

5 Kekhawatiran Cewek Saat Sang Kekasih Bertemu Ayahnya. Nggak Cuma Cowok Aja yang Deg-degan!

Jangan gugup via media.glamour.com

Cewek kamu berada di posisi pendukung setiamu, ketika orang yang dia dukung justru tidak yakin dan gugup dia akan lebih khawatir. Jangan sampai kamu memperlihatkan kalau kamu gugup, apalagi takut, cewek kamu akan semakin kalut. Kekalutannya kemudian akan membuat dia tidak percaya diri ketika memperkenalkan kamu. Kamu laki-laki, harus PD!

5. Jika pertemuanmu dengan ayahnya kurang berjalan dengan baik, dia akan bingung untuk memihak

5 Kekhawatiran Cewek Saat Sang Kekasih Bertemu Ayahnya. Nggak Cuma Cowok Aja yang Deg-degan!

Semua akan baik-baik saja via media.salemwebnetwork.com

Ketika perkenalanmu dengan ayahnya berjalan kurang lancar, alangkah baiknya kamu menenangkannya. Bicaralah padanya bahwa kamu akan berusaha memperbaiki keadaan dan mengakrabkan diri dengan ayahmu di pertemuan selanjutnya. Karena membicarakan siapa yang salah dan yang benar tidak akan mengubah keadaan. Cewek kamu hanya ingin salah satu pihak baik itu ayahnya atau kamu berusaha untuk memperbaiki keadaan di kemudian hari.

Sebagai ayah, wajar jika calon mertuamu sangat protektif terhadap putrinya sendiri. Bagaimana pun dia lah yang merawat dan membiayai pacarmu sedari kecil. Ketika kamu hadir untuk meminang putrinya, dia akan lebih selektif untuk melihat pria yang sekiranya mampu menggantikan tanggung jawabnya. Semangat boys! Kamu dan pacar kamu juga sama-sama merasakan gimana deg-degannya, kok. Perlihatkan padanya bahwa kamu mampu mengatasi segala situasinya.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis