Selain makhluk paling seksi, cewek adalah makhluk Tuhan yang paling sulit dimengerti. Sifat dan sikapnya yang berubah-ubah bikin kamu geleng-geleng kepala. Dalam mencari pasangan hidup pun kamu sudah berusaha mencari yang sreg, tapi apa daya ternyata nggak cocok. Kamu juga mencoba berhubungan sama si A, si B, si C, hingga si Z tetap saja cek-cok terus. Akhirnya kamu jadi bingung sendiri kalau sebenarnya tipe cewek kayak gimana yang nggak bikin kisah cintamu memanas bagai neraka.
Biar nggak salah pilih lagi, sebagai cowok kamu perlu tahu cewek seperti apa yang perlu dihindari agar keharmonisan hubunganmu tetap terjaga. Kalau udah mengetahui, masa depan impianmu selangkah demi selangkah bisa tercapai lho. Makanya, simak yuk ulasan berikut ini tentang tipe cewek yang sebaiknya cowok hindari biar asmara nggak nelangsa dan kepanasan bagai neraka.
ADVERTISEMENTS
1. Siapa sih yang betah dengar orang nyinyir? Nggak kebayang kayak gimana kamu punya pasangan seperti ini
Jangankan punya pasangan suka nyinyir, ada teman yang begitu saja pasti bikin kamu sering bete. Mendengar nyinyiran mereka juga buat kamu jengah dan malas lama-lama berada di sekitarnya. Kalimat ucapan mereka bisa dibilang memang halus, sayangnya tajam di hatimu. Dan hal itu nggak cuma sekali atau dua kali diungkapkan ke kamu. Oleh karena itu, nggak kebayang deh kayak gimana hubunganmu kalau punya pasangan suka nyinyir-nyinyir gitu. Yakin kamu betah setiap hari berinteraksi via ponsel atau bertemu langsung mendengar nyinyirannya?
ADVERTISEMENTS
2. Cemburu memang tanda sayang dan cinta. Tapi bukan berarti jadi sedikit-dikit ngambek lihat kamu sama cewek lain
Pada umumnya cowok senang kalau punya cewek yang cemburuan. Sayangnya cewek suka khilaf nggak bisa mengontrol kadar cemburunya. Teman-teman kamu sendiri tersebar di mana-mana dan cara bergaul kalian bikin pasanganmu naik darah. Padahal menurut kamu, interaksi yang terjalin dengan teman-teman lawan jenis masih dalam tahap wajar. Namun apa daya, ternyata pasanganmu yang kelewat batas cemburunya. Alangkah baiknya saat lagi naksir cewek, kamu harus benar-benar telusuri dulu seperti apa karakter dan penilaian orang-orang. Bukan bermaksud mencari kejelekannya, ini supaya kamu bisa menghindari cewek yang punya kadar cemburunya lebay. Karena segala sesuatu yang berlebihan tentu nggak baik ‘kan?
ADVERTISEMENTS
3. Manjanya cewek selalu sukses bikin cowok gemas tingkat tinggi. Namun tetap saja manja sesuai kadarnya lah yang bisa cowok terima
Salah satu hal yang disenangi cowok dari cewek yakni sifat manjanya yang selalu bikin gemas. Ketika melihat cewek manja, naluri kamu sebagai cowok pasti langsung muncul untuk segera berada di dekatnya. Namun lagi-lagi cewek harus tahu batasan sampai mana sikap manjanya, misalnya sering ndusel-ndusel atau cara bicaranya yang childish. Sebetulnya kamu nggak masalah dengan perilaku pasangan seperti itu, tapi harus di momen dan waktu yang tepat. Dan nggak terlalu sering juga manjanya, toh saat menjalin kasih kamu dan pasangan bukan lagi anak remaja yang baru mulai pacaran.
Cewek yang manjanya keterlaluan bakal buat hari-harimu indah di awal, berguncang di tengah, dan rusak di akhir. Jika kamu turuti sifat manjanya, hidupmu seakaan-akan tak ada artinya lagi buat diri sendiri karena hanya diisi khusus dia saja. Cewek seperti ini tentu merepotkan, alangkah baiknya kalau kamu hindari supaya kisah cinta nggak kayak neraka. ‘Kan capek juga menanggapi manjanya pasangan walau lucu di awal dan menyebalkan di akhir.
ADVERTISEMENTS
4. Matrenya cewek memang bikin kamu semangat berikan yang terbaik. Asal nggak di luar nalar lho tingkat matre pasangan
Kalau membahas cewek matre, biasanya yang muncul langsung perspektif negatif tentang mereka. Padahal, matrenya cewek bisa punya sisi positif saat menyinggung tentang pemikiran mereka soal uang. Masa depan yang mereka rancang ini bisa dibuat jadi pelecut semangat kamu – sebagai cowok yang harus gigih mencari uang untuk keluarga kecil nanti. Sayangnya banyak cewek yang memanfaatkan kebaikan atau kepolosan cowok, tanpa disadari buat mereka jadi matrenya di luar nalar. Nah cewek yang seperti ini harus kamu hindari daripada menjalani hubungan kepanasan terus kayak di neraka.
Demi hidupmu yang lebih baik, 4 tipe cewek yang Hipwee sebutkan tadi alangkah baiknya jika dihindari. Nggak mau ‘kan kisah cintamu bagai neraka? Semoga berhasil mencari pendamping terbaik ya!