Ada banyak tipe orang saat menghubungi teman atau kerabatnya lewat pesan singkat atau chat. Ada yang secara jelas memaparkan tujuannya secara langsung, tapi ada juga yang hanya sekadar menuliskan nama temannya isyaratkan memanggil nama saja.
Kalau ada tipe gaya seseorang mengirimkan chat, ada juga tipe respon yang berbeda saat menerima semua tipe gaya chat. Namun, biasanya kebanyakan orang akan lebih senang jika seseorang menghubunginya dengan gaya chat yang to the point yang mana pesan dan maksud tujuannya langsung disampaikan secara jelas.
Tapi, ada juga orang-orang yang sangat kesal kalau menerima chat yang hanya sekadar memanggil namanya saja tanpa ada maksud dan tujuan yang jelas. Bagi mereka, tipe chat yang seperti itu bikin penasaran dan buang-buang waktu. Kayak apa sih kesalnya orang kalau terima chat yang bertele-tele atau hanya manggil nama saja? Simak sampai akhir deh.
ADVERTISEMENTS
1. Kesal karena harus menebak-nebak maksud dan tujuannya
Salah satu akibat dari chat yang nggak to the point itu adalah bikin penerimanya kesal karena dituntut harus menebak-nebak apa maksud dan tujuan si pengirim pesan menghubunginya. Pas lihat di kolom notifikasi HP ada chat hanya memanggil nama saja, itu udah bikin si pengirim berpikir “ada apa ya?”. Belum lagi, kalau setelah dibalas, dia nggak buru-buru balas. Menjengkelkan~
ADVERTISEMENTS
2. Si penerima pesan jadi malas membalas pesan
Gaya chat yang nggak to the point justru akan bikin penerima malas untuk membalas pesanmu. Alasannya pasti karena dia kesal kamu terlalu bertele-tele dan buang-buang waktunya. Alhasil, chat darimu nggak akan dibalas dan justru maksud dan tujuanmu yang sesungguhnya nggak akan pernah tersampaikan.
ADVERTISEMENTS
3. Auto blokir nomor ponsel si pengirim
Kebiasan mengirim pesan hanya memanggil nama saja dan bertele-tele juga bisa berujung pada memutus silaturahmi antara kamu dan penerima pesan, lo. Apalagi kalau temanmu sudah sering berpesan jangan pernah mengirim chat yang hanya memanggil namanya saja, tapi kamu tetap mengulanginya, itu bisa bikin dia jengkel dan memblokir kontakmu dari ponselnya.
ADVERTISEMENTS
4. Bikin penasaran sampai nggak bisa tidur
Model chat yang nggak jelas maksud dan tujuannya apa juga selalu sukses bikin si penerima pesan ini penasaran bahkan sampai nggak bisa tidur. Apalagi, kalau sudah dibalas, tapi kamu nggak buru-buru balas lagi dan menyampaikan tujuanmu, itu bakal bikin dia si penerima pesanmu penasaran sampai nggak bisa tidur. Jangan lagi deh kirim chat manggil nama doang!
ADVERTISEMENTS
5. Merasa diberi harapan palsu
Nggak hanya sekadar mengirim pesan memanggil nama saja yang bikin kesal, tapi ketika dibalas malah bilang “nggak jadi”. Nah, tipe-tipe chat yang kayak gini nih yang PHP banget, bikin kesalnya sampai ke ubun-ubun banget guys.
Buat kalian yang belum pernah dapat chat sekadar manggil nama doang, begitulah gambaran kesalnya para penerima pesan singkat yang isinya cuma manggil nama saja. Atau buat kamu yang sukanya kirim chat hanya manggil nama saja, lebih baik jangan lagi deh, kasihan tuh yang baca pesanmu kesal banget pasti~