Bukan Sulap Bukan Sihir, 7 Seleb Kpop Ini Bikin Produk yang Dipakai Sold Out dalam Hitungan Menit

Seleb Kpop yang punya image positif untuk penjualan produk

Beberapa saat yang lalu, tagar #JungkookforDowny trending di pencarian Twitter Internasional. Hal tersebut terjadi setelah salah satu anggota BTS, Jeon Jungkook, mengatakan pada fansnya bahwa ia menggunakan merek pelembut pakaian itu saat mencuci pakaiannya. Apa yang dikatakan Jungkook di fansite itu kontan saja membuat para Army (sebutan penggemar BTS) ingin membeli dan menggunakan pelembut pakaian tersebut. Bahkan beberapa Army yang berasal dari luar negeri pun langsung mengontak media sosial Downy untuk menanyakan ketersediaan produk tersebut di negaranya. Terdengar sedikit gila sih, tapi ya nggak salah juga. Soalnya BTS merupakan salah satu boyband yang paling diminati di dunia. Dari hasil kepoan Hipwee sih, para Army bahkan sampai mengedit poster penjualan Downy dengan muka Jungkook ini.

Bukan Sulap Bukan Sihir, 7 Seleb Kpop Ini Bikin Produk yang Dipakai Sold Out dalam Hitungan Menit

Sampai bikin poster segala! via i.ytimg.com

Nah kekuatan untuk melegitkan sebuah produk yang berdampak ke penjualannya ini ternyata nggak hanya dialamai sama Jeon Jungkook aja. Dilansir dari Koreaboo, ternyata ada beberapa seleb Kpop yang punya “aura magis” dan bisa membuat suatu produk langsung sold out dalam hitungan menit. Siapa aja mereka? Yuk simak!

ADVERTISEMENTS

1. Siapa sih yang nggak kenal sama Kai EXO? Lead dancer dari EXO ini pernah membuat majalah “The Big Issues” terjual sampai puluhan ribu eksemplar!

Bukan Sulap Bukan Sihir, 7 Seleb Kpop Ini Bikin Produk yang Dipakai Sold Out dalam Hitungan Menit

Kai EXO via www.koreaboo.com

Pada tahun 2017 yang lalu, Kai EXO menjadi model di sampul majalah The Big Issue di Korea Selatan. Setelah majalah tersebut rilis, penjualannya meroket dan menembus angka 15 ribu eksemplar. Kemudian majalah tersebut mencetak ulang “The Big Issue” dengan cover yang berbeda tapi tetap menggunakan wajah Kai EXo, penjualannya kembali meledak. Total, pejualan majalah “The Big Issue” edisi Kai EXO terjual sebanyak 28 ribu eksemplar. Wow!

ADVERTISEMENTS

2. Lain lagi dengan leader Bigbang, G-Dragon ini. Saat ia mengunggah foto menggunakan sepatu Vans Oldskool Style 36. Saat itu juga para penggemarnya ingin memiliki sepatu yang sama dengan dirinya!

Bukan Sulap Bukan Sihir, 7 Seleb Kpop Ini Bikin Produk yang Dipakai Sold Out dalam Hitungan Menit

G-Dragon via www.koreaboo.com

Permintaan sepatu vans Oldskool Style 36 warna merah ini di pasaran seketika melonjak tajam saat G-Dragon mengunggah dirinya tengah mengenakannya. Padahal seperti yang terlihat di atas, foto yang diambil oleh GD menunjukkan bahwa sepatu Vans tersebut sudah dalam keadaan yang buluk dan “sekilas” tak menarik perhatian. Tapi emang dasarnya GD yang sudah punya banyak penggemar, pihak Vans pun mengaku sempat kewalahan menangani membludaknya permintaan sepatu jenis ini~

ADVERTISEMENTS

3. Kalau ini sih namanya kebetulan yang menyenangkan. Jadi sewaktu Naeun Apink latihan dance dengan memakai legging dari Adidas, seketika legging jenis itu menjadi primadona. Bahkan pihak Adidas sendiri sampai membuat kontrak khusus padanya sebagai brand ambassador

Bukan Sulap Bukan Sihir, 7 Seleb Kpop Ini Bikin Produk yang Dipakai Sold Out dalam Hitungan Menit

Naeun Apnik via i.ytimg.com

Awalnya video girlband Apink yang tengah berlatih dance memperlihatkan Son Naeun mengenakan legging dari merek Adidas beredar di internet. Setelah melihat video Naeun menari dengan mengenakan legging tersebut, para penggemar langsung saja menyerbu salah satu produk dari Adidas tersebut. Saking larisnya, pihak Adidas sendiri sampai meminta Naeun untuk menjadi brand ambassador mereka! Gila emang keloyalan para penggemar dalam membeli produk-produk yang idol mereka gunakan ini~

ADVERTISEMENTS

4. Meski sudah graduate dari Wanna One, Kang Daniel masih menjadi salah satu orang terkuat untuk memasarkan sebuah produk. Salah satunya ya brand streetwear ini~

Bukan Sulap Bukan Sihir, 7 Seleb Kpop Ini Bikin Produk yang Dipakai Sold Out dalam Hitungan Menit

Kang Daniel via www.koreaboo.com

Salah satu brand streetwear di Korea Selatan, LAP, mempercayakan produknya untuk dikenakan oleh membe Wanna One, Kang Daniel. Bukannya asal milih idol untuk di-endorse, tapi pihak LAP sendiri memutuskan untuk memilih Kang Daniel sebagai brand ambassador karena ia berhasil meningkatkan produksi salah satu mantel musim dingin. Saking larisnya, mantel dari merek LAP tersebut sampai menembus angka 6 kali batch produksi untuk bisa memenuhi permintaan konsumen.

ADVERTISEMENTS

5. Di program Hyori’s Bed & Breakfast, Yoona SNSD terlihat memasak waffle dengan sebuah alat pembuat waffle vertikal. Setelah episode tersebut ditayangkan, penjualan mesin pembuat waffle langsung menaik drastis!

Program Hyori’s Bed & Breakfast merupakan reality show tentang pasangan Lee Hyori dan Lee Sangsoon yang membuka rumah mereka untuk para traveller di pulau Jeju. Nah pada episode yang menghadirkan bintang tamu Yoona SNSD, ada sesuatu fenomena yang cukup menarik perhatian. Saat Yoona membuatkan pasangan ini waffe sebagai menu sarapan, warganet dan para penggemar justru salah fokus pada mesim pembuat waffle yang bisa berdiri secara vertikal. Makanya, begitu episode ini mengudara, penjualan alat pembuat waffle dengan merek Vertical Waffle Maker by Cuisinart ini langsung meningkat tajam.

ADVERTISEMENTS

6. Meski bentuknya sekilas biasa aja, tapi begitu Suzy yang menjadi model iklannya, produk tas dari Bean Pole X Kakao Friends ini langsung laris di pasaran

Bukan Sulap Bukan Sihir, 7 Seleb Kpop Ini Bikin Produk yang Dipakai Sold Out dalam Hitungan Menit

Baek Suzy via www.koreaboo.com

Kalau dilihat dari bentuk dan modelnya, tas hadil kolaborasi Bean Pole dan Kakao Friends ini terlihat B aja. Dari segi warna pun nggak ada istimewa-istimewanya karena hanya baby blue dan baby pink sebagai pilihan utama. Tapi setelah Idol sekelas Suzy membintangi iklannya, tas yan telrihat biasa aja tersebut jadi laris manis di pasaran. Bahkan mereka sempat menjual satu model tas lagi, yaitu tas yang dirancang langsung oleh Suzy. Tentu saja, model tas terakhir juga laris manis bak kacang rebus~

7. Lain lagi dengan Sunggyu Infinite. Saat tengah syuting salah satu program televisi, ia tak sengaja membawa produk lipstick dari Innisfree. Hasilnya bisa ditebak, para penggemarnya langsung menyerbu produk tersebut

Bukan Sulap Bukan Sihir, 7 Seleb Kpop Ini Bikin Produk yang Dipakai Sold Out dalam Hitungan Menit

Sunggyu Infinite via i.ytimg.com

Sudah menjadi rahasia umum kalau di Korea sana kalau memakai make up adalah hal yang wajar untuk cowok. Termasuk untuk para idol cowok sendiri. Karena hal inilah ketika Sunggyu Infinite tak sengaja membawa lipstick saat syuting sebuah progam di televisi, para penggemarnya salah fokus pada apa yang ia pegang! Saat episode yang menayangkan Sunggyu dan lipstick dengan merek Innisfree tersebut tayang, nggak heran kalau penjualan onlinenya sampai meningkat tajam. Hm…salah fokus yang menguntungkan brand nih~

Kekuatan seleb-seleb ini dalam mempengaruhi penggemarnya memang nggak bisa diragukan lagi. Sekadar pakai produk saja, mereka bisa “tersihir” dan ingin memiliki produk yang sama. Apapun produknya, dari pakaian sampai hal sesepele pelembut pakaian, menjadi bukti bagaimana para seleb ini mampu memengaruhi dunia. Gila nggak?

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Not that millennial in digital era.