Abis Foto di Jalan Tol, Kini Syahrini Bikin Video di Berlin Holocaust yang Terlarang. Besok Apa Lagi, Inces?

Syahrini foto di tempat terlarang

Siapa yang nggak kenal Syahrini? Penyanyi satu ini memang lebih dikenal dengan gaya hidupnya yang glamor alias super mewah. Ke mana-mana sering naik jet pribadi, melanglang buana manja ke luar negeri, hingga koleksi tas miliaran yang nggak sedikit jumlahnya. Belum lagi outfit-nya yang nggak kalah mahal. Harga kaos polos atau celana yang mirip celana olahraga saja harganya bisa belasan atau puluhan juta.

Menyimak kehidupan Syahrini yang kelihatannya nggak ada susah-susahnya ini memang nggak jarang bikin kita iri. Tentu enak rasanya bisa ke sana ke mari, liburan tanpa perlu mikirin nanti bakal kehabisan uang. Namun, sebagai figur publik yang dikagumi oleh masyarakat, kehidupan Syahrini sudah pasti akan diikuti banyak pasang mata. Setidaknya dari unggahan media sosialnya saja deh. Hal ini tentu berdampak pada aktivitas atau kegiatan sehari-hari Inces yang nggak boleh salah langkah. Namun sama seperti manusia lainnya, Syahrini juga melakukan kesalahan. Dan tentu diharapkan kesalahan yang sama nggak terjadi dua kali.

ADVERTISEMENTS

Beberapa waktu lalu, Syahrini menjadi bahan perbincangan karena melanggar aturan lalu lintas dengan berfoto di jalan tol

Abis Foto di Jalan Tol, Kini Syahrini Bikin Video di Berlin Holocaust yang Terlarang. Besok Apa Lagi, Inces?

melanggar aturan via www.tribunnews.com

Beberapa waktu lalu, Syahrini sempat menjadi topik hangat perbincangan di kalangan publik. Pasalnya, perempuan berusia 40 tahun ini diketahui melanggar peraturan lalu lintas. Kalau kamu salah satu pengikut akun Instagram-nya, sudah pasti kamu akan terbiasa dengan unggahan selfie atau outfit-nya di berbagai tempat. Nah, beberapa hari lalu, Syahrini juga mengunggah fotonya lengkap dengan outfit serba hitam dan pastinya mahal. Namun sayang, foto tersebut diambil di pinggir jalan tol Bandara Juanda. Padahal dalam Undang-Undang No 38 Tahun 2014 tentang Jalan sudah dijelaskan dalam isinya bahwa  ‘setiap orang dilarang melakukan perbuatan yang mengakibatkan terganggunya fungsi jalan di dalam ruang manfaat jalan’. Dan pemotretan yang dilakukan oleh Syahrini ini nggak cuma berpotensi membahayakan dirinya, tapi juga pengguna jalan lain.

ADVERTISEMENTS

Masih jadi perbincangan, kini Syahrini malah bikin video di Berlin Holocaust Memorial dan sempat mengatakan tempatnya bagus dan merupakan bekas Hitler “bunuh-bunuhan”

Atas pelanggaran yang dilakukannya itu, Syahrini mengaku kalau dia nggak tahu dan awam tentang peraturan terkait. Ia meminta agar pihak terkait menyebarluaskan tentang peraturan lalu lintas ini. Perbincangan tentang dirinya yang berpose di pinggir jalan tol belum usai, lagi-lagi Syahrini menjadi sorotan publik. Kali ini tentang foto-fotonya beserta video di Instastories-nya yang dilakukan di monumen peringatan Holocaust atau Berlin Holocaust Memorial, Jerman. Dalam foto yang diunggahnya, terlihat Syahrini berpose di atas pilar beton. Nggak hanya itu, ia juga berkali-kali mengunggah Instastories yang berisi videonya sedang menelusuri monumen tersebut. Bahkan Syahrini sempat berujar kalau tempat tersebut bagus dan merupakan tempat Hitler bunuh-bunuhan dulu ….

ADVERTISEMENTS

Padahal sejarah di balik monumen ini justru sangat menyedihkan dan harusnya sebagai tempat untuk mengenang kejadian mengerikan di masa lalu, bukan untuk selfie manjah!

Abis Foto di Jalan Tol, Kini Syahrini Bikin Video di Berlin Holocaust yang Terlarang. Besok Apa Lagi, Inces?

nggak menghargai sejarah via metro.co.uk

Dilansir dari laman detik.com, memang nggak ada panduan tata krama berkunjung. Penjaganya hanya mengingatkan untuk nggak memanjat dan menaiki pilar beton. Tapi toh seharusnya ini nggak perlu dibuatkan peraturannya. Karena merupakan tata krama yang sangat dasar. Bagaimana mungkin kita ber-selfie-selfie ria manja ketika mengingat bahwa itu adalah bekas tempat pembantaian? Oleh karena itulah, seorang artis sengaja membuat sebuah situs bernama Yolocaust  yang berisi  foto-foto pengunjung yang melakukan swafoto lalu diedit dan diberi latar kejadian sebenarnya di masa lampau. Dan inilah alasannya kenapa selfie, mengambil foto seru-seruan, bahkan mencari Pokemon Go di tempat bersejarah ini dianggap nggak sopan dan nggak menghargai sejarah sama sekali.

ADVERTISEMENTS

Harusnya sih Syahrini belajar untuk memperluas wawasannya ketika akan mengunjungi sebuah tempat, apalagi tempat bersejarah kayak gini. Biar nggak ditiru sama warganet

Abis Foto di Jalan Tol, Kini Syahrini Bikin Video di Berlin Holocaust yang Terlarang. Besok Apa Lagi, Inces?

kurang wawasan via www.instagram.com

Syahrini memang nggak sendiri. Banyak pengunjung lain yang melakukan hal serupa. Tapi yang perlu diingat, Syahrini adalah figur publik. Ia harusnya mengerti tentang sejarah tempat yang ia kunjungi. Alih-alih berswafoto dan memuji tempat tersebut, alangkah lebih baik jika ia mengedukasi para pengikut Instagram-nya dengan sejarah masa lampau

Sebagai perempuan yang sukses, tentu Syahrini menjadi idola bagi sebagian masyarakat, tapi ketidaktahuannya soal ini menunjukkan bahwa Syahrini kurang luas wawasannya. Sehingga kesalahan yang sama, seperti fotonya di bahu jalan tol, terjadi lagi sekarang. Tentu ia nggak bisa beralasan lagi kalau dia nggak tahu bahwa apa yang dilakukannya termasuk nggak sopan dan nggak menghargai sejarah.

Semoga kejadian yang serupa ini terjadi terakhir kali, ya. Sudah menjadi risiko Syahrini sebagai figur publik untuk bisa menjaga tingkah lakunya. Hobinya yang berkunjung ke berbagai belahan dunia memang selalu dinanti oleh pengikutnya. Karena nggak semua kita seberuntung Syahrini. Tapi setidaknya kelebihan yang dimilikinya harus diiringi dengan pengetahuan atau wawasan yang lebih baik. Sehingga nggak ada kesalahan-kesalahan yang seperti ini terjadi lagi.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Pemerhati Tanda-Tanda Sesederhana Titik Dua Tutup Kurung