Kamu pasti setuju, masa kanak-kanak adalah masa yang sangat indah. Saat kita kecil, sepertinya kita selalu dinaungi perasaan senang dan gembira. Pun ketika kita sedang merasa bersedih, itu nggak akan berlangsung lama. Ada saja hal yang mampu membuat kita menjadi ceria kembali. Singkatnya, ketika menjadi anak-anak hidup ini terasa seakan tanpa beban.
Melihat anak kecil yang selalu bahagia menjalani hidupnya membuat kita sebagai orang dewasa kerap kali iri dan rindu akan masa kecil kita. Mulai dari rindu masa sekolah dasar, sampai rindu bermain dengan teman-teman dekat rumah. Nah, untuk mengobati rasa rindumu akan masa kecil dulu, Hipwee memiliki beberapa kumpulan video tingkah laku anak-anak yang konyol, lugu, dan lucu yang barangkali bisa membuat kamu ngakak sampai geleng ketawa.
ADVERTISEMENTS
ADVERTISEMENTS
1. Ketika SD pasti ada salah satu teman kita yang saking takutnya disuntik, reaksi yang dikeluaran kocak seperti ini. Atau jangan-jangan kamu sendiri yang takut disuntik? 😀
Suntik dan sekolah dasar boleh jadi dua hal yang nggak bisa dipisahkan. Kayaknya kenangan kamu saat SD nggak bakalan cukup deh kalau nggak mengingat kocaknya reaksi teman-teman saat SD. Bayangan tentang sakitnya disuntik seringkali membuat ketakutan yang ditimbulkan dari mereka berlebihan. Sebenarnya kasihan juga sih melihatnya, tapi reaksinya yang lucu itu lho yang bikin kita ketawa.
ADVERTISEMENTS
2. Beragam kejadian dan kesialan aneh seperti sering jatuh sampai kecelakaan yang absurd akibat tingkah lakunya sendiri, kadang bikin ngakak …
Tragedi yang sangat menegangkan ?
Geplaatst door CekTKP op zondag 7 januari 2018
Masa kanak-kanak adalah masa di mana manusia berada dalam fase paling aktif dan enegik, yang dibuktikan dengan keinginan untuk selalu bermain tanpa kenal lelah. Efek keaktifan itu biasanya adalah kecelakaan kecil yang menimpa kita, mulai dari terbentur tembok, terjepit resleting sampai terjatuh dari atas pohon.
Namun uniknya ketika kita mengalami keapesan di depan teman-teman kita, terkadang bukannya langsung ditolong, mereka justru malah tertawa terpingkal-pingkal melihat penderitaan kita. Sebel nggak sih mengingat kejahilan teman-teman kita? Tapi lucu juga kalau mengingat momennya.
ADVERTISEMENTS
3. Berikut ini juga merupakan salah satu bukti bahwa dunia anak-anak penuh dengan kejahilan
Saat SD begitu banyak momen lucu yang bisa kita ingat. Salah satunya adalah ketika tidur di kelas dan bukannya dibangunin justru malah dijadikan bahan ketawaan. 😀
ADVERTISEMENTS
4. Bukannya membenarkan, tapi momen seperti ini tentu pernah mengalaminya bukan? Begitu sudah besar baru kita mengerti apa yang kita lakukan dulu adalah bagian dari kekonyolan 😀
Jujur saja, pasti hampir sebagian besar dari kita pernah mengalami hal ini. Ngaku aja deh.
ADVERTISEMENTS
5. Ingat nggak sih masa di mana kamu kesulitan menjawab pertanyaan saat ulangan? Seperti nggak mau ambil pusing kamu jawab pertanyaan dengan kekocakan seperti ini … 😀
Ulangan adalah sebutan lain untuk ujian. Memang sih kalau kita telaah sekarang sebenarnya jawaban dari pertanyaan-pertanyaan ketika sekolah dasar mudah-mudah, namun itu sekarang, beda dengan dulu. Sepertinya hampir setiap dari soal ujian rasanya susah sekali untuk dijawab, sehingga kerap kali kita menjawab dengan kreativitas tinggi sekaligus kocak. 😀 Hehe
6. Video di bawah ini bukti bahwa dahulu rasanya menghafal susahnya setengah mati, sampai-sampai terpaksa kita melakukan kecurangan ini
Menghafal adalah salah satu aktivitas yang termasuk susah dilakukan—terlebih bagi anak SD. Ingat nggak sih waktu dulu saat kamu kesulitan menghafal untuk menghadapi ujian esok hari? Tentu lucu, ya, kalau diingat lagi.
7. Kalau video yang ini lucu parah sih. Kira-kira ada nggak temenmu yang lucunya sama seperti bocah ini dulu?
Seringnya orang tua menakut-nakuti anak dengan embel-embel setan secara nggak langsung membuat sang anak menjadi takut berlebihan. Namun namanya juga anak-anak tetap saja ketakutan yang diekspresikan sangat jenaka sehingga bisa memancing tawa.
[BONUS]
Dan yang terakhir, tentu sudah pada kenal dengan Dimas Pratama dong? Sosok yang jelas mewakili keluguan anak kecil yang apa adanya
Sosok Dimas dikenal warganet beberapa waktu lalu lewat keluguan khas anak-anak yang dimilikinya. Selain kesulitannya untuk melafalkan kata dengan baik, ia juga menaruh hati terhadap kekasih hatinya, Mbak Ruroh.
Namun jangan salah, cinta monyet yang dialami Dimas ini representasi cinta monyet yang sesungguhnya. Nggak seperti cinta monyet zaman sekarang yang dilakukan kids jaman now sudah seperti cinta orang dewasa. Ya, boleh jadi itu pengaruh kurangnya pengawasan orang tua atas aktivitas anak di dunia maya sehingga mereka mencontoh perilaku yang nggak wajar dilakukan anak kecil.
Itulah tadi beberapa tingkah laku anak-anak yang barangkali bisa mengobati kerinduan kalian akan masa kanak-kanak. Di antara beberapa video di atas, momen mana yang persis sama kamu alami dulu? Atau kamu punya momen lucu lainnya? Tulis ceritamu di kolom komentar, ya!