7 Fakta yang Perlu Kamu Tahu Sebelum Nonton Film Dilan. Biar Pas Nonton Nggak Bingung Sendiri

Nama Dilan barangkali menjadi nama yang paling sering disebut-sebut warganet belakangan ini. Bagi yang sudah tahu mungkin nggak heran dan asing lagi dengan si Dilan ini. Namun bagi yang belum tahu pasti bertanya-tanya; Siapa sih Dilan? Orang Mana? Sumedang? Cilacap? Atau Pekalongan? Yang benar adalah dia anak Bandung. 😀

Bagi yang belum tahu, Dilan adalah nama tokoh dalam film yang berjudul sama. Pada tanggal 13 bulan Desember tahun lalu, trailer Dilan telah diunggah ke YouTube. Sejak saat itu, Dilan menjadi salah satu nama yang kerap disebut-sebut di media sosial—terutama bagi pecinta film Indonesia. Sebentar lagi film Dilan rilis di bioskop pada tanggal 25 Januari besok loh. Nah, sebelum menonton filmnya, berikut adalah 7 fakta tentang film Dilan yang perlu kamu ketahui.

ADVERTISEMENTS

1. Dilan adalah film yang diadaptasi dari novel karya Pidi Baiq. Novel Dilan terdiri dari 3 sekuel

7 Fakta yang Perlu Kamu Tahu Sebelum Nonton Film Dilan. Biar Pas Nonton Nggak Bingung Sendiri

trilogi novel Dilan via www.hipwee.com

Dilan adalah film yang diangkat dari novel berjudul ‘Dilan: Dia adalah Dilanku Tahun 1990′ karya Pidi Baiq. Film Dilan mengisahkan kisah cinta khas anak SMA antara Dilan dan Milea. Film ini disutradarai oleh Fajar Bustami.

Sebelum difilmkan, novel Dilan ini telah menjadi bestseller atau menjadi salah satu primadona di kalangan pencinta buku romansa. Novel karya Pidi Baiq ini memiliki cerita yang kuat disertai tutur bahasa romantis a la anak muda 90-an. Novel Dilan terangkum dalam 3 seri (trilogi); Dilan: Dia adalah Dilanku Tahun 1990 (bag.1), Dilan: Dia adalah Dilanku Tahun 1990 (bag.2), dan Milea: Suara dari Dilan.

ADVERTISEMENTS

2. Bicara soal Dilan tentu nggak bisa dilepaskan dari penulis novelnya, Pidi Baiq

7 Fakta yang Perlu Kamu Tahu Sebelum Nonton Film Dilan. Biar Pas Nonton Nggak Bingung Sendiri

Pidi Baiq via beritagar.id

Pidi Baiq adalah seniman serba bisa asal Bandung. Dia adalah penulis novel dan buku, dosen, ilustrator, komikus, musisi, dan pencipta lagu. Sebelum aktif menulis, namanya mulai dikenal publik melalui band The Panas Dalam sebagai vokalis sejak tahun 1995.

Pidi Baiq semakin dikenal para pecinta karya sastra khususnya bergenre humor. Selain ketiga karya di atas, Pidi Baiq juga memiliki karya-karya novel yang lain seperti Tetralogi Drunken (Monster, Molen, Mama, Marmut), Al-Asbun Manfaatulngawur, S.P.B.U: Dongeng Sebelum Bangun, dan yang lainnya. Berkat karyanya, pada tahun 2017, ia menerima penghargaan dari IKAPI Award kategori Writer of The Year.

ADVERTISEMENTS

3. Cast film Dilan berisi nama-nama aktor dan aktris muda. Jangan khawatir akan akting mereka, karena wajah mereka sudah sering muncul di layar kaca kok

7 Fakta yang Perlu Kamu Tahu Sebelum Nonton Film Dilan. Biar Pas Nonton Nggak Bingung Sendiri

cast film Dilan via www.rappler.com

Film Dilan mulai diproduksi sejak 26 Juli 2017 oleh rumah produksi Falcon Pictures dan Max Pictures. Film ini dibintangi oleh Iqbaal Dhiafakhri Ramadhan sebagai Dilan dan Vanesha Prescilla sebagai Milea. Selain itu ada Yoriko Angeline (Wati), Brandon Salim (Beni), Zulfa Maharani (Rani), Debo Andryos Aryanto (Nandan), Stefhanie Zamora (Susiana), dan Gusti Rayhan (Akew). Bagaimana? Keren semua, kan?

ADVERTISEMENTS

4. Beda dari yang lain, Vanessah Priscilla sudah dipilih menjadi Milea sebelum cast lain film Dilan. Saat Pidi Baiq menjadikannya model video klip lagu bandnya Dulu Kita Masih Remaja

7 Fakta yang Perlu Kamu Tahu Sebelum Nonton Film Dilan. Biar Pas Nonton Nggak Bingung Sendiri

Milea (Vanesha Priscilla) via www.hipwee.com

Melalui akun Twitter -nya, Pidi Baiq mengisahkan pertemuannya bersama Vanesha Prescilla. Malam itu, Vanesha sedang nongkrong di kantin The Panas Dalam. Kemudian ia menghampiri dan langsung mengatakan, ”Kamu Lia.” Vanesha yang kaget dan bingung langsung menyalaminya saat itu juga. Singkat cerita ia langsung menawarkan Vanesha untuk menjadi Milea. Dan kebetulan Vanesha juga membaca novel Dilan, hingga akhirnya ia setuju menjadi Milea.

Aku yakin, aku akan bertemu dg org yg akan meranin Dilan, sesuai dengan yg aku ceritakan di buku itu. Mudah2an kalian percaya dg intuisiku. -Pidi Baiq

ADVERTISEMENTS

5. Di Film Dilan terdapat banyak puisi dan kutipan menarik. Kids zaman now pasti udah pernah memakainya, kan?

7 Fakta yang Perlu Kamu Tahu Sebelum Nonton Film Dilan. Biar Pas Nonton Nggak Bingung Sendiri

banyak puisi dan quote via www.hipwee.com

Salah satu yang dinantikan dari film Dilan adalah puisi dan kutipan seperti yang tertera pada novelnya. Ya, boleh dibilang Dilan ini semacam Rangga dalam versi lainlah. Kira-kira cool mana, ya Rangga atau Dilan? 😀

ADVERTISEMENTS

6. Sedikit bocoran, di film Dilan nanti Iqbaal juga mengisi soundtrack filmnya lho. Totalitas banget, ya!

7 Fakta yang Perlu Kamu Tahu Sebelum Nonton Film Dilan. Biar Pas Nonton Nggak Bingung Sendiri

Iqbaal eks CJR via 52.220.133.79

Salah satu bentuk totalitas Iqbaal dalam film Dilan ini nggak cuma dari pendalaman peran dan usahanya memerankan Dilan sebaik-baiknya, namun juga persembahannya dalam film ini. Iqbaal dalam film Dilan 1990 mengisi salah satu soundtrack yang berjudul “Rindu Sendiri.”

Iqbaal mengakui sejak awal memang sudah menjadi kesepakatan bahwa dirinya akan mengisi salah satu OST dalam film Dilan 1990.

7. Banyaknya meme yang beredar menjadi bukti bahwa film ini sudah menjadi salah satu film yang menarik perhatian dan dinanti khalayak

7 Fakta yang Perlu Kamu Tahu Sebelum Nonton Film Dilan. Biar Pas Nonton Nggak Bingung Sendiri

meme Dilan 😀 via www.hipwee.com

Setelah trailer-nya rilis, ada satu cuplikan yang jadi salah satu andalan dalam novel Dilan, yaitu ketika Dilan merayu Milea di angkot. Saking populernya bagian itu dan saking kreatifnya warganet, akhirnya banyak sekali yang ‘latah’ membuatkan bagian tersebut menjadi meme-meme kocak.

Kalau masih belum jelas dan penasaran, jangan lupa nonton filmnya di bioskop kesayanganmu tanggal 25 Januari nanti. Dan jangan lupa juga, tunggu review filmnya di Hipwee.

Artikel Bermanfaat dan Menghibur Lainnya

Tim Dalam Artikel Ini

Penulis

Fiksionis senin-kamis. Pembaca di kamar mandi.